- Beranda
- Komunitas
- Hobby
- Rumah Perdamaian
Godam Putih Hitam Vol. 3A: Babak Penghabisan Trilogi Godam


TS
Papa.T.Bob
Godam Putih Hitam Vol. 3A: Babak Penghabisan Trilogi Godam

Sampul depan Godam Putih Hitam Vol. 3A
Taktik jahat Culuikha berjalan sesuai rencana. Suasana semakin genting. Sementara Godam tidak mampu berbuat apa-apa, begitu pula Tira. Lalu, apa yang akan terjadi selanjutnya?
*****
Kira-kira begitulah premis yang ditawarkan dalam volume terakhir trilogi Godam Putih Hitam.
Bagian pertama, atau yang disebut sebagai volume 3A, ini merupakan babak akhir menuju klimaks kisah Godam Putih Hitam. Oleh karenanya, tidak mengherankan kalau ceritanya kentang dan bikin penasaran.
Membaca volume ini dijamin akan membuat agan merasa gatal. Gatal karena ingin segera mengetahui bagaimana klimaks dari trilogi ini. Tanfidz dan Erfan Fajar memang sialan.
Dalam volume ini diceritakan bahwa kekuatan Culuikha semakin mendekati sempurna. Sementara Godam dan Tira sama-sama kehilangan kekuatannya. Di samping itu masyarakat mulai kehilangan kepercayaan terhadap para adisatria.
Ane gak mau banyak memberi spoiler, karena nantinya jadi gak seru. Cuma mau kasih sedikit hint, bahwa akann ada kemunculan sosok "Bapak Kebenaran" yang hadir ketika Awang berada pada titik nol dan sudah kehilangan harapan.
Pada adegan ini "Bapak Kebenaran" menyebut-nyebut soal makna logo Godam. Persis dengan apa yang disinggung oleh Fajar Sungging, anak Wid NS, dalam acara Talk With Creatorkapan hari. Bahwasannya di dalam logo Godam terdapat unsur jawa mistik dan soal makna "lima sempurna".
Ane yakin, soal makna logo Godam ini akan terpecahkan di volume berikutnya.
Dan yang paling ane tunggu-tunggu jelas hasil gambar dari Pak Erfan yang tidak pernah mengecewakan.
Kira-kira ada gak adegan, cerita, atau penjelasan tentang Dewi Pengasuh Sukma di Godam Putih Hitam Vol. 3A nggak?
Silakan caritau sendiri dengan membeli komiknya.
Sekian review dari ane rakyat baru Bumilangit.
Ada pertanyaan?
Silakan tulis di kolom komentar
Salam dan sampai jumpa di threadCipt. Papa.T.Bob selanjutnya.

Ada pertanyaan?
Silakan tulis di kolom komentar

Salam dan sampai jumpa di threadCipt. Papa.T.Bob selanjutnya.








metalbee dan 3 lainnya memberi reputasi
4
263
0


Komentar yang asik ya


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan