Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

akunkubaikAvatar border
TS
akunkubaik
Terharu.. Babi-babi Ini Bekerjasama Mendorong Ikan Kembali Ke Sungai
Halo emoticon-Kaskus Banget
Kembali lagi bersama saya dengan tulisan yang ringan dan sederhana.
Selamat membaca agan dan sista.

Babi adalah salah satu hewan yang cukup banyak dijadikan sebagai hewan peliharaan. Babi dijadikan sebagai hewan peliharaan karena bisa dikonsumsi dagingnya.
Banyak olahan makanan yang bersumber dari daging babi yang bisa kita temukan disekitar kita mulai dari babi panggang, babi guling sampai kerupuk kulit babi.




Memang bagi sebagian orang, babi tidak boleh untuk dimakan.
Hal ini disebabkan karena menurut mereka babi adalah makanan yang haram. Babi juga cenderung hidup ditempat yang kotor dan berlumpur.
Selain itu, pada babi juga ditemukan cacing yang jika masuk ke tubuh manusia bisa menyebabkan penyakit.
Namun jika daging babi dimasak dengan benar maka cacing pada babi bisa mati.
Kandungan lemak pada daging babi juga cukup tinggi.

Selain untuk dimakan, di beberapa negara, babi juga dijadikan sebagai hewan peliharaan layaknya seperti anjing ataupun kucing.
Babi-babi dirawat dengan baik, dimandikan bahkan dipakaikan baju serta bisa berkeliaran di dalam rumah.



Babi-babi mempunyai tingkah yang lucu juga seperti hewan-hewan lainnya pada umumnya.
Ada saja tingkah babi-babi yang beda dari biasanya dan sukar untuk masuk di nalar manusia biasa.

Hal ini seperti terekam oleh suatu postingan di sosial media.
Pada postingan tersebut terlihat beberapa ekor babi yang berwarna hitam sedang bekerjasama untuk mendorong seekor ikan.
Babi-babi tersebut berusaha mendorong ikan tersebut kedalam air dengan cara menggulingkan ikan tersebut dengan moncong babi.
Mungkin saja babi itu berpikir bahwasanya ikan hanya bisa hidup di air sehingga mendorong ikan tersebut kembali ke habitatnya.

{thread_title}


Tentunya video ini menjadi bahan perbincangan warganet yang aktif di sosial media.
Banyak yang heran dengan tingkah babi-babi tersebut namun ada juga yang bilang jika babi-babi tersebut ingin memakan ikan itu.
Ada juga yang bilang babi-babi itu punya rasa perikehewanan yang cukup tinggi.





Sekian tulisan ane tentang babi-babi yang lucu dan menggemaskan ini.
Semoga yang membaca tulisan ini bisa terhibur.

emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)

Sumber : Instagram
Sumber gambar 1, 2
akunbaikAvatar border
tien212700Avatar border
victimofgip067Avatar border
victimofgip067 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
3.1K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan