Kaskus

Entertainment

dalledalmintoAvatar border
TS
dalledalminto
Viral! Toples-toples Kue Lebaran Dibuang di Tong Sampah, Kasihan Kan Kuenya!

Viral! Toples-toples Kue Lebaran Dibuang di Tong Sampah, Kasihan Kan Kuenya!

Lebaran telah berlalu seminggu, aku percaya kue-kue penghias meja makan pasti masih terhidang, seperti hal yang sama dengan di rumahku.

Kue khas lebaran masih bertengger manja di atas meja. Ada kastengel, putri salju, juga kue-kue produk kalengan. Mungkin di rumah Gansist juga mengalami hal yang sama, kan?

Efek pandemi yang masih menghantui menjadikan salah satu penyebab kue-kue lebaran masih banyak tersisa, tersebab tetamu yang datang tidaklah seperti tahun-tahun sebelumnya. Sanak saudara, handai taulan dan tetangga masih pada datang melakukan kunjungan silaturahmi.

Nah, membicarakan sisa kue lebaran sedang viral terlihat penampakan kue lebaran yang tergeletak di tong sampah. Padahal kaleng tersebut masih terlihat bagus, bahkan masih tersegel.

Viral! Toples-toples Kue Lebaran Dibuang di Tong Sampah, Kasihan Kan Kuenya!

Sebagai makhluk sosial aku hanya bisa menyayangkan hal tersebut. Di sisi lain masih banyak orang-orang yang kekurangan bahkan mungkin ada sebagian masyarakat yang belum pernah merasakan kue seperti yang terlihat.

Alangkah lebih baiknya bila kita memiliki sesuatu barang yang berlebih dan masih layak untuk dimakan/dimanfaatkan bisa dikasihkan atau disedekahkan kepada tetangga yang membutuhkan. Di samping membantu tetangga yang membutuhkan juga akan mendapat amal baik yang pastinya dicatat oleh Tuhan. Kasihan, kan tuh, kue!

Nah, perihal membuang makanan yang masih layak dimakan baru-baru ini viral di sosial media Facebook. Akun pengguna Facebook Asyurah Rose Lann mengunggah sebuah foto pada Minggu (16/5/2021) lalu, memperlihatkan penampakan yang boleh dibilang miris karena telah membuang toples-toples makanan/ kue lebaran ke dalam plastik tong sampah.

Viral! Toples-toples Kue Lebaran Dibuang di Tong Sampah, Kasihan Kan Kuenya!

Banyak komentar para netizen yang menyayangkan perbuatan yang tidak terpuji tersebut. Aku juga cukup prihatin tentang kejadian hal tersebut.

Semoga kejadian tersebut tidak ditiru oleh para Kaskusers di seluruh mana pun berada. Setelah ditelusuri ternyata kejadian tersebut terjadi di negara tetangga kita Gansist. Dilansir Asia One, foto yang diunggah oleh perempuan asal Singapura.

Bagi Gansist yang memiliki sesuatu yang berlebih alangkah lebih baiknya untuk membiasakan berbagi, karena berbagi itu indah. Kasihan juga kuenya, kalau bisa bicara pasti sedih dan menangis.

Sekian dari aku bila ada khilaf mohon maaf. Sampai ketemu pada thread aku selanjutnya. Terimakasih apresiasinya.
emoticon-terimakasihemoticon-terimakasih

Referensi: 1
Ilustrasi: 12


iissuwandiAvatar border
tahubaksobakarAvatar border
betiatinaAvatar border
betiatina dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.8K
38
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan