

TS
lizzycaplan
Asal Aman, Suci dan Halal, Saya Siap Divaksin
Quote:

Sepertinya pro kontra vaksinasi covid-19 masih rame ya? Sekilas tadi saya masih liat perdebatannya di facebook dan juga twitter. Kalau tiktok sih relatif sepi perdebatan ini.
Oke, banyak yang meragukan vaksin covid-19 saat ini dengan berbagai alasan. Salah satunya karena vaksin covid-19 yang diberikan adalah Vaksin Sinovac dari China. Aduh please deh. Arab saja mendatangkan dari negara lain kok. Arab bikin vaksin covid-19 sendiri gak sih? Kalau bikin sendiri ya dia gak akan mendatangkan dari luar bukan?
Yang saya tahu, Arab memang sudah start vaksin covid-19 duluan dari Indonesia. Kalau Indonesia vaksin dimulai 13 Januari 2021, mereka pada 17 Desember 2020. Arab juga mendatangkan vaksin dari luar. Dalam hal ini Pfizer. Kita juga order kok Vaksin Pfize 50 juta dosis. Tapi kan belum dikirim. Yang datang duluan Sinovac.
Produsen vaksin belum memproduksi besar-besaran. Terbatas dulu. Sama kayak kita dagang aja. Jadi biasanya akan mendahulukan yang order duluan.
Satu hal lagi, Vaksin Pfizer memang harus disimpan di suhu super dingin, yakni -70 derajat celcius. Suhu ini adalah suhu terendah di antartika. Dan jauh lebih dingin dibandingkan dengan mesin pendingin apapun. Jelas kita harus siap dengan mesin penyimpanan sedingin ini terlebih dahulu. Sedangkan Vaksin Sinovac dapat disimpan pada suhu 2-8 derajat celcius dan tetap stabil hingga 3 tahun.
Nah, lihat siapa yang divaksin pertama kali di Arab? Di sana, yang divaksin pertama adalah Menteri Kesehatannya, yakni Dr Tawfiq Al-Rabiah. Sedangkan Indonesia tahu sendiri lah, langsung presidennya yang divaksin.
Di sini saya melihat faktor kepercayaan diri. Seorang presiden berani loh menjadi orang pertama yang divaksin sinovac di negeri ini. Kalau ada apa-apa jelas presiden duluan kan yang kena?
Terus ada yang bilang kalau Vaksin Sinovac malah bikin orang kena inveksi. Ini jelas mustahil, karena Vaksin Sinovac berisi virus yang sudah mati alias death. Tak mungkin lah vaksin ini menyebabkan orang yang divaksin terpapar virus corona.
Apalagi BPOM dan MUI juga memberikan ijin untuk Vaksin Sinovac ini. Saya pribadi tak ada keraguan padanya. Siap, Pak Presiden, kapan saya divaksin?
Quote:
Referensi:
Arab Saudi Mulai Vaksinasi COVID-19 Massal, Menkes Jadi Penerima Pertama
Mengenal 6 Vaksin Covid-19 yang Ditetapkan untuk Vaksinasi di Indonesia
Arab Saudi Mulai Kampanye Vaksinasi Covid-19, Vaksin Apa yang Dipakai?
Vaksin Covid-19 Pfizer Harus Disimpan di Suhu Super Dingin, Begini Distribusinya
Berapa Sih Suhu Penyimpanan Vaksin Sinovac?
Kemenkes: Vaksin Sinovac Berisi Virus Mati, Hampir Tak Mungkin Sebabkan Orang Terinfeksi
Arab Saudi Mulai Vaksinasi COVID-19 Massal, Menkes Jadi Penerima Pertama
Mengenal 6 Vaksin Covid-19 yang Ditetapkan untuk Vaksinasi di Indonesia
Arab Saudi Mulai Kampanye Vaksinasi Covid-19, Vaksin Apa yang Dipakai?
Vaksin Covid-19 Pfizer Harus Disimpan di Suhu Super Dingin, Begini Distribusinya
Berapa Sih Suhu Penyimpanan Vaksin Sinovac?
Kemenkes: Vaksin Sinovac Berisi Virus Mati, Hampir Tak Mungkin Sebabkan Orang Terinfeksi
Diubah oleh lizzycaplan 15-02-2021 17:05


sitinuraeniii memberi reputasi
1
403
Kutip
0
Balasan


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan