Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

HernandezJoeAvatar border
TS
HernandezJoe
Berharap Taji Timo Werner Kembali di Bulan Ramadhan yang Penuh Berkah Ini!
Didatangkan dari RB Leipzig, Timo Werner masih minim kontribusi untuk Chelsea. Penyerang yang kerap dipanggil Turbo Timo ini hanya mampu mencetak 10 gol dari 43 pertandingan di semua kompetisi bersama Chelsea.

Berharap Taji Timo Werner Kembali di Bulan Ramadhan yang Penuh Berkah Ini!
(Timo Werner Cetak Gol dan Lakukan Selebrasi, Foto: Premier League)


Usut punya usut ternyata penampilan Timo Werner yang kurang bertaji bersama Chelsea ini pernah Timo Werner rasakan saat membela klub Bundesliga Jerman, VFB Stuttgart. Bersama Stuttgart Timo Werner hanya mencetak 14 gol dari 103 pertandingan di semua kompetisi.



Untuk GanSis yang melihat penampilan Timo Werner ketika hanya berseragam RB Leipzig tentu kaget melihat performa Timo Werner di Chelsea. Melalui analisis cupu ane, bisa jadi ketidaktajaman Timo Werner di Chelsea disebabkan oleh banyak faktor.

Faktor yang Membuat Timo Werner Tak Bertaji bersama Chelsea



Faktor pertama gaya permainan di Liga Inggris dan Liga Jerman berbeda, Liga Inggris cenderung bermain sepak bola dengan tempo cepat. Di Chelsea sendiri, Timo Werner lebih sering bermain di bagian sayap, Chelsea mengandalkan kecepatannya untuk menembus lini pertahanan lawan.

Berbeda saat dirinya berseragam RB Leipzig, dirinya sebagai penyerang tengah yang tinggal menjemput bola dari umpan kawan-kawannya. Faktor kedua, pemberitaan media membuat Timo Werner makin kurang percaya diri dengan penampilannya. Ketika dirinya berseragam Stuttgart dan minim mencetak gol pasti pemberitaannya berbeda walaupun dirinya juga minim mencetak gol ketika berseragam Chelsea.

Dengan banyaknya uang yang harus dikeluarkan Chelsea untuk memboyong Timo Werner sudah pasti penampilan yang tidak sebanding menjadi sasaran empuk para media untuk membahas Timo Werner.

Faktor ketiga beban yang dipikul Timo Werner terlalu berat, waktu dirinya masih membela RB Leizpig Timo Werner terlihat bermain lebih lepas, bisa dibilang dirinya tidak terlalu memikirkan 'bagaimana caranya saya mencetak gol?' Pasalnya gol itu akan datang dengan sendirinya.



Ketika di Chelsea, para fans tentu mengharapkan Timo Werner bisa mencetak banyak gol untuk Chelsea. Terakhir kali Chelsea mempunyai striker tajam ketika zamannya Diego Costa, walaupun Diego Costa tidak menjadi top skorer Liga Inggris setidaknya Diego Costa mencetak satu atau dua gol ketika dirinya bermain di lapangan dan yang terpenting Diego Costa konsisten sehingga lini depan Chelsea kala itu terbilang sangat sangar.

Faktor keempat tidak adanya tur pramusim, ketika tidak ada pandemi covid-19, tim-tim Eropa mengadakan tur pramusim. Tur tersebut bertujuan untuk sebagai ajang pemanasan tim sebelum mengarungi kompetisi liga yang sesungguhnya.

Selain itu tur pramusim bermanfaat untuk pelatih menetapkan starting xi terbaik dari sebuah tim melalui pertandingan persahabatan dengan tim-tim lain sehingga dapat menilai performa para pemain kira-kira masuk ke dalam strategi yang sudah dibuat apa tidak? Itu dia alasan cupu ane kenapa Timo Werner gak bertaji di Chelsea GanSis.



Berharap Timo Werner Kembali Tajam bersama Chelsea Musim Depan



Kini waktu telah berlalu, tongkat estafet berada di Timo Werner, sebentar lagi Liga Inggris musim 2020-21 akan selesai. Berharap di musim selanjutnya Timo Werner bisa menunjukkan tajinya bersama Chelsea.

Semoga di bulan #RamadhanBerkah ini Timo Werner melakukan evaluasi diri seperti menonton kembali pertandingan dirinya bersama Chelsea dan melakukan perbaikan di laga-laga selanjutnya. Mudah-mudahan dengan melakukan hal tersebut, Timo Werner bisa menemukan jati dirinya sebagai salah satu penyerang top Eropa. Itu pun kalau Timo Werner baca thread ane hehehe.

Sekali ane ucapkan selamat berpuasa GanSis untuk yang menjalankan tetap semangat dan terus jaga kesehatan yah.

Baca juga: Cerita Menarik dari Nayim Pesepak Bola Muslim Pertama di Liga Inggris

emoticon-Toast

Diubah oleh HernandezJoe 23-04-2021 01:33
0
402
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan