

TS
KASKUS.KAPTEN
Ini Lho Rahasia Kebangkitan Man United Versi Solskjaer...
Manchester United perlahan tapi pasti menunjukkan kebangkitan di Liga Inggris musim ini.
Sempat terlempar ke papan tengah, MU meroket kini di urutan kedua klasemen.
Kekalahan 1-6 dari Tottenham juga menghiasi perihnya perjalanan United.
Namun, Setan Merah mampu bangkit dengan tak terkalahkan dalam 10 laga terakhir mereka di EPL.
(StatmanDave)
8 dari 10 pertandingan tersebut bahkan berakhir dengan kemenangan.
Ole Gunnar Solskjaer, yang sempat mendapatkan tekanan karena penampilan buruk Man United di awal musim, membeberkan rahasia kebangkitan anak-anak asuhnya.
Juru taktik asal Norwegia ini mengungkapkan bahwa setiap pemain bersaing untuk mendapatkan tempat di skuad utama.
Rotasi yang dilakukannya membuat para pemain selalu berusaha untuk menampilkan yang terbaik demi bisa dipilih.
"Saya pikir kami memiliki persaingan untuk memperebutkan tempat utama," kata Solskjaer.
"Artinya, Anda tidak bisa merasa aman setiap pekannya dan tak bisa berpura-pura menjadi bagian dari tim ini karena Anda hanya pantas berada di tim jika memberikan kontribusi."
(BR Goals)
"Kami memiliki skuad yang kuat, kami banyak melakukan rotasi. Kami belum benar-benar menyebutnya sebagai starting eleven yang mapan."
Hal serupa berkaca dari yang pernah dilakukan Sir Alex Ferguson, ketika Solskjaer masih berstatus sebagai pemain.
Solskjaer bahkan jadi korban rotasi pemain meskipun dia merasa dirinya layak untuk dijadikan starter.
Dia pernah mencetak empat gol melawan Everton pada tahun 1999, lalu dicadangkan di pertandingan berikutnya.
"Saya ingat mencetak empat gol kala itu," ucap Solskjaer.
"Saya juga ingat rasanya ketika Anda layak mendapatkan tempat di skuad utama, tetapi malah tak dipilih sama sekali."
"Itu adalah bagian dari berada di tim Manchester United," tuturnya mengakhiri.
sumber: goal.com
Berbagi informasi olahraga kamu di kapten.kaskus.id
Main Tebak Skor serta KASKUS FPL berhadiah utama dan bulanan
Follow akun Instagram @kaptenkaskus untuk mendapat infografis menarik seputar dunia olahraga


tien212700 memberi reputasi
1
223
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan