Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

iissuwandiAvatar border
TS
iissuwandi
Suasana Pantai Pailus yang Bikin Hati Selalu Merindu
Suasana Pantai Pailus yang Bikin Hati Selalu Merindu
Suasana Pantai Pailus yang Bikin Hati Selalu Merindu
Pemerintah telah mengeluarkan aturan larangan mudik lebaran tahun ini. Bagi ane yang tinggal di perantauan, ane hanya bisa pasrah, berharap keputusan pemerintah merupakan upaya yang tepat untuk memutus mata rantai covid-19 di tanah air.

Sedih, pasti, GanSist, apalagi momen lebaran memang momen paling ditunggu setiap tahunnya untuk berkumpul bersama keluarga tercinta.

Untuk tahun ini #NggakMudikDulu, ditahan-tahan untuk kebaikann semuanya, apalagi jika ingat usia Embah di kampung halaman yang sudah sepuh, GanSist, lebih baik menjaga beliau dengan tidak mudik tahun ini sampe corona lenyap.

Tempat yang bikin hati merindu saat pulang kampung adalah suasana pantainya. Kampung ane deket banget ama pantai, GanSist, masih banyak pantai-pantai ciamik yang masih gratis alias cuma-cuma untuk bisa masuk dan berenang sepuasnya.
Suasana Pantai Pailus yang Bikin Hati Selalu Merindu
Suasana Pantai Pailus yang Bikin Hati Selalu Merindu

Pantai Pailus ini yang paling sering ane kunjungi. Pantai ini ombaknya tidak besar dan tidak terlalu dalam, jadi aman untuk bermain anak-anak.

Meskipun aman, tetap pengawasan orang tua wajib dilakukan, namanya bocah mana ngerti bahaya, yang ada hanya main dan seru aja liat air laut.

Biasanya, di hari-hari lebaran atau hari libur nasional, banyak masyarakat yang mendirikan gubuk-gubuk untuk menjual beragam makanan laut dan minuman ringan.
Suasana Pantai Pailus yang Bikin Hati Selalu Merindu
Harganya terjangkau, GanSist, nggak bikin kantong bolong, harga ikan disesuaikan. Biasanya sudah paket komplit setiap pembelian satu kilogram ikan akan mendapatkan nasi plus lalapan. Untuk minumnya sendiri dijual terpisah.

Untuk rasa dijamin enak, karena ikan-ikan yang diolah merupakan ikan segar yang didapat dari nelayan setempat.

Jadi kangen ama makanan lautnya, menikmati hidangan sambil memandangi langit senja, bikin nambah!

Berhubung tahun ini #NggakMudikDulu, mending berselancar di Kaskus sambil ikutan event-event Kaskus.

Jangan sampai terlewat, GanSist, karena #KaskuserBerbagiTHRjuga ada loh.

Semoga virus corona bisa segera lenyap dari muka bumi, jaga diri dan keluarga dengan memakai masker, cuci tangan dengan sabun, dan selalu menjaga jarak.

Ane pamit undur diri, jumpa lagi di thread ane selanjutnya. Salam sehat dan bahagia selalu.

Gambar: Dokpri
Diubah oleh iissuwandi 12-05-2021 07:10
0
608
1
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan