Kaskus

Hobby

anton2019827Avatar border
TS
anton2019827
Berpuasa Sejak Dini
Berpuasa Sejak Dini

Secara bahasa puasa berasal dari bahasa arab "Al-Imsak"yaitu menahan diri, sedangkan menurut istilah puasa itu menahan diri dari hal-hal tertentu yang dapat membatalkannya. Menjalankan ibadah puasa juga merupakan salah satu ibadah yang sangat dianjurkan untuk diamalkan dan suatu kewajiban bagi umat yang beragama islam terutama berpuasa dibulan ramadhan,  puasa ini termasuk kedalam rukun islam selain membaca sahadat, mengerjakan shalat, membayar zakat dan sebelum menunaikan ibadah haji.

Sejak zaman nenek moyang bangsa Indonesia memang berpuasa ini sebenarnya telah ada dan menjadi budaya yang turun temurun, terutama banyak dilakukan oleh para orang tua dahulu sebagai sarana untuk mendekatkan diri pada tuhan yang Maha Esa, setelah datangnya Islam ke bumi nusantara ini ajaran nenek moyang itu semakin lengkap dan semakin mantap saja karena lebih terarah dan teratur dalam pengamalannya, meskipun ada yang sesuai dan ada yang tidak sesuai dengan ajaran islam, akan tetapi setidaknya memiliki arah spiritual yang lebih jelas dengan aturan yang sangat jelas pula.

Macam-macam puasa yang dianjurkan untuk diamalkan dalam ajaran islam yaitu :
1. Berpuasa di bulan Ramadhan
Puasa dibulan Ramadhan wajib bagi setiap umat islam yang telah dewasa yang di dalam pengamalannya harus berniat dahulu, berbuka ketika waktu adzan maghrib, melaksanakan tarawih, melaksanakan sahur dan menjaga diri dari berbagai hal yang dapat membatalkannya.

2. Berpuasa senin dan kamis
Berpuasa hari senin dan kamis merupan contoh dan teladan dari Rasulullah SAW untuk diamalkan oleh kaum muslimin yang mampuh dalam melaksanakannya, hukumnya adalah sunnah, memiliki khasiyat melancarkan dalam segala urusannya.

3. Berpuasa 3 hari pada setiap bulan 
Tiga hari berpuasa pada setiap bulan islam juga merupakan sunnah Rasul, dapat diamalkan oleh umat muslim pada setiap tanggal 15, 16 dan 17 pada setiap bulannya.

4. Puasa dibulan syawal
Puasa ini dilaksanakan setelah tamat berpuasa di bulan Ramadhan, tetapi haram jika dilaksanakan bertepatan dengan hari raya Idul Fitri, maka untuk melaksanakannya harus telah melewati hari raya yang dilakukan selama 6 sampai 10 hari pada bulan syawal, hukumnya adalah sunnah.

5. Puasa Daud
Puasa ini, merupakan puasa yang sangat istimewa akan manfaat dan keutamaannya karena dapat meningkatkan nilai spiritualitas yang sangat tinggi bagi para pengamalnya, orang pertama yang mengamalkannya yaitu Nabi Daud Alaihissalam, dengan berpuasa sehari puasa dan sehari tidak selama perjalanan hidupnya.

Mengajarkan anak untuk berpuasa sejak kecil sangat besar manfaatnya, terutama ketika anaknya sudah semakin besar jika terus dibimbing dalam pertumbuhannya dengan berpuasa maka anak tersebut sudah terbiasa bahkan menikmatinya, apalagi jika telah mengetahui keutamaannya yang begitu besar bagi dirinya.

Adapun syarat sah berpuasa menurut kitab Safinatun Nazah yaitu :
1. Islam
2. Baligh (dewasa)
3. Berakal
4. Mampu menjalankan puasanya.
Selain syarat diatas, wajib juga untuk berniat terlebih dahulu dan menahan diri dari berbagai hal yang dapat membatalkannya dari mulai terbit fajar hingga tenggelamnya matahari.

Anak kecil memang belum diwajibkan untuk berpuasa dibulan ramadhan, hanya bagi umat muslim dan muslimat yang telah dewasa yang diwajibkan oleh Allah untuk menjalankannya, namun tidak ada salahnya jika orang tua mulai memperkenalkan puasa kepada anaknya sejak dini agar kelak jika sudah dewasa anak itu sudah terbiasa.

Perintah untuk mengerjakan puasa tercantum dalam surat Al-baqoroh ayat 183, yang berbunyi :
Berpuasa Sejak Dini

Oleh karenanya seandainya bukan Allah yang mewajibkan untuk berpuasa maka manusia sendiri akan melaksanakannya setelah mengetahui betapa besarnya manfaat dari puasa itu. bahkan puasa yang dilaksanakan pada bulan ramadhan telah disebutkan mampu memberikan kesucian jiwa, keikhlasan, ketulusan hingga berfungsi sebagai pengawasan diri dan sarana meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Penulis : Rindi Siti Nuraeni(Mahasiswi PGMI-FPIK Universitas Garut)
Editor    : Anton Kaskuser
Diubah oleh anton2019827 24-10-2020 15:49
MAQ375Avatar border
krx48Avatar border
krx48 dan MAQ375 memberi reputasi
2
1.9K
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan