Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ramianiAvatar border
TS
ramiani
Tingkatkan Kreativitas Anak dengan Menggambar Komik
Tingkatkan Kreativitas Anak dengan Menggambar Komik

Saat masa pandemi ini, berbagai kegiatan dilakukan demi mengusir kebosanan saat di rumah. Namun kegiatan yang kami lakukan bukan semata-mata kegiatan tak berfaedah yang tak mendatangkan manfaat.

Saya menghabiskan waktu di rumah dengan cara menemani anak menggambar komik. Meskipun kami bukan ahlinya menggambar, tapi kami suka melakukannya di waktu senggang.

Komik yang dibuat oleh anak saya bertema proteksi diri melawan COVID.

Tingkatkan Kreativitas Anak dengan Menggambar Komik
Sumber: dokpri

Mungkin dari bentukan karakter/tokoh dalam komik yang digambar anak saya, banyak yang sudah tidak asing melihatnya.

Karakter komik yang digambar anak saya ini terinspirasi dari kreator "Tahilalats".
Komikus tersebut sering mengunggah karyanya di instagram.


Sumber: intagram.com/@tahilalats

Anak saya suka karena komik dari kreator tersebut digambar dengan sangat sederhana tetapi isi ceritanya sangatlah menghibur.

Selain menyenangkan, kegiatan menggambar komik tersebut ternyata bisa memberi beberapa manfaat untuk meningkatkan kreativitas anak loh, tapi ada tipsnya, yuk simak di bawah ini.


1. Bebaskan anak menuangkan ide dan imajinasi

Tingkatkan Kreativitas Anak dengan Menggambar Komik
Sumber: dokpri

Saat menggambar, akan melatih kreativitas anak dalam menuangkan segala sesuatu yang ingin ia ungkapkan. Segala ide yang terpendam akan diwujudkan ke dalam coretan-coretan tinta sehingga tercipta sebuah hasil seni.

Daya imajinasi anak pun akan berkembang seiring waktu jika sudah sering melakukan kegiatan menggambar.

Imajinasi itu sangat penting karena bisa membuat anak terampil bersosialisasi serta berkomunikasi, bisa berpikir kreatif dan menganalisa karena saat berimajinasi anak bisa menggambarkan sesuatu tanpa batas, bisa pula membuat anak lebih percaya diri.


2. Rangsang kecerdasan anak

Tingkatkan Kreativitas Anak dengan Menggambar Komik
Sumber gambar: di sini

Ketika membuat komik, anak bebas menentukan topik apa yang akan ia pilih. Di sinilah anak akan diuji agar berpikir kritis, kira-kira pesan apa yang akan disampaikan untuk pembaca dan bagaimana cara membuat gambar yang tepat guna mengilustrasikan pesan dalam komiknya.

Semakin mudah para pembaca memahami pesan/isi cerita dalam komik, maka hal itu juga mencerminkan kecerdasan sang pembuat komik.


3. Membiasakan anak berbahasa yang baik dan sopan

Tingkatkan Kreativitas Anak dengan Menggambar Komik
Sumber gambar: di sini

Menggambar merupakan salah satu cara berkomunikasi dengan orang lain melalui tulisan dan ilustrasi. Maka dalam proses membuat komik, anak akan ditantang untuk menuangkan berbagai pembendaharaan kata yang ia ketahui.

Saat membuat komik umumnya menggunakan tata bahasa yang simple dan mudah dipahami. Bisa saja menggunakan bahasa pergaulan sehari-hari maupun menggunakan bahasa baku sesuai EYD (Ejaan yang Disempurnakan), yang penting harus tetap sopan dan tidak mengandung unsur SARA yang menyinggung suatu suku, agama, ataupun ras tertentu.


4. Mengingatkan anak tentang pesan baik yang tersurat di dalam komik

Tingkatkan Kreativitas Anak dengan Menggambar Komik
Sumber gambar: di sini

Saat menemani membuat komik, sebaiknya kita mengarahkan anak agar membuat salah satu tokoh baik yang menjadi "role model" dalam komik tersebut.

Misalnya ada salah satu karakter komik yang berperan sebagai pahlawan yang mensosialisasikan cara-cara proteksi diri melawan COVID.

Maka secara tidak langsung, pasti anak akan selalu mengingat dan mempraktekkan cara-cara proteksi diri melawan COVID yang telah tersurat dalam komiknya.

Itulah beberapa tips parenting serta manfaat yang bisa didapatkan saat berkreativitas menggambar komik. Kalau ada hal lain yang kiranya belum saya tulis, komen saja ya bund! Jangan lupa juga mampir ke Sub Forum Kids & Parenting yaa.
0
2K
1
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan