- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- Kekoreaan
Ini Hasil Penjualan Album Agensi Big 4 di Paruh 2021, NCT Dream Lebih Unggul dari BTS
TS
Khiphopjohayo
Ini Hasil Penjualan Album Agensi Big 4 di Paruh 2021, NCT Dream Lebih Unggul dari BTS
Hai GanSis, hasil penjualan album 4 agensi besar di Korea yakni SM Entertainment, YG Entertainment, JYP Entertainment dan HYBE akhirnya telah dirilis oleh Gaon Chart. Berdasarkan data Gaon Chart dari Januari sampai Juni 2021, SM Entertainment keluar sebagai juaranya. Agensi yang didirikan oleh Lee Soo Man ini menjual album paling banyak diantara tiga agensi lainnya.SM Ent tercatat menjual total 9.238.111 copy. Sementara itu posisi kedua diisi oleh HYBE yang berhasil menjual 5.862.156 copy dengan rincian sebagai berikut, Big Hit Ent 3.383.310 copy, Pledis Ent 1.745.945, BELIFT Lab 730.663 dan Source Music 2.238 copy. Di posisi berikutnya ada JYP Ent dengan 1.546.355 copy. Kemudian disusul YG Ent yang menjual album sebanyak 1.384.044 copy selama enam bulan awal 2021 ini.
Tak cuma secara agensi, artis SM Entertainment, 'NCT Dream' juga menjadi yang paling unggul dalam penjualan album dari keempat label tersebut. 'NCT Dream' tercatat menjual 3.390.828 copy, mengungguli 'BTS' yang memiliki total penjualan 2.403.862 selama enam bulan ini.
Sementara untuk kedua agensi lainnya yakni JYP Entertainment dan YG Entertainment, artis mereka yang menyumbang penjualan paling besar adalah 'TWICE' dengan 630.42 dan 'Blackpink' dengan 877.659 copy.
Sumber
foto-allkpop
0
358
0
Komentar yang asik ya
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan