Kaskus

Sports

KASKUS.KAPTENAvatar border
TS
KASKUS.KAPTEN
Real Madrid Oper Lionel Messi Jepang, Kini dari Villarreal ke Getafe

Pemain beralias "Lionel Messi Jepang" milik Real Madrid, Takefusa Kubo, kembali dioper ke klub lain.

Kubo dikabarkan pindah dari Villarreal ke Getafe di bursa Januari ini.

Kubo didatangkan Real Madrid dari FC Tokyo pada awal musim lalu dengan status bebas transfer.

Sebelumnya, Kubo pernah menimba ilmu di akademi La Masia pada medio 2011 hingga 2015.

Real Madrid Oper Lionel Messi Jepang, Kini dari Villarreal ke Getafe
(The Transfer Ex)

Alih-alih bermain untuk Real Madrid, Kubo justru dipinjamkan ke RCD Mallorca pada musim perdananya.

Gagal mempertahankan Mallorca di kasta tertinggi Liga Spanyol, Kubo akhir kembali ke Real Madrid.

Tak mampu mencuri hati Zinedine Zidane, Kubo kembali dipinjamkan ke Villarreal dengan alasan kuota pemain non-Uni Eropa sudah penuh.

Baru berjalan setengah musim, Kubo rupanya tak kunjung menemukan performa terbaiknya.

Winger berusia 19 tahun itu tak kunjung mendapatkan tempat reguler di skuad asuhan Unai Emery.

Di Liga Spanyol, Kubo baru bermain 13 kali untuk Villarreal dan lebih sering masuk sebagai pemain pengganti.

Kubo juga tak kunjung mencetak gol perdananya musim ini di Liga Spanyol.

Kubo sedikit bermain lebih apik di Liga Europa dengan rajin bermain sebagai starter dalam 5 laga.

Selain itu, Kubo juga sukses mencetak 1 gol dan 3 assist dari 5 laga di Liga Europa untuk Villarreal.

Di bursa transfer Januari kali ini, Kubo dikabarkan kembali akan bergabung dengan klub lain.

Pasalnya, pelatih Unai Emery tak membutuhkan Kubo dan Villarreal ingin mendapatkan separuh dari 2,5 juta euro yang diberikan Villareal kepada Real Madrid.

Getafe menjadi klub yang disebut-sebut sudah sepakat untuk menggunakan jasa Kubo.


sumber: Marca

Berbagi informasi olahraga kamu di kapten.kaskus.id

Main Tebak Skor serta KASKUS FPL berhadiah utama dan bulanan

Follow akun Instagram @kaptenkaskus untuk mendapat infografis menarik seputar dunia olahraga
tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
383
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan