Kaskus

Entertainment

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Wanita Ini Berbagi Kisah Pembuatan Tusuk Sate, Ternyata Cukup Berat Perjuangannya
Wanita Ini Berbagi Kisah Pembuatan Tusuk Sate, Ternyata Cukup Berat Perjuangannya
Pernah tahu berapa harga tusuk sate?
Alat sederhana ini butuh perjuangan dalam pembuatannya namun harga jualnya tak sebanding


Sate, adalah makanan tradisional khas Indonesia. Biasa dibuat dari daging ayam, kambing, sapi, atau kelinci yang dipotong kecil-kecil kemudian ditusuk menggunakan lidi khusus untuk kemudian dipanggang di atas bara api dan ditambahkan bumbu rempah-rempah, sambal kacang, atau sambal kecap.

Salah satu daerah di Indonesia yang menu satenya sangat terkenal enak dan berciri khas adalah daerah Madura GanSis. Bagi orang-orang yang tinggal atau pernah singgah di Madura pasti pernah mencoba menu sate Madura.

Membahas tentang sate dimana selain daging sebagai bahan utamanya ada tusuk sate yang juga merupakan menjadi bahan penting dari menu sate itu sendiri GanSis.
Biasanya penjual sate akan membeli tusuk sate dari orang-orang yang memang memiliki pekerjaan sebagai pembuat tusuk sate.

Nah tapi apakah Agan dan Sista yang selama ini mengkonsumsi sate tahu seberapa berat perjuangan dari pembuat tusuk sate mulai dari mencari bahan sampai jadi?

Jika belum, di bawah ini ada video cerita wanita pembuat tusuk sate dan perjuangan dalam pembuatannya!


Spoiler for Perjuangan Membuat Tusuk Sate:


Berdasarkan video kisah wanita pembuat tusuk sate untuk dijual kembali tersebut tentu perjuangan berat dia lakukan di dalam proses pembuatannya GanSis.

Adapun beberapa tahapan di dalam pembuatan tusuk sate secara manual dengan bahan bambu, adalah sebagai berikut:


1. Mengambil Bambu dari Kebun
Memotong bambu di ladang atau kebun itu tidak semudah memotong kayu GanSis. Pohon bambu tumbuh dalam rumpun-rumpun yang membuat pohon bambu sulit untuk ditebang karena mudah terjepit pohon bambu yang lain.
Selain itu pada pohon bambu terdapat duri-duri halus, dimana orang Jawa menyebutnya sebagai "gelugut" dan duri ini sangat gatal saat mengenai kulit.

2. Memotong-motong Bambu Sesuai Ukuran
Setelah bambu ditebang kemudian proses selanjutnya adalah memotong bambu sesuai ukuran tusuk sate GanSis.
Di tahap awal bambu bulat akan dipotong seukuran tusuk sate kemudian dibelah-belah kecil, dihaluskan, dan ditajami menggunakan pisau secara manual.
Proses ini cukup panjang dan membutuhkan ketelatenan di dalam pembuatannya.

3. Dijemur
Saat bambu sudah berbentuk tusuk sate langkah selanjutnya adalah menjemur tusuk sate di bawah sinar matahari GanSis. Tujuaanya adalah agar bambu kering, tidak berat, dan tidak lagi memiliki bau. Biasanya menjemur tusuk sate ini antara waktu 1-2 hari tusuk sate sudah kering.

4. Mengikat Tusuk Sate
Tusuk sate yang sudah kering akan diikat dalam jumlah-jumlah tertentu sebelum nantinya dijual ke para pedagang sate GanSis. Pembuat tusuk sate akan menerima sejumlah uang untuk satu ikat tusuk sate yang dijualnya.

Wanita Ini Berbagi Kisah Pembuatan Tusuk Sate, Ternyata Cukup Berat Perjuangannya


Melihat betapa berat perjuangan dari pembuat tusuk sate, apakah harga 1500 persatu ikat tusuk sate itu sebanding dengan pengorbanannya?

Sepertinya tidak ya GanSis. Meskipun bambu diambil sendiri dari kebun namun untuk tenaga jasa pembuatannya itu sangat tidak sebanding.

Tentu kita semua harus bersyukur selama ini makan sate tanpa harus berpikir bagaimana cara membuat tusuk satenya.
Mungkin Agan dan Sista akan berpikir ulang untuk makan sate kalau harus mencari bambu dan membuat sendiri tusuknya bukan.

Itulah GanSis bukti bahwa manusia itu makhluk sosial. Kita tidak dapat hidup sendiri tanpa adanya bantuan dari orang lain.

Oke, mudah-mudahan sekilas info tentang tusuk sate ini ada manfaatnya dan bisa menjadi peringatan pada diri kita masing-masing untuk selalu bersyukur dan menghargai orang lain.

Terima kasih telah singgah, dan sampai jumpa di thread ane yang lain.


Wanita Ini Berbagi Kisah Pembuatan Tusuk Sate, Ternyata Cukup Berat Perjuangannya

Penulis: @masnukho©2021
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar & video
1, 2, 3
hugomaranAvatar border
masteddyAvatar border
johanbaikatosAvatar border
johanbaikatos dan 5 lainnya memberi reputasi
6
3.7K
27
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan