Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

alkenanzafarmAvatar border
TS
alkenanzafarm
Cara Membuat Aquascape Sangat Sederhana Biaya Cocok Buat Pemula



Cara Membuat Aquascape Sangat Sederhana Biaya Cocok Buat Pemula Mudah Cara Membuat Dan Perawatannya

Ada berbagai macam cara yang bisa dilakukan untuk membuat aquascape khususnya bagi kita yang baru berminat dan dan mencoba untuk membuatnya.

Aquascape adalah keterampilan mendekorasi pemandangan sebuah aquarium dalam aquascape bukan sekedar menyusun tanaman-tanaman bawah air, batuan, atau kayu-kayuan, melainkan juga menuntut kreasi, keuletan,dan kesabaran
Sehingga bisa menghasilkan nilai seni Yang sangat tinggi.

Aquascape sudah sangat banyak diminati tak hanya sebagai hiasan di rumah atau sekedar hobi aquascape sudah menjadi salah Satu ajang kontes dengan sekala internasional.

Bagi kalian yang baru tau atau baru tertarik aquascape dan ingin mencoba membuatnya, jangan khawatir kesusahan Berikut salah Satu cara membuat aquascape yang sangat mudah untuk di lakukan.

Siapkan bahan-bahan yang diperlukan, di antaranya; aquarium, filter, lampu, pasir silica pasir malang atau pasir Yang lainnya
Batu batuan bisa dengan batu rongga batu pasir atau denganenggunakan karang jahe.

Jika ingin membuat aquascape mencoba lah dengan ukuran aquarium yang kecil sehingga tidak terlalu sulit dalam pengerjaan Dan perawatannya.

Cara membuat aquascape Yang pertama memasukan pasir di bagian dasar dengan ketinggian kurang lebih 2 sampai 4 cm atau bisa disesuaikan dengan keinginan kita.

Pasir yang digunakan bisa pasir silica pasir malang atau pasir lainnya setelah itu
Cara membuat aquascape bagi pemula berikutnya adalah membuat hardscape seperti memberi hiasan berupa bebatuan kayu,akar bonsai tanaman atau yang lainnya agar aquascape terlihat cantik dan menarik.

Dalam memberikan hiasan tanaman carilah tanaman Yang hanya membutuhkan Co2 dalam jumlah sedikit agar kita tidak repot lagi menyiapkan asupan Co2 dengan tabung tambahan atau diffuser ke aquascape yang di buat

Ada banyak tanaman Yang tahan lama Tanpa asupan Co2 seperti
Java fern, anubias, Java moss amazon sword Dan masih banyak yang lainnya yang sangat mudah di temukan di tempat tempat penjual aquarium dan juga di toko2 online

Setelah selesai semuanya selesai kita bisa memasukan air dengan cara perlahan agar aquascape Yang sudah kita setting tidak mengalami kerusakan

Jangan langsung di masukan ikan biarkan dulu 3 sampai 7 hari biar kotoran Dan zat zat berbahaya tersaring oleh filter sehingga kondisi air sangat aman untuk ikan

Di video ini Adalah salah satu cara pembuatan aquascape yang sangat sederhana yang bisa jadi salah Satu inspirasi dalam membuat aquascape
Dengan memanfaatkan bahan yang ada di lingkungan sekitar kita.

#aquascapeindonesia#aquascapebandung
#guppyfarm#ikanguppy#ikanhias#fish#guppys#aqurium#ikanguppy#ikangupyymurah









0
408
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan