Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

musangmalam19Avatar border
TS
musangmalam19
polygon hard tail premier 3.0 Yang Menemani Saya Olahraga Di Setiap Weekend
polygon hard tail premier 3.0 Yang Menemani Saya Olahraga Di Setiap Weekend

polygon hard tail premier 3.0 Yang Menemani Saya Olahraga Di Setiap Weekend

Tren bersepeda kembali marak di masa pandemi covid saat ini. Saya sendiri jelas tidak ingin ketinggalan karena saya sendiri memang memiliki hobi mengayuh pedal dengan menempuh jarak yang jauh. Dengan sepeda andalan saya polygon hard tail premier 3.0 biasanya saya berkeliling kota dengan sepeda ini.

Keunggulan-keunggulan dari polygon hard tail premier 3.0 sendiri bisa digunakan di jalanan mulus maupun maupun berbatu, selain itu ketika kita menempuh jarak yang lumayan jauh dan panjang tempat duduk yang cukup nyaman. Remnya sendiri adalah rem hyraulic loh gan jadi kita tidak takut dengan rem mendadak ataupun ketika kita berada di turunan-turunan yang tajam.

polygon hard tail premier 3.0 Yang Menemani Saya Olahraga Di Setiap Weekend

Apalagi type hard tail ini karena salah satu sepeda gunung terbaik di kelasnya kita tidak akan kesulitan jika menanjak bahkan di kota saya ada tanjakan yang sangat curam sekali dengan sepeda polygon hard tail premier 3.0 tidak kesulitan dan kita tidak perlu melakukan usaha lebih di tanjakan seperti di foto diatas.

Untuk spare part dan suku cadang sendiri karena merek Polygon sudah menjadi merek umum kita bisa mencarinya si toko-toko sepeda yang sudah menjamur di berbagai kota. Jika kita tidak bisa menemukan spare part di toko-toko sepeda kita bisa menemukannya di toko-toko online yang sekarang sudah mulai menjamur. Untuk sepeda saya sendiri Alhamdulillah belum sama sekali mengganti apa-apa karena memang polygon hard tail premier 3.0 terkenal bandel menghadapi berbagai medan.

polygon hard tail premier 3.0 Yang Menemani Saya Olahraga Di Setiap Weekend

Pengalaman saya sendiri menaiki polygon hard tail premier 3.0 mungkin hanya berkeliling untuk menjaga kondisi tubuh saya di masa pandemi covid19 ini. Mungkin jaraknya tidak terlalu jauh hanya sekitar 5-8 kilometer tiap hari dan memakan waktu 30-45 menit saja. Jika weekend mungkin bisa lebih lama dari waktu tersebut karena kita juga sekalian menikmati udara pagi yang terbebas dari polusi karena sedikit kendaraan yang berlalu lalang.

{thread_title}


Untuk sepeda lokal ataupun luar negeri semuanya sama saja hanya tergantung kebutuhan dan kemampuan, yabg salah adalah orang yang membanding-bandingkan hal tersebut. Karena kembali lagi tujuan bersepeda adalah untuk berolahraga serta menjaga kondisi tubuh agar lebih fit dan jika kita memang memiliki hobi serta rezeki lebih baru kita bisa menjadikan sepeda sebagai salah satu koleksi.



Quote:
Diubah oleh musangmalam19 08-03-2021 12:07
0
222
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan