Kaskus

Entertainment

KhiphopjohayoAvatar border
TS
Khiphopjohayo
Kisah Pyo Ye Jin, Rela Tinggalkan Profesi Pramugari dan Jadi Aktris Karena Hal Ini

Kisah Pyo Ye Jin, Rela Tinggalkan Profesi Pramugari dan Jadi Aktris Karena Hal Ini
Hai GanSis, mungkin banyak orang diluar sana yang menganggap profesi pramugari sebagai profesi idaman. Pasalnya, seorang pramugari bisa terbang ke berbagai belahan dunia, selain itu gaji profesi satu ini tergolong cukup besar. Namun, ternyata tak semua orang menikmati pekerjaan yang satu ini. Aktris Pyo Ye Jin contohnya.

Sebagai informasi aja ya GanSis, sebelum jadi aktris,  Pyo Ye Jin ini dulunya seorang pramugari. Ia kemudian memilih berhenti dari profesinya dan mengejar karir di dunia hiburan. Saat tampil di acara 'I Live Alone' baru-baru ini, Pyo Ye Jin menuturkan jika pekerjaan sebagai pramugari membuatnya merasa seperti tercekik.

Meski senang karena bisa jalan-jalan dan mengukir kenangan yang baik saat jadi pramugari, ia merasa tak mau melakukan pekerjaan itu sepanjang hidupnya. Karena itu ia memilih mengejar mimpi menjadi aktris meski harus memulai dengan peran-peran figuran terlebih dahulu.

Quote:



Pyo Ye Jin sendiri mengawali debutnya sebagai aktris di drama berjudul 'Here Comes Oh Ja Ryong' pada 2012 silam dengan memainkan sebuah peran kecil. Ia kemudian bermain di sebuah film berjudul 'Miss Granny' pada 2014 lalu kemudian kembali bermain drama dan mencoba memainkan berbagai peran. Sampai akhirnya ia berhasil mendapatkan kesuksesan saat bermain di drama 'VIP' sebagai tokoh On Yoo Ri (selingkuhan pemeran pria utama) pada 2019 silam. Di drama ini ia berhasil memenangkan penghargaan Best Female Character dalam acara SBS Drama Awards. Kini, drama terbarunya 'Taxi Driver' juga diterima dengan cukup baik oleh penonton.

Belajar dari kisah Pyo Ye Jin, kadang kita memang perlu mengikuti kata hati ya GanSis yang tentu dibarengi dengan usaha juga, sukses terus Pyo Ye Jin



foto-Soompi
0
177
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan