Kaskus

Entertainment

yourkiveAvatar border
TS
yourkive
Muncul Satu Bukti Lagi Soal Kasus Kris Wu
Muncul Satu Bukti Lagi Soal Kasus Kris Wu

Kasus Kris Wu atau yang juga dikenal sebagai Wu Yi Fan, tampaknya semakin meruncing saja nih. Seorang mantan memberSNH48 yang bernama Zhang Dansan merilis bukti percakapannya dengan Kris. 

Dari percakapan tersebut, Kris Wu ternyata pernah bertanya sesuatu yang bisa dikategorikan cukup personal kepada Zhang Dansan. Pria kelahiran tahun 1990 itu bertanya apakah Zhang Dansan pernah berhubungan fisik dengan orang lain, dan mengklaim bahwa hubungan seks pertama untuk seorang gadis sangatlah penting.





Jika diterjemahkan, maka percakapan mereka kurang lebih sebagai berikut:

Muncul Satu Bukti Lagi Soal Kasus Kris Wu


KW: yang ingin aku katakan adalah, kali pertama bagi seorang perempuan sangat penting. Jangan terlalu mudah memberikanya.



ZD: maka, aku juga punya pertanyaan untukmu. Jangan marah. Bukankah kali pertama bagi seorang pria juga penting?



KW: tentu saja tidak sepenting perempuan hahahaha. Kenapa juga laki-laki harus punya sesuatu yang disebut ‘pertama kali’



ZD: tapi aku suka pria yang juga bersikap baik



KW: lebih penting punya kemampuan untuk seorang pria. Kalau kau bertemu laki-laki yang menghargaimu, itu bagus. Jika tidak, tidak ada pria yang bersikap baik. Semakin mereka punya kemampuan, semakin mereka tidak punya sikap yang baik. Kecuali, kau menemukan cinta sejatimu. Kepribadian pria seperti itu.



ZD: lantas, apa kau sudah memberikan segalanya?


Muncul Satu Bukti Lagi Soal Kasus Kris Wu



KW:apakah kau berkencan dalam waktu yang lama… kau tidak memberikan semua yang kau miliki, kan?

ZD: ?

KW: seperti, kau tidak melakukan hubungan fisik dengannya, kan?

ZD: pertanyaanmu aneh

KW: ini karena aku menyukaimu. Aku takut kau sudah tertipu

ZD: kurasa pertanyaanmu tidak sopan untuk perempuan. Apa yang kau maksud dengan ‘semua yang kau miliki’?

KW: aku gak akan bertanya lagi

ZD: apa yang kau maksud dengan ‘memberikan’?

Di bagian bawah percakapan ini, Kris kemudian menyatakan bahwa dirinya butuh seorang gadis yang bersih jika dirinya ingin berpacaran dan menikah. 

Kontroversi Kris Wu ini sudah menjadi perbincangan hangat, baik di kalangan fans China dan Korea, maupun di kalangan fans internasional. Kontroversi ini bermula saat seorang gadis bernama Du Meizhu mengaku kalau Kris Wu sudah melakukan tindakan kekerasan seksual terhadap dirinya.

Segera setelah postingan itu viral, banyak juga gadis lain yang mengaku sudah mengalami hal yang serupa dengan Du Meizhu. Di media sosial Weibo juga sedang trending kalimat ‘Girls help girls’ yang artinya ‘perempuan membantu perempuan’ setelah kontroversi ini muncul.

Kris Wu sendiri sudah merilis pernyataan terkait kontroversi ini melalui Weibo resminya. Dia menekankan bahwa tidak pernah ada kejadian seperti yang disebutkan oleh Du Meizhu dan dia bersikeras bahwa dia akan menyerahkan diri ke polisi jika dia sampai melakukan tindakan tidak senonoh seperti yang disebutkan.

Semoga kebenaran bisa segera terungkap, ya.




0
761
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan