Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

GENKBOLAvatar border
TS
GENKBOL
Tiga Prioritas Transfer AC Milan, Ibrahimovic Salah Satunya!

Menjelang akhir musim 2020/21, AC Milan mulai mengatur strategi untuk transfer pemain. Sejauh ini Rossoneri punya tiga prioritas transfer yang ingin mereka kejar. Satu diantaranya sudah tercapai. Yap, Milan baru saja memperpanjang kontrak pemain gaek mereka, Zlatan Ibrahimovic. Pemain timnas Swedia tersebut akan berseragam AC Milan Hingga Juni 2022.

 Tiga Prioritas Transfer AC Milan, Ibrahimovic Salah Satunya!

Ibra tampil cukup baik di musim ini bersama Milan. Ia menjadi mesin gol dan top skor tim pada musim ini. Hal inilah yang menjadi alasan kenapa pemain yang bentar lagi berusia 40 tahun tersebut mendapat sodoran kontrak baru. Semoga saja keberadaan Ibra semakin meningkatkan semangan pemain muda Milan.

Permanenkan Fiyako Tomori


Prioritas kedua Milan adalah mempermanenkan bek muda mereka, Fiyako Tomori. Tomori bergabung dengan AC Milan pada awal tahun lalu. Pemain Chelsea ini datang dengan status pinjaman dengan opsi permanen.

 Tiga Prioritas Transfer AC Milan, Ibrahimovic Salah Satunya!

Dibeberapa pertandingan terakhir, Tomori mulai mendapatkan kepercayaan lebih dari Stefano Pioli. Ia kerap menjadi starting line up berduet bersama Simon Kjaer atau Alessio Romagnoli. Hal inilah yang membuat management AC Milan tertarik mempermanenkan pemain berkebangsaan Inggris ini.

Melepas Samu Castillejo

Pemain asal Spanyol ini dinilai gagal di musim 2020/21. Samu Castillejo dinilai kurang memberikan kontribusi pada tim. Ia juga kerap memulai laga dari bangku cadangan. Pioli lebih sering menurunkan Alexis Saelemaekers ketimbang mantan pemain Villareal tersebut. Nantinya jika Castillejo jadi dijual, uang hasil penjualannya akan digunakan Milan untuk membali pemain sayap kanan.

 Sayangnya dibalik ketiga prioritas tersebut, Milan masih belum menyelesaikan negosiasi dengan Hakan Calhanoglu dan Gianluigi Donnarumma. Negosiasi kedua pemain tersebut belum menemukan titik terang. Mereka belum ada kesepakatan soal gaji yang bakalan diterima.

doobeyAvatar border
doobey memberi reputasi
1
1.1K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan