- Beranda
- Komunitas
- News
- SINDOnews.com
Lompat dari Lantai 5 Apartemen Kalibata, Nyawa Pria Ini Masih Selamat
TS
sindonews.com
Lompat dari Lantai 5 Apartemen Kalibata, Nyawa Pria Ini Masih Selamat

JAKARTA - Seorang pria berinisial D nekat melompat dari lantai 5 Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan. Tak disangka, nyawa pria itu masih selamat setelah dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Budi Asih.
"Telah ditemukan seorang laki laki berinisial D (18) yang nekat melompat dari lantai 05 AU Tower Eboni Apartemen Kalibata City Jakarta Selatan pada Hari Senin 31 Mei 2021 Pukul 22.00 WIB," kata Kapolsek Pancoran Kompol Rudiyanto dalam keterangannya, Jakarta, Selasa (1/6/2021).
Rudiyanto menjelaskan, setelah kejadian itu korban lansung dilarikan ke UGD RS Budi Asih untuk mendapatkan pertolongan. Alhasil, yang bersangkutan sempat sadarkan diri setelah menerima perawatan intensif. (Baca juga;Cuma Pakai Celana Dalam, Seorang Pemuda Tangsel Hilang Setelah Lompat ke Danau Buatan)
Baca Juga:
- Warga Tangkap Diduga Pelaku Tabrak Lari di Pintu Tol Ciledug
- Ada Pekerjaan Galian SJUT, Begini Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Wolter Monginsidi
- Cuaca Hari Ini, Jaksel dan Jaktim Dilanda Hujan Petir Sore Nanti
Saat ini, D masih dalam perawatan dokter setelah nekat melompat dari lantai 5 Apartemen Kalibata tersebut. "Sampai saat ini korban masih di UGD RS Budi Asih dan sudah sempat sadarkan diri. Korban D masih dalam perawatan dari rumah sakit," ujarnya. (Baca juga;Diduga Bunuh Diri, Guru SMK Tewas Benturkan Tubuh saat KA Melintas)
Sementara itu, Rudiyanto mengungkapkan, D nekat melompat dari lantai 5 lantaran diduga kuat adanya permasalahan pribadi dan atasan tempat kerjanya. "Motif korban loncat dari lantai 5 karena kesal masalah pribadi serta tekanan dimarahi oleh atasanya dan teman kerjanya," tutupnya.
Sumber : https://metro.sindonews.com/read/442...ent_aggregator
---
Kumpulan Berita Terkait :
-
Pria Nekat Lompat dari Lantai 5 Apartemen Kalibata City, Ini Penyebabnya-
Lompat dari Lantai 5 Apartemen Kalibata, Nyawa Pria Ini Masih Selamat-
Pemprov DKI Berencana Permanenkan Jalur Road Bike di Akhir Pekan0
162
1
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan