- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Kekoreaan
Kontestan Girls Planet 999 Tak Sengaja Bilang Yeo Jin Goo Jelek
TS
Khiphopjohayo
Kontestan Girls Planet 999 Tak Sengaja Bilang Yeo Jin Goo Jelek

Hai GanSis, baru-baru ini ada momen lucu yang terlihat terjadi di program acara 'Girls Planet 999'. Aktor Yeo Jin Goo yang tampil sebagai MC acara survival idol itu mendapatkan komentar tak biasa dari salah satu trainee bernama Chen Hsin Wei atau yang dikenal sebagai ViVi.
Dalam video yang terlihat, Yeo Jin Goo yang berstatus sebagai salah satu aktor tampan nan menjanjikan di industri hiburan disebut jelek oleh Chen.
Quote:
Eh tapi, jangan salah paham dulu, Chen tak sengaja melakukan hal itu karena kemampuan bahasa koreanya yang belum begitu baik. Saat para staf produksi mulai tertawa, Chen pun mengulangi ucapannya dalam bahasa mandarin yang menunjukkan maksud ingin memuji Yeo Jin Goo tampan. Kesalahan ini cukup wajar mengingat dalam bahasa Korea, kata "tampan" dan "jelek" hanya beda satu karakter saja.
Ketika staf memberi tahu kesalahannya, Chen pun langsung panik dan meminta maaf. Chen juga meminta agar ini tidak ditayangkan karena takut akan menjadi masalah baginya.
Quote:
Untungnya, tidak ada editan dan pemotongan klip yang membuat Chen disalahpahami banyak orang ya GanSis.
Sumber
foto-dbkpop
Diubah oleh Khiphopjohayo 09-08-2021 08:39
rasrobek memberi reputasi
1
212
0
Komentar yang asik ya
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan