Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

syafetriAvatar border
TS
syafetri
Adik Iparku, Pahlawanku, Pahlawan Kami
Adik Iparku, Pahlawanku, Pahlawan Kami

Adik Iparku, Pahlawanku, Pahlawan Kami

Assalamu'alaikum, Gansist. Semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat, ya.

Oiya, bagi Gansist yang sudah berkeluarga, pasti tau dong dengan yang namanya saudara ipar. Apakah adik, atau kakak ipar. Yup, mereka adalah saudara kandung suami atau istri. Walau tak jarang, ada yang tidak memilikinya karena pasangan hidup kita adalah anak tunggal dalam keluarganya.

Kebetulan ane memiliki beberapa orang saudara ipar. Tiga orang kakak dan satu orang adik. Karena suami ane adalah anak keempat dari lima bersaudara.

Nah, yang jadi sosok pahlawan bagi ane adalah adik ipar satu-satunya ini. Namanya adalah Destrianto. Saat ini beliau menjabat sebagai Wali Nagari di kampung kami, terhitung sejak tiga tahun yang lalu.

Adik Iparku, Pahlawanku, Pahlawan Kami
Fotonya, minus kakak sulung.


Jauh sebelum menjadi Wali Nagari, dia adalah ketua pemuda di sini. Walaupun saat itu hanya sebagai ketua pemuda, tapi banyak hal-hal yang dilakukannya, melebihi kapasitas jabatannya, yang mana seharusnya menjadi kewajiban Wali Nagari, yaitu mengayomi masyarakat, dan mendengarkan keluh kesah serta mencarikan jalan keluar buat mereka. Bukan apa-apa, Gansist. Karena yang menjadi Wali Nagari saat itu, kebetulan orang yang sudah lanjut usia, dan sering sakit-sakitan.

Kerap orang membangunkannya tengah malam, untuk mengadukan berbagai masalah. Karena saat itu, dia belum berkeluarga dan tinggal bersama kami, jadi ane tau persis bagaimana pengorbanannya. Seringkali dia baru pulang, sampai di rumah dan bersiap untuk istirahat, tiba-tiba pintu rumah diketuk, memintanya untuk keluar, ada masalah lagi yang harus diselesaikan. Mulai dari penyelesaian masalah kecelakaan, perebutan aliran air untuk sawah, sampai pertengkaran suami istri.🤭

Mungkin karena dedikasinya yang demikian tinggi itulah, maka pada saat pemilihan Wali Nagari untuk kampung kami, dia memperoleh kemenangan telak. Dari empat orang calon yang maju, suara yang terkumpul untuknya adalah 75%. Ane walaupun cuma saudara ipar, merasa bangga dengan pencapaian itu.

Sekarang, setelah dia benar-benar jadi Wali Nagari, gebrakannya untuk kemajuan kampung kami semakin besar. Diantaranya adalah:

1. Bidang Pertanian

Pengadaan bibit padi yang berkualitas serta pupuknya. Begitu juga dengan pembuatan jalan di tengah sawah agar bisa dilalui kendaraan bermotor untuk mengangkut hasil panen. Serta pembuatan aliran air yang lebih baik lagi. Selain memberikan banyak manfaat buat petani, juga bisa jadi sumber penghasilan bagi pemuda di kampung, karena mendapatkan pekerjaan dari proyek tersebut.

Adik Iparku, Pahlawanku, Pahlawan Kami

2. Bidang Pariwisata

Kami boleh sedikit berbangga dengan potensi keindahan alam yang ada di kampung kami. Menyadari hal ini, maka beliaupun mengupayakan berbagai cara agar bisa menjadikannya sebagai objek wisata yang patut untuk disinggahi.

Salah satu upayanya adalah dengan mengadakan 'Festival Galundi' pada tahun kemaren.

Adik Iparku, Pahlawanku, Pahlawan Kami

3. Bidang Olah Raga

Selain untuk membina bibit unggul dari generasi muda kampung, olah raga adalah satu hal yang juga jadi hobinya, terutama sepak bola. Walaupun tidak sepiawai suami ane, yang nota bene adalah kakak kandungnya, tapi sampai hari ini pun dia masih menyempatkan diri untuk bermain.

Setiap kegiatan apapun menyangkut olah raga, beliau selalu memberikan dukungan penuh, tentu saja dengan bantuan yang sesuai kapasitasnya sebagai Wali Nagari.

Adik Iparku, Pahlawanku, Pahlawan Kami

4. Bidang Telekomunikasi.

Nah, ini yang paling penting menurut ane hehe..
Karena sebelum berdirinya tower di kampung kami, penduduk kampung ini hanya mengandalkan 'belas kasihan' sinyal dari kampung sebelah. Jangankan untuk online, untuk sekedar menelfon saja kami harus keluar rumah dulu, atau mencari tempat yang tinggi.

Tapi sejak berdirinya tower di sini, tepatnya pertengahan tahun 2018 lalu, kami semua sudah bisa online. Karena itulah, ane juga baru sekarang kenal dengan Kaskus.

Dan kepahlawanannya untuk ane pribadi adalah, memberikan orderan pembuatan makanan ringan yang diadakan setiap kali kantornya mengadakan acara atau kegiatan. Tapi berhubung sekarang lagi pandemi, serta merta ane juga jadi sepi orderan. Semoga pandemi ini segera berlalu, ya.

Demikian dulu, Gansist, cerita ane mengenai pahlawan ane ini.




Sumber gambar: dokpri



0
250
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan