
Credit By: Inspire Young Man
Sai Horas Ma Dihita Sude Saluhutna.
Pajumpang nai to my thread, songon dia baritana agan dan sista seranah kaskus raya? Semoga sehat selalu dan kagak kekurangan hal apapun yaa. Aamiin!
Apa yang terlintas dibenak agan dan sista seranah kaskus raya ketika mendengar kalimat tentang orang tua? Ane yakin, pastilah berbagai rasa terbentuk dibenak kalian semuanya.
Rasa yang tak bisa diungkapkan oleh kata-kata, tidak bisa juga dijelaskan oleh kalimat yang terucap. Rasa rindu, kangen serta rasa yang menurut ane paling terbesar dibenak anak-anak terhadap orang tua, yaitu ingin membahagiakan mereka dimasa tuanya.
Berikut, beberapa lagu batak yang menurut ane mewakili ribuan rasa. Baik anak terhadap orangtuanya, atau orangtua terhadap anaknya.
Quote:
1. Asa Martua Ho
Lagu yang diciptakan oleh Sakkan Sihombing dan dipopulerkan oleh Arvindo Simatupang ini berkisah tentang orang tua yang berharap agar anak-anaknya bisa mengurus serta menjaganya ketika sudah di usia senja.
Asa Martua Ho, jika diartikan kedalam bahasa Indonesia, artinya adalah
Biar Panjang Umurmu, sebuah doa yang selalu dipanjatkan oleh orang tua kita pastinya.
2. Tangiang Ni Dainang
Jika diartikan kedalam bahasa sehari-hari, Tangiang Ni Dainang bermakna Doa Ibu Sepanjang Masa, atau bahkan lebih luas lagi makna-makna dari judul lagu yang dibawakan oleh penyanyi kawakan, Joy Tobing ini.
Bercerita tentang seorang ibu yang selalu mendoakan anak-anaknya di manapun berada, dan selalu berharap kebaikan serta kebahagian selalu untuk anak-anaknya.
3. Tondi Tondiku
Lagu yang dibawakan oleh grup vokal, Style Voice ini bercerita tentang seorang ayah yang sangat mencintai anak perempuannya, berharap si anak bahagia dan menemukan belahan jiwanya disuatu hari nanti yang akan menjaganya dengan segenap jiwa.
Tondi Tondiku jika diartikan kedalam bahasa sehari-hari, berati Jiwa. Atau dalam lagu ini bisa diartikan sebagai belahan jiwa seorang ayah terhadap anak perempuannya.
4. Inang
Lagu yang diciptakan oleh Charles Hutagalung ini bercerita tentang kesedihan seorang ibu terhadap nasib anak perempuannya yang kurang bagus, namun si anak tetap menghibur ibunya dan menerima keadaannya yang kurang beruntung.
5. Mardalan Au Marsada
Sebuah lagu yang menggambarkan kerinduan seorang anak yang sedang dirantau. Keadaan yang memaksanya agar menekan segala kerinduan tehadap kampung halaman dan terutama ibunya, membuat lagu ini begitu dalam jika diresapi oleh orang yang benar-benar merindukan sebuah kepulangan.
6. Dang Turpukta Hamoraon
Lagu yang berkisah tentang orang tua yang sedang menghibur anaknya agar bisa menerima setiap keadaan yang sedang terjadi, dan tidak menyesali keadaan orangtuanya yang tidak mempunyai apapun dalam kehidupannya.
sumber semua lagu
Itulah tadi beberapa lagu yang menggambarkan cinta serta kasih sayang orangtua terhadap anak-anaknya. Doa dan segala pengharapan di dalam lagu-lagu diatas begitu menyentuh untuk didengarkan dan diresapi.
Thanks For Visiting
:terimakasih:terimakasih:terimakasih

Semoga agan dan sista seranah kaskus raya terhibur dengan thread yang ane tulis.
