17 Agustus adalah hari bersejarah bangsa Indonesia. Kita merayakan hari kemerdekaan kita. Sudah selayaknya kita rayakan dengan hal yang bermanfaat, yaitu touring dengan mobil. Touring akan lebih asyik kalau bersama rombongan.
Sebelum melakukan touring,ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan:
Quote:
1. Periksa kondisi kendaraan
Terlepas dari cara mengemudikan kendaraan, penting bagi seorang pengendara untuk mempelajari hal dasar seperti memeriksa kondisi kendaraan sebelum bepergian. Periksa kondisi kendaraan seperti lampu, oli, rem, ban, dan air wiper. Selain itu, jangan lupa memeriksa kondisi ban cadangan.
Pastikan juga bahan bakar penuh dan tidak habis setidaknya sampai Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) berikutnya. Serta periksa apakah ada cairan yang berasal dari kebocoran pada salah satu komponen kendaraan.
Quote:
2. Persiapkan nomor layanan yang dapat dihubungi saat darurat termasuk layanan derek mobil
Kita tentunya berharap,setelah kendaraan diperiksa,kondisinya fit. Namun apabila terjadi masalah dan mobil mogok sama sekali,kita harus mendereknya.
Quote:
3. Rencanakan rute yang akan dilalui
Cek rute perjalanan Anda untuk memastikan tempat pemberhentian penting yang mungkin diperlukan, seperti tempat peristirahatan, SPBU untuk mengisi bahan bakar, dan bengkel untuk keadaan darurat. Anda juga bisa memanfaatkan fitur petunjuk arah (GPS) untuk memastikan bahwa Anda tetap berada di arah yang benar.
Quote:
4. Siapkan barang bawaan
Rencanakan barang-barang bawaan Anda untuk memastikan segala kebutuhan dalam perjalanan dapat terpenuhi dan kabin serta bagasi tidak penuh sesak dengan barang-barang yang tidak diperlukan. Beberapa perangkat seperti powerbank, charger ponsel mobil, lampu senter, cable jumper serta kotak P3K sangat diperlukan terutama dalam keadaan darurat.
Jangan lupa untuk menyiapkan tali pengikat bagasi, agar barang pada bagasi tidak bergeser dan mengganggu konsentrasi. Juga sediakan camilan atau makanan ringan sebagai teman perjalanan dan pengganjal disaat lapar, berguna ketika jarak perjalanan masih jauh menuju rumah makan terdekat.
Quote:
5. Tertib lalu lintas
Kegiatan touring biasanya melibatkan konvoi kendaraan dalam jumlah banyak. Maka, sangat penting untuk tetap menjaga rangkaian, namun tetap harus mengutamakan peraturan lalu lintas.Hal itu agar tidak mengganggu kenyamanan dari pengguna jalan yang lainnya. Selain itu, rangkaian di depan sebaiknya menunggu anggota lain yang terputus karena lampu merah.
Quote:
6. Pastikan komunikasi lancar
Berkonvoi dengan mobil memerlukan kemampuan berkendara secara teratur dan tertib selama di jalan dan pastinya sesuai dengan rangkaian acara touring yang sudah disusun.
Untuk menjaga kondisi teratur tersebut, menjaga komunikasi tiap kendaraan anggota menjadi aspek penting, termasuk navigasi dan koordinasi dalam perjalanan agar waktu menuju lokasi tujuan sesuai dengan susunan rangkaian acara.
Quote:
7. Berhenti di titik yang telah ditentukan
Selama perjalanan jarak jauh, ada banyak hal yang bisa merepotkan pengendara seperti buang air kecil atau mengisi bahan bakar. Karenanya, panitia harus menentukan titik lokasi pemberhentian seperti di tempat ibadah dan SPBU.
[url=https://akuraS E N S O Ringin-touring-menggunakan-mobil-ikuti-7-tips-ini-agar-lebih-aman]sumber[/url]