Kaskus

Entertainment

AvnerheroAvatar border
TS
Avnerhero 
Merindukan Desa Tercinta
Jakarta adalah Ibukota negara Republik Indonesia yang menjadi tempat untuk mengadu nasib dari orang - orang yang baru datang dari kampung atau desa yang ingin mempunyai harapan supaya hidup mereka lebih baik lagi.

Bisa dikatakan ada yang berhasil dengan merantau ke Jakarta dan mendapatkan pekerjaan yang bagus dan kemudian sukses, tetapi ada juga yang tidak berhasil dan akhirnya pulang ke kampung halaman.

Kebanyakan orang - orang yang merantau tersebut akhirnya memilih untuk menetap dan menjadi warga di Jakarta, kemudian mereka berkeluarga dan memiliki anak.

Banyak anak - anak zaman sekarang yang lahir di Jakarta tanpa mengetahui mengenai asal usul dan adat istiadat dari kampung atau desa orang tua mereka, sehingga perlu di ajarkan dari sedini mungkin kepada anak tersebut dengan melalui media lagu.

Karena dengan lagu, anak dapat cepat menghafal dan mengerti makna dari lirik lagu yang dinyanyikan.

Penulis pun lahir di Jakarta dan sedari kecil suka di ajarkan lagu yang berjudul "Desaku Yang Kucinta" ciptaan : L. Manik. Lagu ini sangat berkesan buat penulis karena menggambarkan keindahan desa atau kampung halaman.

Desa atau kampung halaman memang tidak boleh dilupakan karena dari sanalah nenek moyang kita berasal, terlebih kita harus terus melestarikan budaya dan adat istiadat desa atau kampung kita.

Dulu penulis suka sekali menyanyikan lagu ini di Sekolah Dasar khususnya di mata pelajaran seni musik / kesenian. Salah satu alasan kenapa suka banget dengan lagu ini, karena penulis ingin sekali melihat desa dan kampung halaman.

Akhirnya impian itu pun tiba saat duduk dibangku sekolah, saya pun bersama keluarga pulang ke desa / kampung halaman, alangkah bahagianya saya ketika itu karena melihat pemandangan laut yang begitu indah, dimana air laut tersebut begitu bening sehingga ikan dan batu karam yang ada di dalam air laut bisa kelihatan, kemudian ada pemandangan gunung dan bukit yang indah sekali dan adanya keramahan penduduk asli desa.

Spoiler for Keindahan laut :

sumber

Luar biasa! Itulah satu kata mengenai keindahan desa / kampung halaman saya, dimana selama saya disana selalu jalan - jalan dan menikmati tempat wisata alam yang sungguh indah, menikmati kuliner daerah, kemudian bisa bertemu dengan nenek, om dan tante serta saudara - saudara lainnya.

Disana saya juga melihat budaya seni tari, seni musik, seni kerajinan tangan, mempelajari adat istiadat dan sembari belajar bahasa daerah sedikit demi sedikit, kemudian bisa merasakan suasana yang nyaman dengan tidak banyaknya polusi dan tidak ada macet, ini tentunya berbeda sekali dengan di Jakarta yang selalu macet.

Dan sudah beberapa kali penulis pulang ke kampung halaman dan sejak saat itu sudah mulai ada rasa yang tertanam di benak pikiran untuk selalu mencintai budaya dan adat istiadat kampung halaman, yang nantinya akan saya wariskan ke anak - anak saya.

Kembali akan saya tulis lirik lagu "Desaku Yang Kucinta" disini, supaya para pembaca dapat kembali bernostalgia dengan lagu anak - anak zaman dulu yang lirik dan nada lagu nya begitu bermakna dan enak didengar serta gampang untuk di hafal.

Quote:

sumber lirik lagu

Pesan moral dari lagu ini adalah supaya yang menyanyikannya dapat selalu rindu desa / kampung halamannya, walaupun kita lahir, besar dan bekerja di Ibukota Jakarta.

Spoiler for Suasana di desa:

sumber


Demikianlah cerita, pengalaman dan pembahasan mengenai kenangan lagu yang paling berkesan bagi penulis sewaktu masih kecil.

Semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi para pembaca.

Sumber :
1. Opini dan pengalaman pribadi
2. Sumber
Diubah oleh Avnerhero 25-07-2021 21:36
Rainbow555Avatar border
pakdhekuAvatar border
amel06Avatar border
amel06 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
748
4
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan