Kaskus

Entertainment

yourkiveAvatar border
TS
yourkive
Baek Jong Won akan Hadir Sebagai Tamu di ‘Run, BTS!’
Baek Jong Won akan Hadir Sebagai Tamu di ‘Run, BTS!’

Ada kabar baru dari boy group yang bernaung di bawah agensi Big Hit Entertainment, BTS! Pada siaran terbaru dari acara ‘Delicious Rendezvous’, Baek Jong Won yang didapuk sebagai pemandu acaranya, tiba-tiba melakukan video call dengan BTS, dan ternyata, BTS dan Baek Jong Won akan melakukan sebuah kolaborasi spesial!

Dilansir dari Newsen, celebrity chef tersebut rupanya akan hadir di salah satu episode variety show milik BTS, yaitu ‘Run, BTS!’ sebagai bintang tamu. Kehadiran Baek Jong Won dalam acara tersebut adalah hasil kolaborasi pihak ‘Run, BTS!’ dengan ‘Delicious Rendezvous.’

Dalam siaran ‘Delicious Rendezvous’ kemarin, dikutip dari Allkpop, awalnya Baek Jong Won sedang memanggang daging di bagian luar dapurnya bersama dengan para asistennya, Yang Se Hyung, Heechul ‘Super Junior’ dan Dongjun, serta tamu minggu ini, Lee Ji Ah. Baek Jong Won kemudian menyebutkan beberapa lagu terkenal yang ia ketahui. Dia juga sempat menggumamkan sebaris lagu “Dynamite” milik BTS.

Para memberdari acara tersebut kemudian melemparkan pertanyaan terkait BTS kepada Baek Jong Won, untuk mengetahui, sejauh mana pengetahuan Sang Koki terhadap grup tersebut. Mereka bertanya berapakah jumlah member BTS, dan langsung dijawab oleh Baek Jong Won sambil tertawa, “tentu saja mereka bertujuh. Mereka sempat datang ke acaraku.” Jin dan J-Hope memang sempat hadir ke salah satu acara memasak yang dipandu oleh Baek Jong Won. 

Baek Jong Won akan Hadir Sebagai Tamu di ‘Run, BTS!’
Setelah pertanyaan tersebut, ‘Delicious Rendezvous’ memberikan hint bahwa BTS akan hadir ke acara tersebut. Mereka kemudian menampilkan video pendek dimana Baek Jong Won sedang melakukan video call dengan BTS dan menyertakan keterangan, “Rendezvous bersama BTS, segera!”




Produser utama acara ‘Delicious Rendezvous’ kemudian menjelaskan bahwa Baek Jong Won memang diundang untuk berkolaborasi bersama BTS untuk mempromosikan daging babi Korea.

“Kami akan menayangkan sebuah episode yang berkaitan dengan daging babi Korea. Baek Jong Won akan mengunjungi ‘Run, BTS!’ dan memasak bersama para memberBTS. Pihak ‘Delicious Rendezvous’ juga akan merekam prosesnya nanti.”

Wah, kayaknya bakalan seru nih! Jadi gak sabar!




0
238
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan