Kaskus

Entertainment

AndraL2403Avatar border
TS
AndraL2403
Di Rumah Aja? 5 Rekomendasi Drama Seru yang Wajib Kalian Tonton
PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Jawa – Bali telah diberlakukan pada tanggal 03 Juli 2021 hingga 20 Juli 2021 mendatang. Jadi kegiatan apapun seperti warung, mall, tempat nongkrong dan lain-lain dibatasi. Duh jadi nggak bisa kemana-mana, kan?


Tenang guys tidak perlu khawatir. Jika kalian sudah jenuh dengan apa-apa yang sudah kalian lakukan di rumah. Kalian bisa nonton Drama Korea kesukaan kalian, atau jika kalian bingung mau nonton Drakor apa, di sini aku akan merekomendasikan Drama Korea seru versi aku ya. Drama yang aku rekomendasikan di bawah sudah aku tonton semua dengan berbagai variasi genre. Inilah Drama Korea seru yang wajb kalian tonton:


1. Vincenzo
Di Rumah Aja? 5 Rekomendasi Drama Seru yang Wajib Kalian Tonton
Sumber Foto

Vincenzo merupakan drama Korea yang menampilkan aksi pengacara mafia asal Italia yang bernama Vincenzo Cassano. Sebenarnya Vincenzo ini adalah keturunan Korea, tapi diadopsi oleh keluarga keturunan Italia. Dia kembali ke Korea Selatan dan menghadapi pengusaha, politikus dan pengacara yang curang.

Dalam drama ini yang aku suka adalah aktornya yang diperankan oleh Song Jong Ki yang memerankan sosok Vincenzo ini. Tidak hanya Song Joong Ki tapi Jeon Yeon Bin yang memerankan sosok pengacara Korea Hong Cha Young.

Di episode pertama aku kira genre drama ini bakalan sadis. Ya emang sadis sih, tapi ketika memasuki episode berikutnya ternyata di bumbui juga dengan lelucon-lelucon lucu ala Korea. Jadi ini drama seru banget menurutku karena tidak menyuguhkan adegan yang menegangkan terus menerus tetapi ada beberapa moment yang membuat tertawa dan buat tersenyum sendiri karena adanya adegan romantis Vincenco dan Cha Young.

Alur yang disuguhkan tidak bertele-tele. Sehingga tidak membuat penonton bosan dan justru membuat penasaran setiap episodenya.


2. Sweet Home
Di Rumah Aja? 5 Rekomendasi Drama Seru yang Wajib Kalian Tonton
Sumber Foto

Drama ini adalah drama yang paling aku tunggu sejak diumumkan kalau akan dibuat serialnya di tv. Drama ini berjudul Sweet Home yang diadaptasi dari novel Webtoon dengan judul yang sama. Di Webtoon saja drama ini memiliki rating yang tinggi. Jadi banyak penggemar yang menantikan serialnya saat itu. Ketika sudah rilis drama ini memiliki rating yang cukup tinggi juga.

Drama ini bercerita tentang sebuah dunia yang terkena serangan virus yang dapat merubah manusia menjadi monster. Masih menjadi misteri wabah itu berasal dari mana. Cha yun Su yang diperankan oleh aktor Song Kang, seorang siswa SMA penyendiri yang pindah ke apartemen baru bernama Green Home setelah mengalami kejadian tragis yang menimpa keluarganya.

Meski baru episode pertama, suasana menegangkan akan kita rasakan. Satu persatu penghuni gedung apartemen tersebut telah berubah menjadi monster. Yang masih bertahan akan melawan monster-monster yang ada di dalam gedung Green Home tersebut.

Sedikit kecewa sih dengan episode yang disuguhkan. Drama ini hanya menyuguhkan 10 episode dan masih belum tahu apakah ada season 2 atau tidak.


3. Mine
Di Rumah Aja? 5 Rekomendasi Drama Seru yang Wajib Kalian Tonton
Sumber foto

Drama ini menceritakan dua perempuan konglomerat yang terlibat perselisihan. Pemeran tersebut dimainkan oleh Seo Hee Soo (Lee Bo Young) dan Jung Seo Hyun (Kim Seo Hyung). Intinya drama ini menceritakan tentang dua wanita dari keluarga konglomerat yang berusaha mencari arti kebahagiaan sesungguhnya dan merebut kembali apa yang menjadi milik mereka.

Kalau untuk menjelaskan drama ini, jujur kompleks banget. Episode pertama sukses membuat penasaran para penontonnya untuk lanjut ke episode berikutnya. Menurut aku sih hehe. Jika kalian penasaran langsung aja nonton dramanya. Di jamin seru.


4. Two Cops
Di Rumah Aja? 5 Rekomendasi Drama Seru yang Wajib Kalian Tonton
Sumber foto

Drama yang ke empat ini tidak kalah serunya karena yang memerankan adalah aktor Jo Jung Suk, haha. Main di film atau drama manapun jika ada dia dijamin bagus dan seru. Kali ini Jo Jung Suk berperan sebagai detektif yang jago dan ditakuti oleh para penjahat yaitu Cha Dong Tak. Tidak hanya Jo Jung Suk, pemeran utama ke dua adalah Kim Seon Ho yang berperan sebagai penipu jalanan Gong Soo Chang.

Suatu hari, rekan Cha Dong Tak dibunuh tanpa diketahui siapa pembunuhnya. Namun karena suatu hal kasus tersebut ditutup begitu saja. Karena merasa tidak puas dengan hasilnya, Dong Tak berupaya menangkap pembunuh rekannya sendiri. Saat melakukan pencarian, Dong Tak bertemu dengan Gong Soo Chang. Keduanya sempat terlibat bangku hantam dan secara ajaib roh Gong Soo Chang masuk kedalam tubuh Cha Dong Tak dan begitu sebaliknya.

Mereka berdua tidak percaya dengan kejadian itu, apa lagi penonton, haha. Akhirnya mereka berdua berkerjasama untuk menyelidiki kasus rekan Cha Dong Tak. Selama berlangsungnya drama ini, tidak hanya aksi gulat yang keren tapi bumbu komedi tidak ketinggalan di drama ini. Seru banget sih ceritanya dan membuat melongo endingnya, haha. Penasaran? Tonton sendiri deh.


5. I'm Not a Robot
Di Rumah Aja? 5 Rekomendasi Drama Seru yang Wajib Kalian Tonton
[url=https://en.wikipedia.org/wiki/I%27m_Not_a_Robot#/media/File:I'm_Not_a_Robot-poster.jpg]Sumber foto[/url]

Drama ini sangat unik sih menurut aku. Kim Min-kyu yang diperankan oleh Yong Seung-Ho adalah pemegang saham terbesar perusahaan keuangan KM Finansial. Tapi walau memiliki segalanya, Min-Kyu memiliki penyakit alergi yang di mana ketika ia besentuhan dengan manusia maka akan mengalami ruam ekstrim yang menyebar dengan cepat ke seluruh tubuhnya dan mengalami sesak napas. Maka dari itu hidupnya terisolasi dengan dunia luar.

Namun kehidupannya berubah ketika ia bertemu robot yang bernama Aji-3. Sebelum robot itu dikirim ke rumahya, terjadi malfungsi terhadap robot tersebut. Hong Baek-hyun yang membuat robot itu tidak kehabisan akal dan memanggil Jo Ji-Ah untuk berpura-pura menjadi robot itu karena rupa robot itu mirip dengan Jo Ji-Ah.

Tapi, kan Min-Kyu alergi jika kontak langsung dengan manusia, namun dengan Aji-3 atau Ji-Ah yang sebenarnya manusia dia tidak mengalami alergi itu. Penasaran bukan? Tonton aja deh dari pada penasaran, hehe.


Itulah beberapa rekomendasi drama korea dari aku. Banyak drama-drama korea yang jarang kalian tahu, padahal memiliki cerita yang sangat bagus dan seru. Mau tau drama yang lain? Komen di bawah ya.
Aku ingatkan sekali lagi. Ini versiku dan memberikan referensi kepada kalian. Selamat membaca dan semoga kalian suka.



Sumber tulisan: ulasan sendiri
Sumber foto: google
0
475
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan