Kaskus

Entertainment

psychoyounAvatar border
TS
psychoyoun
Kepolisian Lakukan Penyidikan Pada Weverse Shop Milik Big Hit
Kepolisian Seoul Metropolitan Government dikabarkan lagi menginvestigasi Big Hot Entertainment terlait dengan Weverse Shop. Weverse Shop adalah toko online maupun offline yang dimiliki Big Hit untuk menjual merchandise official.


Kepolisian Lakukan Penyidikan Pada Weverse Shop Milik Big Hit
foto: Weverse Shop

Penyidikan dari kepolisian dilakukan karena banyak menerima komplain dari para customer Weverse Shop. Menurut data dari Seoul Metropolitan Government, sejak Mei 2020 hingga akhir bulan lalu setidaknya ada 137 laporan komplain dari customer. Beberapa komplain yang masuk sebanyak 41,7% karena kerusakan barang dan persoalan refund dan keterlambatan pengiriman sebanyak 13,6%.

Dari penyidikan ditemukan bahwa Weverse Shop tidak menyantumkan informasi dasar produk, seperti material dan importir yang sebenarnya masuk dalam aturan hukum yang berlaku. Untuk merchandise berupa baju, metode pencucian dan perawatan, juga nomor telepon pihaknya tidak dicantumkan.

Sama halnya dengan di sistem aplikasi, namaodel, tahun rilis, negara pembuat, ukuran, berat, dan sertifikat KC juga tidak tercantum. Kepolisian mengatakan kalau mereka sudah mengurus komplain customer sesuai prosedur, namun pada tahun baru kembali bertambah jumlah komplain yaitu sebanyak 30 laporan.

Lewat Yonhap News, Big Hit Entertainment mengungkapkan permintaan maaf pada customer yang merasa dirugikan. Mereka bilang sejak diluncurkan pada 2019, mereka selalu melakukan pengembangan performa mengenai customer service dan secara aktif bertindak menanggapi komplain yang masuk. Tapi pernyataan tersebut diragukan sama para pengguna Weverse Shop. Mereka menilai nggak ada perubahan yang dilakukan oleh agensi terkait komplain yang masuk.

Hmm.. semoga pas udah sampai pihak berwajib gini, pelayanan makin ditingkatkan deh, ya.
0
389
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan