Kaskus

Games

lucis.caelumAvatar border
TS
lucis.caelum
Dalang dari Seri Pewayangan di Udara
Halo kaskuser penggemar games sekalian kali ini mari ghibah sebuah pengembang dari seri pewayangan atau bisa katakan drama udara terkeren dari game pesawat yang ada di console maupun pc .... yuks

Dalang dari Seri Pewayangan di Udara


yup yup yup dialah dalangnya, Project Ace, dari beberapa sumber ku kumpulkan di dalam thread ini yah walaupun mungkin kurang mari membicarakan tim project ace dan projectnya hehehe ...


Project Ace sendiri adalah sebuah tim, dimana tim itu merupakan bagian dalam atau internal dari Bandai Namco ... Bandai Namco atau sebut saja Bandai dan Namco


Bandai bertanggung jawab dalam bidang entertaiment disana berupa musik, film, ataupun mainan, sedangkan dengan Namco yang mengenai game ... dan akhirnya mereka berdua kimpoi haha ya kedua operasional bergabung gan yang bernama Bandai Namco ... tapi tahukah kalau kredit dari Project Ace dikreditkan kepada Namco?


Spoiler for Bandai Namco:




Project Ace terbentuk dan bertangung jawab dengan game terkenalnya semenjak 2001 dengan memiliki 7 anggota penting didalamnya, 


Quote:



*anggotanya kini yang pasti bukan hanya 7 orang lagi ... 


bagaimana dengan gamenya? ...yup gamenya adalah ...


ACE COMBAT

Dalang dari Seri Pewayangan di Udara




Dari beberapa keterangan Project Ace terbentuk setelah beberapa pertempuran udara sebelumnya atau serinya baru dimulai dari seri ace combat 4 dimana seri seri sebelumnya belum ditangani oleh project ace ...

Game Ace Combat memiliki cerita mengenai dunia fiksi dimana peperangan terjadi antara Osea dan Belka, yang dimulai dan dikenal dengan Osean War pada tahun 1905 merupakan perang yang pertama kali menggunakan pesawat tempur.

Dalang dari Seri Pewayangan di Udara

Selain memiliki cerita yang menarik, gambar atau grafik game tidak kalah keren dengan game game pada masanya, walaupun memang sampai kini game yang mengambil tema pesawat tempur sejenis ace combat masih kurang ...

Ost atau komposer musik game yang menemani dikala bermain memang patut di apresiasi juga... karena bisa didengar genre musik dalam perangnya terkadang seperti orkestra, menambah keseruan dalam permaianan.

Sayangnya dari beberapa seri yang banyak digibahkan dalam seri ace combat adalah ace combat: assault horizon karena selain yang terlalu arcade juga mengambil cerita dari dunia asli, kesannya malah menjadi aneh, karena seri ace combat terkenal dengan semi simulator dan ceritanya, walaupun sedikit arcade sih, hehe ..

Peran player atau pemain didalam game ini adalah sebagai pilot pesawat tempur, walaupun rata rata udah ketebak bagaimana cerita dari pilot biasa menjadi ace, drama tidak akan terasa karena ditemani dengan percakapan percakapan antara pilot pesawat, yang kadang lucu, dan kadang ane merasa bangga sebagai ace, karena beberapa seri memberikan kita pilihan dalam menjawab pertanyaan dan memiliki sedikit dampak pada cerita.

Dan yang keren adalah nama nama dan pesawat atau sebut saja squadron di dalam game yang harus di lawan nanti, ada beberapa pesawat juga dapat didapatkan dengan mengalahkan squadron tertentu...


Dalang dari Seri Pewayangan di Udara Dalang dari Seri Pewayangan di Udara Dalang dari Seri Pewayangan di Udara Dalang dari Seri Pewayangan di Udara



Fitur pesawatnya memiliki sangat banyak keberagaman, mulai dari helikopter hingga pesawat seperti ikan pari yang pesawat mengangkut pesawat macam kapal induk hehe tapi.. tidak dapat dimainkan atau dikendarai, tapi bagusnya bisa dihancurkan haha.. musuh di dalam game sangat beraneka ragam dimulai dari tank hingga satelit, tapi di antara itu tidak ada yang mengalahkan melawan musuh pilot ace lainnya.

Jenis misinya juga berbeda beda, terkadang patroli biasa, menghancurkan pesawat lain, hingga.. melewati tebing tebing agar tidak ketahuan oleh radar dan masih banyak lagi. Hadiah misi misinya walaupun kadang berhadiah pesawat tapi juga diberikan uang jajan, untuk .. beli pesawat hehehS E N S O R. selain membeli pesawat juga dapat membeli perlengkapan tempur berupa misile yang berbeda beda fungsinya.

hmmm... mungkin seperti itulah permainan wayang kali ini, ane sebagai gamer mengucapkan terima kasih kepada Project Ace telah memberikan moment indah didalam dunia pergameman ane, semoga dapat terus berkarya! dan bagi yang tertarik memainkannya, selain steam beberapa game bisa dimainkan pada emulator bila tidak memiliki konsol hehe ..

Karya Project Ace :


Spoiler for karya:


Terima Kasih telah berkunjung, dan semoga kaskuser baik baik saja,

Nah itulah seri seri pewayangan dan dalang di udara dari Project Ace, bagi player sendiri seri manakah yang paling memorable setelah dimainkan? 


sumur:
Acepedia
Wikipedia
Diubah oleh lucis.caelum 04-05-2021 00:01
0
236
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan