Kaskus

News

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

asisfrancisAvatar border
TS
asisfrancis
DP2KBP3A Flotim Gelar Penguatan Pokja dan Poktan Tribina Kampung KB
DP2KBP3A Flotim Gelar Penguatan Pokja dan Poktan Tribina Kampung KB

ADONARA NTT - Untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam mengelola program Bangga Kencana (Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana) di Kabupaten Flores Timur, terutama di Kampung KB, Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) mengelar pertemuan Pokja Kampung KB bersama sejumlah elemen masyarakat yang ada di setiap Kampung KB.


Pada Jumad (16/10/2020), Kampung KB Desa Duablolong Kecamatan Ile Boleng, dikunjungi petugas DP2KBP3A Kabupaten Flores Timur, dalam rangkaian kegiatan Pokja (Kelompok Kerja) dan Poktan (Kelompok Kegiatan) Tribina sekaligus memberikan pengetahaun dan keterampilan sebagai panduan  untuk menjalanakan tugas dan fungsi  di Kampung KB yang adalah ikon program Bangga Kencana di tingkat kecamatan.

Kegiatan Pokja dan Poktan Tribina, juga dihadiri narasumber dari Dinas P2KBP3A Kabupaten Flotim, Fransiskus Pain Ratu, S.K.M, Koordinator PKB Ile Boleng, PLKB dan juga Tenaga Kesehatan Desa.

Hadir juga Kades Duablolong, Antonius Kopong Pati, Ketua BPD, Ignasius Boro Beda, Ketua Pokja, Fransiskus Maleng Mangu, Pengurus Pokja, Kader Poktan Tribina, Ketua TP.PKK, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pendidik, Tokoh Pemuda, Kelompok Poktan Tribina dan masyarakat lainnya.

Kades Duablolong, Antonius Kopong Pati sekaligus ketua Forum Musyawarah Kampung KB, dalam arahan awalanya membuka kegiatan Pokja dan Poktan, mengatakan bahwa kegiatan Pokja dan Poktan  ini penting dilaksanakan di Kampung KB untuk memberikan pengetahuan melalui materi-materi terkait program Bangga Kencana untuk jajaran Pokja Kampung KB untuk ikut serta mendukung pelaksanakan kegiatan yang berwarna KB di Kampung KB ini.

“ Mari kita bersama bergandengan tangan dengan para pengelola program Bangga Kencana, baik dari DP2KBP3A Kabupaten Flotim maupun di Kecamatan Ileboleng ini, untuk mendorong masyarakat memahami tentang pentingnya program KB yang selazimnya di kenal masyarakat itu. Karena melalui Pokja dan Poktan Tribina  Kampung KB ini, setiap seksi-seksi akan dibekali pengetahuan program KB, sehingga dalam tugas dan fungsinya sebisa mungkin mengimplementasikan di Kampung KB ini,”ungkapnya.

DP2KBP3A Flotim Gelar Penguatan Pokja dan Poktan Tribina Kampung KB

Kades Duablolong, Antonius Kopong Pati (Tengah) Membuka Kegiatan Pokja dan Poktan Tribina Kampung KB. Kades di damping Ketua BPD, Ignasius Boro Beda (Kiri) dan Narasumber DP2KBP3A Flotim, Fransiskus Pain Ratu, S.K.M (Kanan)

Lebih lanjut, Kades dua perode ini, menjelasakan bahwa selaku Pemerintah Desa akan terus mendukung dan mengawasi serta mengawal setiap program melalui seksi-seksi Pokja, sehingga apa yang menjadi perhatian pemerintah ini dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat desa  Duablolong, demi terwujudnya keluarga yang berkualitas,” tutur Kades Antonius.  


Kades Antonius, juga mengapresiasi kedatangan Kepala Dinas P2KBP3A Flotim atau Penjabat yang yang mewakili, Fransiskus Pain Ratu, S.K.M selaku Kepala Seksi Data dan Informasi Dinas P2KBP3A sebagai narasumber kegiatan Pokja di Kampung KB.

Selain penguatan untuk jajaran Kelompok Kegiatan (Pokja) Kampung KB, sekaligus dibarengi dengan sosialisasi terkait Kelompok Kegiatan (Poktan) Program Bangga Kencana lainnya, yaitu Poktan Tribina (BKB, BKR/PIK-R dan BKL).

Terkait pelaksanaan kegiatan Program Bangga Kencana yang sebelumnya KKBPK (Kependudukan, Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga), Yuliana Sare Payong selaku Koordinator PKB/PLKB Kecamatan Ile Boleng, dalam selayang pandangnya menjelasakan bahwa kegiatan Pokja dan Poktan Tribina di Kampung KB, selain memberikan penguatan, juga untuk mengevaluasi kinerja kerja pelaksanaan program Bangga Kencana yang dilaksanakan oleh Pokja maupun Poktan yang berujung pada penggarapan Aseptor Baru untuk mengikuti program KB.


DP2KBP3A Flotim Gelar Penguatan Pokja dan Poktan Tribina Kampung KB
Selayang Pandang Koordinator PKB Kecamatan Ile Boleng, Yuliana Sare Payong 



Yuliana Sare Payong, juga memaparakan data dan informasi, terkait  jumlah PUS, Target PPM, Peserta KB Baru, Peserta KB Aktif, Jumlah PUS Bukan Peserta KB (Unmeed Need) dan Capaian AB dari bulan Januari sampai Oktober. Karena suskesnya program Bangga Kencana, juga didukung dengan data dan informasi.

“ Sehingga membutuhkan peran kita semua, baik pemerintah, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Pendidik, Orang tua yang tergabung dalam Poktan Tribina (BKB,BKR,BKL), Kader PPKBD dan Sub PPKBD, Nakes Desa,PKB/PLKB  dan elemen masyarakat lainnya. Melalui wadah pembinaan Pokja dan Poktan Tribina  Kampung KB ini, kita sekalian di ajak untuk bekerjasama dalam mewujudkan keluarga yang Sehat, Bahagia dan Sejahtera,  melalui program Bangga Kencana karena Berencana itu Keren, “ ajak Yuliana.


Selain itu, peserta disuguhi sejumlah materi oleh petugas DP2KBP3A Kabupaten Flotim, yang bawakan oleh Fransiskus Pain Ratu  S.K.M. selaku narasumber kegiatan Pokja Kampung KB.


DP2KBP3A Flotim Gelar Penguatan Pokja dan Poktan Tribina Kampung KB
     Paparan Materi oleh Narasumber Fransiskus Pain Ratu, S.K.M

Dalam paparan materinya, Fransiskus Pain Ratu, S.K.M memberikan pengetahuan yang bertemakan “ Pokja Kampung KB ditengah Pandemi Covi-19 dan Optimalisasi Peran IMP”. Tema yang cukup menarik perhatian peserta ini, menurut Fransiskus Pain Ratu, S.K.M bertujuan untuk meningkatkan komitmen dan peran serta struktur mitra kerja dalam mendukung operasional program Bangga Kencana di Kampung KB.

Fransiskus Pain Ratu, S.K.M menjelasakan bahwa pentingnya peran serta struktur mitra kerja ini, dikarenakan adanya beberapa faktor, masalahnya semakin kompleks, SDM terbatas, frakmentasi sosial,  dan juga adanya perubahan yang cepat. Faktor-faktor inilah yang akan bisa diatasi melalui peran IMP (Institusi Masyarakat Pedesaan) yang merupakan wadah pembinaan Program Bangga Kencana di tingkat desa, baik melalui PPKBD dan Sub PPKBD, Pokja Kampung KB maupun Poktan Tribina (BKB,BKR, BKL).


“ Jika wadah pembinaan ini menjalankan tupoksinya dengan benar, maka program Bangga Kencana  di Kampung KB dapat menuai hasil yang kita harapkan demi mewujudkan keluarga yang Sehat, Bahagia dan sejahtera, baik ekonomi dan juga pendidikan.”harap Pain Ratu.

Pain Ratu, juga meminta dukungan dari pemerintah desa Duablolong dan BPD untuk berkolaborasi dengan Dinas P2KBP3A Kabupaten Flotim untuk mensinergikan dengan program kerja Pemdes, sehingga program Bangga Kencana di Kampung KB dapat terintergrasi karena tugas dan fungsi Pokja dan Poktan Tribina berdasarkan SK Kepala Desa.

Dari penguatan Poktan Tribina, Kepala Seksi Data dan Informasi Dinas P2KBP3A  Flotim ini, menghimbau agar Porktan Tribina yang sudah dibentuk, terus memperbaharui untuk kegiatan-kegiatan yang lebih inovatif yang mengarah pada pencapaian program KB dan juga ketahanan ekonomi keluarga melalui kelompok UPPKS (Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera), mengingat situasi pandemic Covid-19 yang belum berakhir ini,  akan berdampak pada ketahanan ekonomi keluarga. Sehingga Poktan Tribina (BKB, BKR, BKL) harus terus didorong dengan kegiatan-kegiatan yang bernilai ekonomis.
Kegiatan penguatan Pokja dan Poktan Tribina dilanjutakan dengan diskusi dan tukar pendapat, juga dorongan sinergisitas elemen masyarakat terkait pelaksanaan program Bangga Kencana di Kampung KB.

Selain Pemdes, bentuk dukungan dan motivasi program Bangga Kencana di Kampung KB, tidak terlepas dari peran BPD selaku wakil masyarakat desa. Ketua BPD, Ignasius Boro Beda menjelaskan dua hal terkait dukungan pelaksanaan program Bangga Kencana di Kampung KB. Menurut Boro Beda, masyarakat harus merubah pola pikir dan pola laku. Dua hal ini perlu dijalankan.

“Kalau kita berpikir positf, dalam pola laku juga kita  bertindak positif. Sehingga permasalahan yang kita hadapi di masyarakat, terkait program Bangga kencana ini dapat dengan mudah teratasi, “harapnya.

Selain motivasi dari para pemangku kepentingan, juga datanganya dari tokoh masyarakat Nikolaus Geroda Payon. Bapak Niko memberikan motivasi dan menekankan,  agar ilmu yang diperoleh melalui kegiatan Pokja dan Poktan Tribina Kampung KB dapat dijadikan panduan untuk mewujudkan keluarga kita yang lebih bermakna, terlebih bagi kelompok Bina Keluarga Remaja (BKR). Karena tantangan perubahan ini lebih mengarah pada kaum remaja. Sehingga  Bapak Niko mengharapkan agar wadah Karang Taruna di desa perlu diperbaharuhi yang dijadikan wadah pembinaan kaum muda desa. 

DP2KBP3A Flotim Gelar Penguatan Pokja dan Poktan Tribina Kampung KB
Tokoh Masyarakat Desa Duablolong, Nikolaus Geroda Payon Berikan Motivasi Program Bangga Kencana

Terkait program KB, Bapak Niko mendorong sesuai dengan pengalaman sejak dimulainya program KB pada masa Orde Baru yang cukup gencar dilaksanakan. Menurut tokoh masyarakat ini, bahwa program KB sangat penting dilaksanakan dan sangat menguntungan kita semua. Apalagi di zaman modern ini, kalua kita betul-betul mengikuti program KB, keluarga akan Bahagia dan juga sejahtera dan terlebih kesehatan terjamin.

Kegiatan selanjutnya, ditutup secara resmi oleh Kades Duablolong, Antonius Kopong Pati. Dalam arahan penutupnya, Kades Anton, sangat mengharapakan jalinana kerjasama dan sinergisitas dari semua elemen masyarakat untuk lebih giat dan lebih memotivasi diri untuk sama-sama mensukseskan program Bangga Kencana di Kampung KB Desa Duablolong demi mewujudkan kelurga yang Sehat, Bahagia dan Sejahtera.

 






















0
770
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan