Kaskus

Entertainment

drumssAvatar border
TS
drumss
Gagal Mudik Sudah Final, Tapi Hubungan Asmara Terus Saja Semi Final
Momen Ramadan & Lebaran kerap dimanfaatkan oleh masyarakat kita untuk mudik ke kampung halaman, pulang ke tanah kelahiran guna merayakan hari besar bareng  keluarga, sanak, dan saudara. Namun bagi kalian para perantau, mimpi merayakan lebaran ngumpul bareng keluarga terpaksa harus tertahan. Terlebih lagi apabila kalian masih dalam status menjalani LDR, ekstra bersabar adalah salah satu hal yang bisa dilakukan untuk sekarang ini sembari mudik dibuka kembali.

Ini adalah penggalan cerita perjalanan cinta salah satu teman ane nih gan, doi bekerja di ibu kota dan sang pujaan hati berdiam di tanah kelahirannya. Jalan ini terpaksa harus diambil atas satu dan lain hal, mereka hanya bisa tetap berusaha menjaga agar jalinan asmara tetap terpelihara dengan baik.

Gagal Mudik Sudah Final, Tapi Hubungan Asmara Terus Saja Semi Final


Bulan Puasa dan Lebaran tahun ini serasa siaran ulang tahun lalu setelah pemerintah umumkan peraturan larangan mudik lebaran tahun 2021, Peraturan Menhub tentang Pengendalian Transportasi dalam masa mudik Idul Fitri 2021. Adapun durasi pelarangan mudik 2021 ini berlaku sejak 6 sampai dengan 17 Mei 2021 mendatang. 

Artinya, ini jelas bahwa aturan akan larangan mudik sudah final. Semoga kita semua pada saling mengerti, karena semua ini tentu buat kebaikan bersama guna menekan angka sebaran Covid-19. Kembali ke nasib salah satu teman ane, kebijakan ini pun serasa membuat teman ini pun harus legowo momen lebaran tak dijalani bareng sang kekasih.

Gagal Mudik Final, tapi Hubungan Asmara Masih Semi Final


Menilik mudik dan urusan asmara kedua sejoli tersebut rupanya ada hal menarik yang menurut ane sendiri begitu pelik. Sekedar info saja, kedua sejoli ini menjalin hubungan sudah sekitar 3 tahun, bak kredit motor dengan tenor 36 bulan.

Masuki tahun ke dua mereka berpacaran, pada akhirnya mereka ini mengambil keputusan besar dengan langsungkan tunangan di tempat asal si cewek.

Prosesi pertalian keduanya pun tak luput mereka bagikan ke berbagai netizen dengan unggah upload ke instagram. Ucapan selamat pun banjiri keduanya lewat DM dan kolom komentar di feed.

Menurut desas desus kabar yang berkembang, salah satu sumber pun membeberkan bahwa kedua belah pihak keluarga pun bakal bertemu pada momen lebaran nanti, untuk bertemu ngobrolin kelanjutan hubungan anak-anaknya agar tak melulu di babak semi final. Namun melihat kondisi saat ini akan adanya pembatasan transportasi, apakah akan tetap berjalan prosesi ini.

Saran untuk teman ane ini, perbanyak sabar dan berdoa,... agar badai corona cepat berlalu. Sehingga nantinya pas babak final urusan asmara tak masuk pernikahan jalur corona, bisa gelar resepsi mevvah dangdutan 3 hari 3 malam emoticon-Ngakak.

Sementara ini, perbanyak bediam di kos aja, jangan ngayab ke mana-mana, dan jangan nekat menerobos untuk mudik ke kampung halaman. Sispin paket kuota internet agar bisa silaturahmi lancar, video call sama pujaan hati.

Baek- baek ya jhonnnnn.. emoticon-Cool
telah.ditipuAvatar border
evywahyuniAvatar border
evywahyuni dan telah.ditipu memberi reputasi
2
636
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan