Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

musangmalam19Avatar border
TS
musangmalam19
True Beauty Drama Korea Yang Mengajarkan Kita Agar Lebih Percaya Diri
True Beauty Drama Korea Yang Mengajarkan Kita Agar Lebih Percaya Diri

True Beauty Drama Korea Yang Mengajarkan Kita Agar Lebih Percaya Diri

Untuk mengetahui seberapa sering saya menonton drama korea (drakor) itu mudah, saya sampai berlangganan Viu, salah satu platform streaming film yang banyak memuat tayangan drama korea hingga satu tahun untuk menonton berbagai banyak macam judul film drama Korea.

True Beauty Drama Korea Yang Mengajarkan Kita Agar Lebih Percaya Diri

Drama korea bergenre apapun saya tonton mulai dari genre horor, romantis, workaholic, fantasi, dan yang lainnya. Selain cerita dari drama Korea itu sendiri sulit di tebak tidak seperti drama naga-nagaan yang ada di salah satu televisi swasta yang ada di Indonesia. Visualisasi pemerannya juga cantik-cantik dan ganteng-ganteng sehingga kita tidak bosan menonton drama-drama tersebut sampai menjadi hype artis yang diidolakan.

Untuk sekarang saya akan sedikit membahas drama Korea berjudul True Beauty. Di mana seorang anak SMA yang bernama Lim Joo Kyung, memiliki krisis percaya diri sehingga dia selalu memakai make-up tebal ke sekolah dan menganggap make-up tebal tersebut membuat dirinya menjadi sangat cantik dan juga karena untuk menutupi wajah aslinya serta kebohongan-kebohongan lainnya. Banyak sekali cerita sehari-hari yang mengocok perut yang ada di drama Korea satu ini.

True Beauty Drama Korea Yang Mengajarkan Kita Agar Lebih Percaya Diri

Di drama ini juga kita bisa melihat drama cinta masa kecil antara Lim Joo Kyung dan Seo Hoo seperti kisah-kisah klasik drama Koreayang lainnya. Walaupun begitu drama ini sangat bagus ditonton karena banyak sekali memuat komedi romantis yang ada di dalamnya dan walaupun nanti wajah dari Lim Joo Kyung dibuka bahkan di-viralkan oleh teman dari masa lalunya. Kecemasan mendalam yang ditakutkan oleh Lim Joo Kyung rupanya hanya terjadi sebentar saja bahkan Seo Hoo tidak peduli dia hanya mencemaskan bagaimana keadaan dari Lim Joo Kyung setelah face reveal tersebut.

Adegan yang sangat romantis sendiri terjadi setelah di episode 15 di mana mereka akhirnya berpisah, tetapi di episode terakhir setelah beberapa tahun kemudian setelah mereka dewasa, perasaan mereka tetap saja tidak berubah bahkan semakin kuat setiap harinya.

Kisah panjang yang akhirnya membuat mereka menuntaskan cerita CLBK (cinta lama belum kelar) dan memulai masa-masa bahagia dari season kedua kehidupan cinta Lim Joo Kyung dan Seo Hoo. Andai saja di Indonesia orang-orang bisa menyimpan perasaan seperti itu, tetapi nyatanya mereka bisa beralih hati bahkan hitungan bulan bahkan hari dan bisa saja setelah putus mereka sudah ada cadangan lagi.

True Beauty Drama Korea Yang Mengajarkan Kita Agar Lebih Percaya Diri

Untuk rating drama ini sendiri sendiri saya menaruh nilai 7/10 karena kisah-kisahnya yang manis tentang cinta dan juga disini kita bisa belajar bahwa cinta sejati mungkin memang ada yang bahkan tidak peduli bagaimana tampilan wajah dan bentuk fisik kita. Selain itu kita juga bisa belajar bahwa menjadi apa adanya lebih baik daripada kita terlalu sering menyimpan banyak rahasia. Untuk penyebutannya mungkin saya bisa disebut drama queen karena saya bisa tanpa melakukan apa-apa dan marathon, banyak sekali tayangan drama korea ini yang saya tonton hingga selesai.



Quote:
0
184
1
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan