Kaskus

News

sindonews.comAvatar border
TS
sindonews.com
Lantamal VIII Serentak Lakukan Swab Antigen Seluruh Personil
Lantamal VIII Serentak Lakukan Swab Antigen Seluruh Personil

MANADO - Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VIII ikut berkomitmen mencegah penyebaran COVID-19, salah satunya dengan melakukan Swab Antigen kepada seluruh personelnya, Senin (14/6/2021).

Kegiatan tersebut dipimpin Komandan Lantamal (Danlantamal) VIII Brigadir Jenderal TNI (Mar) I Wayan Ariwijaya yang berlangsung di lapangan apel Denma Markas Komando (Mako) Lantamal VIII, Jalan Yos Sudarso No.1 Kairagi Weru, Paal Dua Manado.

Baca juga: Polisi: Hasil Autopsi Terhadap Wabup Kepulauan Sangihe Tak Ditemukan Racun

Baca Juga:

Danlantamal VIII pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan Swab Antigen itu merupakan perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono.

"Kegiatan ini dilakanakan secara serempak di seluruh jajaran TNI AL termasuk Lantamal VIII dalam rangka deteksi dini serta pencegahan penularan covid-19 di lingkungan TNI AL," ujarnya.

Baca juga: Cinta Mati dengan Istri yang Kerja Jadi TKW, Bapak dan Anak Bakar Diri Saat Akan Dicerai

Dalantamal VIII menambahkan bahwa di lingkungan Lantamal VIII selain di Mako pelaksanaan Swab Antigen juga dilaksanakan di seluruh pangkalan jajaran Lantamal VIII meliputi Lanal Tahuna, Lanal Tolitoli, Lanal Gorontalo dan Lanal Melonguane termasuk Satuan Kerja Lantamal VIII yang berada di Bitung.

Dia berharap bahwa COVID-19 ini segera berakhir agar kegiatan perekonomian dan kegiatan lainnya termasuk operasi dan latihan di Lantamal VIII dapat berjalan sebagaimana mestinya.

Baca juga: Viral, Curi Handphone Malah Wajah Pencuri Terekam Live FB

"Selain Swab Antigen ini, saya juga sudah memerintahkan kepada seluruh jajaran mulai dari pangkalan-pangkalan dan satker-satker untuk segera melakukan penyemprotan cairan disinfektan di komplek-komplek perumahan, perkantoran, KRI dan KAL serta yang terutama tetap melaksanakan protokol kesehatan 3M (Memakai Masker, Menjaga Jarak dan Mencuci Tangan)," tutur Danlantamal VIII.

Hadir pada kegiatan tersebut Wadanlantamal VIII Manado (Kolonel Laut (P) Apriyani, Para Asisten Danlantamal VIII, Para Kepala Dinas dan Kepala Satker Lantamal VIII, serta personel Mako Lantamal VIII.


Sumber : https://daerah.sindonews.com/read/45...ent_aggregator

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Lantamal VIII Serentak Lakukan Swab Antigen Seluruh Personil 6 Tahun Buron, Pemalsu Surat Tanah di Medan Akhirnya Diciduk di Persembuyiaannya

- Lantamal VIII Serentak Lakukan Swab Antigen Seluruh Personil Buat Laporan Palsu Terkait Penggelapan Motor, Pemuda Ini Diciduk Polisi

- Lantamal VIII Serentak Lakukan Swab Antigen Seluruh Personil Waspada! Manado Dilanda Hujan Lebat Diperkirakan Berlangsung hingga 15 Juni

0
331
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan