Kaskus

Entertainment

uliyatisAvatar border
TS
uliyatis
Drakor, Bikin Hidup Penuh Warna
Drakor, Bikin Hidup Penuh Warna

Drakor, Bikin Hidup Jadi Berwarna

Menonton drama korea aatau drakor emang sering menguras emosi. Baik drakor yang penuh drama, intrik, penuh adegan perkelahian, horor atau romance. Untuk menonton drakor, terkadang waktu rela kita luangkan. Bisa pagi, siang, malam hari bahkan sepanjang hari.

Bukan itu saja, perlu perjuangan tersendiri juga agar bisa menonton drakor yang genrenya beragam seperti romance, komedi, misteri, horor, atau genre lainnya seperti yangberlatar belakang kerajaan .

Di rumah, nonton drakor bisa lewat televisi atau handphone. Kalau pake handphone sih nggak ada masalah. Nggak mesti rebutan remote. Paling, bingung ama kuotanya aja. Bisa cepat habis, apalagi harus nonton drakor yang episodenya terkadang panjang.

Nah, kalau nonton melalui layar kaca, kalo lagi bertepatan dengan acara lain yang disukai anggota keluarga lain, itu yang butuh pengorbanan. Terkadang remote ane pegang sampai nggak bisa direbut. Bahkan dulu pernah, chanel yang khusus menayangkan drakor ini, pernah mau dihapus ama anggota keluarga yang lain, sakingkan kesalnya kalo ane nonton drakor nggak berhenti. Memang kekoreaan yang kental bisa disimak lewat penampilan artis, jalan cerita maupun pemandangannya yang sangat indah.

Akhirnya, agar nggak saling berebut chanel lagi, diatur aja jadwal nontonnya. Gantian nontonnya. Apalagi sekarang udah ada aplikasi di hp, di mana kita bisa menonton tanpa perlu diganggu.

Satu lagi, nih, kalo nonton drakor di layar kaca, mesti nunggu tayangnya yang setiap hari senin sampai jumat. Nah, kalo ketemu drakor yang menarik di hati, jadi semangat nunggunya, walau kadang jadwal tayangnya malam.

Assalammualaikum

Untuk drakor yang tayang tahun 2020-2021 cukup banyak juga yang sudah ane tonton. Ada pun deretan drakor yang tayang setahun terakhir ini adalah I Tae Won Class, The King:Eternak Monarch, Hospital Playlist, Memorist, Vincenzo.

Sepertinya ulasan banyak drakor udah ada diforum kekoreaan], yang memang banyak mengulas tentang drakor, artis atau pun yang berbau kekoreaan.

Nah, ada beberapa drakor yang mungkin bisa jadi referebsi buat agan sista. Siapa tahu, sobat kaskus suka dan berminat untuk menontonnya.

1. Touch

Drakor, Bikin Hidup Penuh Warna

pinterest

Drakor touch mengisahkan tentang hubungan percintaan seorang penata rias ternama bernama Cha Jung Hyuk dan seorang mantan trainee idola bernama Han Soo Yun yang menjadi asistennya.

Drakor yang rilis sekitar bulan Januari 2020 ini memiliki rating yang cukup bagus. Diperankan oleh Joo Song Wook dan Kim Bo ra.

Drakor yang berlatar belakang dunia tata rias, penuh kisah romance. Kisah asmara Cha Jung Hyuk dan Han Soo Yun, di mana mereka akhirnya menjadi pasangan kekasih dan terus terjun di dunia tata rias, meskipun Han Soo Yun mendapat kesempatan lagi untuk menjadi seirang artis atau idola.

Drakor, Bikin Hidup Penuh Warna

pinterest

Kecintaan dan bakat Han Soo Yun pada dunia tata rias membuatnya menolak tawaran menjadi seorang artis pada akhirnya. Kisah yang berakhir happy ending, Cha Jong Hyuk juga terlepas dari hutang-hutangnya. Rating yang ane berikan 5 untuk drakor ini. Alasannya adalah cerita, latar belakang maupun akting pemainnya sangat mempesona.

2. Girl Who See The Smells

Drakor, Bikin Hidup Penuh Warna

pinterest

Drakor ini tayang pada tahun 2015 dengan rating cukup bagus, sekitar 88%. Drakor yang bergenre romance, fantasi ini diperankan oleh Shin Se Hyung sebagai Choi Eun Seol yang berganti nama menjadi Oh Cho Rim, Jung In Gi yang memerankan detektif Oh Jae Pyo, Namgoong Min memerankan Chief Kwoo joo, Park Yoo Chum memerankan detektif Choi.

Ceritanya sendiri berawal dari pembunuhan yang dialami keluarga Choi Eun seol oleh seirang pembunuh berantai, yang selalu meninggalkan identitasnya dengan melukai tangan korban dengan barkode. Beruntung Choi Eun Seol bisa lolos dan diselamatkan ditektif Choi yabg menangani kasus ini.

Choi Eun Seol yang merupakan saksi pembunuhan kedua orang tuanya, koma dirawat di rumah sakit, dan menjadi sasaran pembunuhvberantaivtersebut. Ternyata, ada gadis lain bernama sama dengannya, merupakan adik detektif Oh.

Setelah sembuh dari koma, Choi Eun Seol mendapat kemampuan bisa mencium sesuatu benda dan mampu menganalisanya, serta melacaknya. Dan berganti nama menjadi Oh Cho Rim yang dianggap anak oleh detektif Choi.

Oh Cho Rim pun bertemu detektif Oh dan membantunya membongkar berbagai kasus pembunuhan. Hingga kasus pembunuhan kedua orang tuanyanpun kembali terkuak, karena adanya pembunuhan berantai lain, yang terbyata dilakukan oleh Chief Kwan, yang menyekap korban di ruang bawah tanah rumahnya.

Terakhir Oh Cho Rim yang dijadikan korban pembunuhan selanjutnya, tapi, berhasil diselamatkan detektif Oh. Dan, detektif Oh pun berhasil menjadi polisi yang baik.

Kisah yang menarik, seru, dan ada kisah romantis maupun fantasinya. Dengan kemampuan penciumannya yang tajam, Oh Chi Rim ini mampu menguak banyak misteri yang sedang ditangani detektif Oh.

Untuk rating sendiri, ane kasih 5. Alasannya, akting pemain, cerita, latar belakang, keseruan drakor ini berhasil memikat hati ane.

3. Memorist

Drakor, Bikin Hidup Penuh Warna

di sini

Drakor yang tayangvtahun 2020 kemarin, cukup populer dan mendapat rating cukup baik drakor yang bergenre romance, misteri dan fantasi ini dioerankan oleh Yo Seung Ho dan Lee Se Young.

Drakor ini mengisahkan tentang Dang Baek (Yo Seung Ho) yang memiliki kekuatan supranatural. Kekuatan yang dimilikinya sewaktu masih duduk di Sekolah Menengah Atas. Di mana Dang Baek bisa membaca pikiran orang lain dengan hanya memyentuh saja.

Kelebihan Dang Baek ini pun tidak ditutup-tutupi olehnya. Sehingga akhirnya negara pun ikut dalam penelitanbtentang dirinya. Ia diperkerjakan sebagai seirang detektif.

Ketika menyelidiki kasus pembunuhan berantai, Dang Baek ditemani oleh Han Mi Sun (Lee See Young), merulakan seirang profiler kriminal.

Ketika berusaha mengungkap pelaku pembunuhan berantai itu, tidak disangka akhirnya masa lalu Dang Baek dan Han Mi Sun pun terbongkar.

Di mana masa lalu mereka masih berkautan dngan si pelaku pembunuhan berantai ini. Drakor yang juga bercerita tentang pembunuhan dan supranatural. Bagi agan sista yang menyukai misteri, boleh menonton drakor ini. Untuk ratingnya sendiri, ane kasih 5 deh.

Kalo jumlah drakor yang sudah ane tonton lumayan banyak. Mungkin bisa dikategorikan drama queen kali. Drakor lawas sendiri juga asyik untuk ditonton. Bisa lewat saluran yang emang khusus nayangin drakor atau lewat aplikasi yang sudah banyak tersedia di hp.

Demikianlah thread kali ini, terima kasih sudah mampir.

Jangan lupa tinggalkan jejak indah berupa cendol, rating dan koment yang baik

Referensi
di sini
di sini
Diubah oleh uliyatis 31-03-2021 07:37
0
422
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan