Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

adeb124Avatar border
TS
adeb124
Merunut Sejarah Asal-Usul Kue Donat Pertama Kali Di Dunia
Merunut Sejarah Asal-Usul Kue Donat Pertama Kali Di DuniaDonat mempunyai tempat tersendiri bagi penikmat makanan manis. Kue berbentuk bulat dan berlubang tengah itu, Teksturnya empuk ditambah aneka topping, yang membuatnya digemari orang banyak. Tapi tahukah kamu asal-usul kue donat ini pertama kali?

Donat dikenal sebagai makanan atau kue yang berlubang. Bentuknya yang seperti ini merupakan bentuk awal donat, sejak pertama kali di buat. Banyak orang mengira kue ini berasal dari eropa. Benarkah?

Merunut Sejarah Asal-Usul Kue Donat Pertama Kali Di Dunia
Illustrasi (Image: Getty Images)

Donat mengalami banyak perubahan dan variasi baru. Bentuk donat tidak hanya berlubang, tapi ada yang dibuat dengan berbagai bentuk seperti bentuk hati, petak, dan lainnya.

Ternyata banyak yang tidak tahu mengenai asal-usul sejarah donat itu sendiri yang mana memiliki catatan sejarah yang cukup panjang dan menjadi banyak perdebatan.


Perubahan bentuk dan variasi donat telah berlangsung selama beberapa kali seiring dengan berjalannya waktu. Padahal menurut sejarah, Belanda adalah negara asal dari kue donat.

Merunut Sejarah Asal-Usul Kue Donat Pertama Kali Di Dunia
Patung penghormatan Kapten Hanson Crocket Gregory sang penemu kue donut
(Image: Todayifoundout.com)


Pada pertengahan abad ke-19, dahulu donat dijuluki sebagai olykoeks atau oil cake yang berarti kue minyak. Dahulu donat hanya berupa adonan kue berisi buah atau kacang dan digoreng dengan lemak babi hingga kecoklatan. Ternyata asal-usul kue donat ini banyak menyimpan kisah menarik.

Tidak hanya bentuknya, kini olykoeks harus digantikan dengan nama baru, yaitu doughnut. Nama doughnut sendiri didapatkan dari bentuk lain olykoeks yang berupa simpul, atau dalam bahasa Inggris adalah dough knots yang artinya simpul adonan.


Tahun 1900, kata doughnut mengalami perubahan menjadi donut. Namun beberapa sejarah mengenai kue donat yang berkembang di masyarakat masih menjadi sebuah perdebatan hingga kini yang tak berujung. 

Merunut Sejarah Asal-Usul Kue Donat Pertama Kali Di Dunia
Illustrasi (Image: Cabinet Magazine)


Dilansir dari laman ARK21RECORDS, Konon, donat dibawa ke Amerika Utara oleh imigran dari Belanda. Ada juga yang mengklaim bahwa donat ditemukan oleh leluhur suku Indian Wampanoag.

Akan tetapi, National Dunking Association of America (NDAA) menyatakan bahwa, penemu donat adalah Hanson Crocket Gregory. Namun kisah penemuan mengenai kue donat ini memiliki versi yang berbeda. Adapun versi ceritanya adalah sebagai berikut:


Hanson Gregory adalah seorang kapten kapal asal Denmark. Pada saat sedang melakukan perjalanan di laut, Kapten Gregory sedang menakhodai kapal dengan menggunakan kedua tangan di anjungan kapal.

Merunut Sejarah Asal-Usul Kue Donat Pertama Kali Di Dunia
National Dunking Association of America (NDAA) menyatakan bahwa, penemu donat adalah Hanson Crocket Gregory. (Image: Pandespani.com)

Pada saat itu, sang kapten bermaksud untuk memakan sepotong kue goreng. Namun karena tiba-tiba badai datang, secara spontan dia menancapkan kue goreng tersebut pada jari-jari roda kemudi kapal, sehingga berlubang.


Setelah badai mulai reda, Gregory kemudian mengambil kembali kuenya yang masih tertancap, dan menyadari kini ada lubang di bagian tengahnya. Terkesan oleh kreasinya tersebut, Gregory kemudian meminta koki kapal agar membuat roti goreng dengan lubang tepat di bagian tengah.


Itu tadi beberapa pendapat mengenai sejarah asal usul donat di dunia, yang hingga kini, beberapa orang masih meragukan kebenarannya. Memang, kue donat adalah kue yang terkenal di dunia dengan bentuk dan rasanya yang khas.



















c4punk1950...Avatar border
antonov07Avatar border
evywahyuniAvatar border
evywahyuni dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.1K
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan