Kaskus

Regional

ms0Avatar border
TS
ms0
[Coc Reg. KalSel] 5 Makanan Khas Kalimantan Selatan
Ada banyak makanan khas daerah Kalimantan Selatan yang bisa kamu pilih ketika berkunjung ke salah satu kota di provinsi ini. Di setiap daerahnya, tentunya makanan memiliki ciri khasnya masing-masing. Begitu juga dengan makanan yang ada di daerah Kalimantan Selatan ini.

Makanan khas daerah Kalimantan Selatan memiliki keunikan mulai dari penggunan bahan-bahan untuk memasak hingga cara penyajiannya. Tak banyak makanan khas daerah Kalimantan Selatan ini berawal dari produksi rumahan, yang kemudian dijajakan secara luas.

Soto Banjar
[Coc Reg. KalSel] 5 Makanan Khas Kalimantan Selatan
sumber
Soto Banjar, kuliner khas Banjarmasin. (Liputan6.com/Novi Nadya)
Makanan khas daerah Kalimantan Selatan yang sudah cukup populer adalah Soto Banjar. Tingkat kepopuleran makanan ini terbukti dari sudah banyak tersedianya warung-warung makan yang menyediakan soto Banjar ini. Walaupun sudah bisa dinikmati di luar Kalimantan Selantan, namun enggak ada salahnya untuk mencicipi Soto Banjar dengan cita rasa yang sesungguhnya di kota aslinya, yiatu Banjarmasin.

Soto Banjar memiliki penyajian yang berbeda dengan soto yang ada di kota-kota lainnya. Bedanya adalah banyaknya isian yang tersedia dalam satu porsi mangkuknya. Isi yang ada di dalam semangkuk Soto Banjar enggak hanya bihun dan suwiran ayam. Melainkan juga ada telur rebus dan taburan bawang goreng.

Menariknya lagi, penggunaan ayam di Soto Banjar adalah ayam kampung. Selain itu, dalam semangkuk Soto Banjar juga ada perkedel kentang. Keunikan lainnya, kalau soto pada umumnya dihidangkan dengan nasi putih, berbeda dengan penyajian Soto Banjar yang menggunkan lontong atau ketupat.

Ketupat Kandangan
[Coc Reg. KalSel] 5 Makanan Khas Kalimantan Selatan
sumber foto
Makanan khas daerah Kalimantan Selatan selanjutnya yang wajib kamu cobain saat berkunjung ke salah satu kota di sini adalah Ketupat Kandangan. Makanan khas ini sudah cukup terkenal bagi mereka yang tinggal di Kalimantan Selatan dan sekitarnya. Nama makanan ini berasal dari daerah di Kalimantan Selatan, yaitu Kandangan.

Bahan utama untuk membuat seporsi sajian ini adalah beras. Nantinya beras akan dibuat menjadi ketupat yang memiliki tekstur lebih keras dibandingan dengan ketupat lainnya yang pernah ditemui. Ketupat kemudian disajikan bersama dengan kuah yang agak keruh, karena penggunaan santan dalam campurannya guna menambah cita rasa.

Nah, untuk lauk pendamping makanan ini biasanya disajikan dengan ikan haruan atau ikan gabus. Teknik mengolah ikan ini tidak digoreng, malainkan dimasak langsung bersama kuah santannya. Buat kamu yang sedang berkunjung ke Kalimantan Selatan, wajib untuk mencoba masakan khas dengan cita rasa unik ini.

Manday
[Coc Reg. KalSel] 5 Makanan Khas Kalimantan Selatan
sumber
Kalau kamu mengenal cempedak, inilah bahan utama yang digunakan dalam pembuatan makanan khas daerah Kalimantan Selatan ini. Bagian cempedak yang digunakan adalah kulitnya, atau orang Kalimantan Selatan biasa menyebutnya tiwadak. Sebelum kulit cempedak ini bisa dikonsumsi dengan nikmat, kulit cempedak sebelum diawetkan terlebih dahulu dalam kurun waktu yang cukup lama.

Cara mengawetkan kulit cempedak ini cukup sederhana. Hanya dibutuhkan kulit cempedak dan garam, yang kemudian dicampurkan dan dimasukkan ke dalam wadah yang tertutup rapat. Durasi waktu pengawetannya disesuaikan dengan selera pembuatnya masing-masing. Namun, semakin lama didiamkan maka akan semakin enak.

Untuk penyajiannya, kulit cempedak yang sudah diawetkan biasanya digoreng. Namun ada juga cara lain yang untuk menikmatinya adalah dengan cara dibakar atau bahkan digulai. Kamu bisa menambahkan beberapa rempah-rempah ketika ingin menyajikannya sebagai gulai.


Gangan Asam Banjar
[Coc Reg. KalSel] 5 Makanan Khas Kalimantan Selatan
sumber foto
Gangan Asam Banjar merupakan salah satu sajian makanan khas daerah Kalimantan Selatan yang biasa dijadikan sebagai masakan rumahan. Namun, karena dirasa makanan ini memiliki keunikan, maka banyak masyarakat lokal yang menjual makanan ini beberapa rumah makan lokal.

Gangan dalam bahasa Kalimantan Selatan artinya sayur. Jika digabungkan, maka gangan asam adalah sayur asam. Namun, sayur asam yang ada di daerah Kalimantan Selatan ini berbeda dengan saur asam yang sudah biasa kamu temui.

Sayur asam khas Kalimantan Selatan ini memiliki warna kuning pada kuahnya, yang dihasilkan dari kunyit. Sebagai tambahan lauknya, gangan asam kerap ditambahkan ikan haruan, ikan gabus, dan ikan patin.


Iwak Samu
[Coc Reg. KalSel] 5 Makanan Khas Kalimantan Selatan
sumber foto
Makanan khas daerah Kalimantan Selatan dengan cita rasa dan penyajian yang unik lainnya adalah iwak samu atau iwak basamu. Samu dalam bahasa Banjar merupakan proses pengasinan ikan dengan dibumbui oleh garam, kunyit, dan beras yang disangrai dan kemudian ditumbuk kasar.

Ikan yang biasa dipilih untuk disamu adalah ikan gabus, sepat, saluang, dan papuyu. Proses pengawetan ikan ini akan dilakukan selama beberapa waktu, yang disesuaikan dengan selera. Setelah ikan selesai diawetkan, biasanya ikan sudah bisa langsung digoreng tanpa perlu menambahkan bumbu-bumbu lainnya.


sumber
RastaGamboetAvatar border
anna1812Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1K
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan