Kaskus

Entertainment

adnanamiAvatar border
TS
adnanami
Cara Tampil Good Looking Pakai Metode Termurah sampai Termahal, Semua Bisa Jadi Cakep
Begini Cara Tampil Good Looking dari harga termurah sampai termahal yang bisa gansist cobain!

Siapa sih zaman sekarang yang nggak suka sama orang good looking? Diliat enak, dipandang nggak ngebosenin, pakai baju apa aja juga tetep cakep.

Beragam cara dilakukan orang agar bisa dapat predikat good looking. Ada yang memakai metode tradisional murah meriah dan ada yang pakai cara modern namun merogoh kantong cukup dalam.


Metode apapun yang dipakai memang sangat tergantung dengan preferensi masing-masing. Besaran biaya yang dikeluarkan untuk jadi good lookingmemang berbanding lurus dengan hasil. Makin mahal perawatannya, makin nampol hasilnya.

Maka dari itu, orang cakep itu perawatannya mahal. Kalau ada agan-agan yang mau pasangannya cakep tapi ogah ngasih modal, udah gan mimpi aja ente!

Berikut ini cara tampil good looking dari budget termurah hingga termahal :

1. Maskeran


Ini cara termudah untuk merawat wajah. Masker bisa dibuat sendiri dari bahan-bahan di dapur maupun membeli masker kecantikan yang sudah diproduksi oleh pabrik dan beredar di pasaran.

Masker berguna untuk menutrisi kulit dan mengangkat sel kulit mati di wajah. Tujuannya adalah menghilangkan wajah kusam. Pakai masker secara rutin bisa membuat wajah kencang dan cerah.

Masker termurah yang dijual di online shop dibanderol mulai harga Rp. 1.000 saja.

2. Luluran


Level lulur memang ada range harganya sendiri. Ada yang murah ada juga yang mahal, tergantung merk lulurnya. Fungsi lulur adalah meluruhkan sel kulit mati yang membuatnya terasa kasar. Dengan luluran rutin, kulit akan lebih lembut dan cerah.

Harga lulur mandi termurah yang beredar di pasaran per botolnya adalah berkisar Rp. 14.000 saja.

3. Pakai Lotion


Sehabis mandi biasanya banyak orang yang memakai lotion badan. Tujuannya agar kulit tetap lembab, sehat dan tidak kering. Ada lotion yang memiliki formula khusus, seperti memutihkan atau mengencangkan kulit.

Hasil dari pemakaian lotion tidak bisa instan. Perlu pengulangan dan pemakaian secara teratur untuk merasakan khasiatnya. Di online shop lotion tubuh termurah berharga Rp. 5.000.



4. Bercukur/Shaving


Baik pria maupun wanita pasti membutuhkan perawatan ini. Mencukur bulu wajah maupun tubuh yang dirasa mengganggu memiliki metode yang bermacam-macam. Cara termurah bisa memakai pisau cukur berharga Rp. 25.000-an, kemudian bisa juga memakai krim penghilang bulu dengan harga sekitar Rp. 14.000-an.

Cara yang agak mahal bisa pergi ke klinik kecantikan. Cara melenyapkan bulu dengan metode modern yang diberi nama IPL (Intense Pulse Light). Satu kali IPL hair removal berkisar Rp. 500.000 gan!

5. Menghilangkan noda- noda di wajah


Noda di wajah adalah penghalang bagi seseorang untuk tampil sempurna. Kadang gara-gara noda di wajah pula kepercayaan diri bisa terenggut secara otomatis. Cara menghilangkan noda di wajah akibat bekas jerawar yang susah hilang maupun flek hitam dapat ditempuh dengan beberapa cara.

Cara termurah adalah memakai krim penghilang noda di wajah. Memang butuh waktu lama untuk melihat hasilnya. Harganya di sekitar 30rb-an. Cara yang sedikit lebih mahal adalah dengan peeling. Budget yang dibutuhkan adalah 80rb-200rb.

Cara yang ampuh namun mahal yaitu dengan fractional laser. Noda ditembakkan sinar laser di frekuesi tertentu dan langsung hilang dalam sekali perawatan. Harga perawatan laser dibanderol Rp. 1 juta ke atas.

Gimana gansist? Mau tampil good looking dengan cara apa nih?

#goodlooking #fractionallaser #iplhairremoval
Diubah oleh adnanami 03-06-2021 07:17
0
1.5K
120
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan