Video game tarung adalah salah satu macam video game yang selalu mempunyai banyak peminat. Dari arcade sampai console, selalu ada orang yang gemar memainkannya. Disini aku mau membahas macam-macam tingkah laku para pemain game tarung.
Kira-kira seperti apa, ya...?
Yang sering terlihat...
Spoiler for Sabuk Putih:
Pemain baru, biasanya memang baru mulai bermain. Dia belum terlalu kenal dengna video game yang dimainkannya. Biasanya orang ini masih meraba-rama, siapakah tokoh yang enak untuk dimainkan. Permainannya sering dimulai dengan arcade mode.
Kalau main dengan temannya, dia akan mencoba tokoh yang menurutnya enak dimainkan. Kadang-kadang mencoba tokoh-tokoh lainnya.
Spoiler for Hemat Koin:
Orang-orang ini selalu ada di mesin arcade. Mereka sudah cukup berpengalaman dalam memainkan game tarung. Berbekal pengalamannya, dia bisa hemat koin ketika bermain di arcade. Zaman sekarang, karena ada yang pakai kartu, maka dia pemain yang hemat saldo.
Pemain seperti ini bermain untuk kesenangan pribadi, pamer, atau ikut lomba video game.
Spoiler for Pakar:
Pakar game tarung arcade merasa paling nyaman kalau bermain menggunakan alat kendali yang mirip dengan di mesin arcade. Bagi mereka, ini terasa lebih mudah daripada bermain dengan pengendali yang digenggam. Tangan kirinya memegang erat gagang, sedangkan jari-jemari tangank kanannya begerak lincah menekan tombol-tombol secara bergantian.
Spoiler for Perusak Stik:
Ada pemain yang harus dihindari, pemain ini adalah perusak stik. Tangannya sering menekan tombol terlalu keras. Mereka percaya bahwa semakin keras menekan tombol, semakin kuat pula pukulan dan tendangan tokoh yang sedang dimainkan. Orang seperti ini juga sering berisik ketika sedang bermain.
Mereka juga sering menekan tombol dengan asal-asalan, katanya sedang mencari jurus rahasia. Kalau sudah tahu tombol untuk mengeluarkan gerakan tertentu, mereka sering mengulang gerakan itu sampai berhasil menang. Biasanya kalau sudah begini, cara menekan tombolnya sudah tidak terlalu kasar. Bisa kasar lagi kalau sudah hampir kalah atau hampir menang. Pokoknya dia melakukan apapun asal bisa menang.
Spoiler for Pemain kampungan:
Pemain seperti ini tidak jauh berbeda dengan perusak stik. Dia hanya mencoba gerakan-gerakan yang dianggap mudah. Sesudah menemukan jurus yang bagus menurut dirinya, dia akan terus mengulang jurus-jurus itu agar bisa menang. Cara dia menekan tombolnya juga tidak kasar seperti perusak stik.
Tingkah lakunya merusak serunya pertandingan. Kalau pengulangan itu berhasil dipatahkan, kadang-kadang dia mengeluhkan stik yang tidak enak. Mungkin dia belum sadar kalau cara bermain seperti itu dapat mengurangi kenyamanan bermain video game. Kalau kalah, dia sering menyalahkan stik, kalau menang, mendadak tinggi hati.
Spoiler for Pemain biasa:
Pemain seperti ini main biasa saja. Dia tidak akan pernah merusak peralatan yang sedang dimainkan. Untuk medapatkan jurus pun, dia tidak segan untuk melihat booklet yang ada di wadah CD PS. Bisa juga menekan tombol pause untuk melihat tombol apa saja yang dapat digunakan untuk menggunakan jurus tertentu. Kadang-kadang memainkan mode latihan untuk meningkatkan kemampuan bermain.
Jari-jemarinya menekan tombol dengan lembut. Pemain seperti ini tidak bisa diremehkan, dia main dengan tenang, menyimpan kemampuan yang tersembunyi.
Spoiler for Orang Mesum:
Orang-orang mesum juga suka iseng main game tarung. Mereka sangat suka memainkan tokoh-tokoh yang pakaiannya kurang bahan. Entah apa yang diinginkannya. Boleh jadi untuk mengganggu perhatian lawan, namun itu berbalik terhadap dirinya sendiri.
Mereka seringkali berusaha untuk mengeluarkan gerakan-gerakan aneh dan tertawa sendiri. Sepertinya memang otak mesum.
Quote:
Misalnya anak yang senang melihat kakak berbaju renang
Kira-kira seperti itulah macam-macam pemain game tarung yang sering terlihat. Bagi para penggemar game tarung, orang-orang seperti apa yang sering kalian lihat ?