Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mrdfssAvatar border
TS
mrdfss
Jin Penghisap Darah Dan Ular Raksasa Di Kebun Om Ane

Berbicara tentang pengalaman horror, ada pengalaman horror yang cukup kental dan sering terjadi diperkebunan milik om ane. Lokasinya berada di Kabupaten Bogor, daerah Luwiliang. Berada di daerah perbukitan dan jauh dari pemukiman warga. Rencana awal om ane membeli kebun itu untuk membuat peternakan kambing dan sapi. 


Beginilah kondisi kandang yang digunakan sebagai pembesaran kambing dan sapi. Awalnya digunakan sebagai penggemukan sapi, namun karena sapi tak kunjung gemuk maka seluruh sapi dijual dan diganti dengan kambing. Rupanya beternak kambing jauh lebih merugikan lantaran ada beberapa kambing yang akhirnya harus dipotong karena kondisinya semakin kurus.

Oiya kebun ini dijaga oleh seorang pria paruh baya berusia 60-70 tahun. Orang-orang memanggilnya dengan sebutan Abah. Awalnya om ane sama sekali tidak mengetahui kehebatan penjaga kebunnya, hingga akhirnya banyak orang berbondong-bondong untuk minta diobati. Selayaknya orang-orang yang memiliki kemampuan supranatural, Abah bisa menyembuhkan penyakit yang divonis dokter tak bisa disembuhkan lagi. Bahkan ane sendiri pernah lihat ada seseorang mengeluh punggung sebelah kanananya terasa sakit dan tangannya tak bisa digerakan. Setelah dipijit beberapa saat oleh Abah, orang tersebut bisa kembali menggerakan tangannya. Entah bagaimana caranya Abah bisa mengobati itu semua.

Sebelum Abah, sebenarnya kebun ini sudah 4 kali mengganti penjaga. Berbagai penjaga perlahan-lahan minta berhenti lantaran ada yang bilang tidak berani, takut atau beralasan jenuh tinggal sendiri ditempat itu. Dan hanya Abah saja yang berani tinggal ditempat itu sendirian hingga bertahun-tahun. 


Memiliki kebun yang luasnya mencapai 6 hektar, dipenuhi beragam jenis tanaman buah (duren, mangga, manggis, pisang, alpukat, dll) dan tidak dipagari menjadi kesempatan orang-orang nakal untuk mencuri seisi kebun. Biasanya mereka mencuri dimalam hari dengan berkelompok. Sebenarnya ada banyak yang berniat mencuri buah-buahan disana, bayangkan saja, ada yang bilang hasil mencuri duren dikebun om ane ini bisa membuat pencurinya beli motor matic baru. Tentu bisa dibayangkan berapa banyak duren yang dicurinya. Bahkan kadang om ane hanya kebagian sisanya, padahal dia pemilik kebun. 

Itu dulu saat Abah belum menjaga, kini hampir setiap tahun, ane ikut kecipratan buahnya. Lantaran banyak orang yang enggan mencuri buah dikebun om ane. Karena banyak penduduk sekitar yang menghormati Abah karena kemampuan penyembuhannya dan dikenal sakti.


Bahkan ada sebuah cerita ketika Abah pulang kampung ke daerah asalnya selama beberapa hari. Setibanya kembali pulang ke kebun, dirinya menemukan motor berisi duren tergeletak di dekat kandang. Sang pencuri yang mengetahui bahwa Abah telah kembali ke kebun segera meminta maaf karena telah mencuri duren saat Abah pergi. Om ane yang saat itu bingung kenapa dia malah meninggalkan motornya kemudian bertanya pada Abah apa yang terjadi. Ternyata pencuri itu bertemu dengan sosok ular besar yang ditugaskan untuk menunggu kebun itu oleh Abah. Menurut Abah, besar ular tersebut setebal pasak rumah dan tingginya bisa setinggi pohon duren. Dan kisah tentang ular besar tak kasat mata ini tidak hanya terjadi satu kali bahkan berkali-kali. 


Begini Jalan Menuju Kebun Dari Pemukiman Terdekat

Pernah juga ada orang yang mau mancing di balong (sejenis empang) yang masih didaerah kebun. Jadi waktu itu ane ikut om ane main ke kebun. Dan setibanya kita disana kita ngelihat 3 set pancingan lengkap beserta tasnya. Om ane saat itu tanya untuk apa pancingan sampai 3 buah. Ternyata setelah diceritakan itu bukan milik abah, melainkan milik seseorang yang mancing di balong itu tanpa seizin abah. Dan ditemukan Abah pagi harinya di dekat balong.

Menurut cerita Abah, yang akan ditampakkan oleh ular besar itu hanya mereka yang memiliki niat jahat dikebun ini.

Cerita lain masih dikebun milik om ane tentang jin penghisap darah kambing. Jadi dulu saat om ane beralih memelihara kambing, beberapa kambing mengalami kondisi tubuh kurus dan seperti tak beternaga. Saat dipanggil mantri hewan, mereka tidak tau apa yang menyebabkan kambing menjadi seperti itu. Namun berdasarkan cerita Abah, di kandang itu memang ada jin yang suka menghisap darah kambing. Abah sempat menyarankan om ane untuk memberi seserahan kepada mahluk itu agar tidak mengganggu di kandang itu lagi. Tapi karena takut musyrik, akhirnya om ane memilih untuk menjual seluruh kambingnya dan berhenti beternak sapi maupun kambing. Dan begitulah kondisi kandangnya setelah hampir 3 tahun tak pernah diisi lagi.

Sekarang kebun hanya sisa kolam ikan, ternak ayam dan tanaman. Meski melenceng dari rencana awal, setidaknya kebun masih menghasilkan buah yang bisa dijual dan masih bisa jadi tempat hiburan bagi kami yang jenuh dengan suasana kota.

Memang kisah ular besar dan jin penghisap darah tadi terdengar tak masuk akal tapi memang begitulah realitanya. Dan ane sendiri merasakan perbedaannya sebelum dan sesudah kebun itu diurus oleh abah.

Nah menjawab keaslian mahluk ini apakah benar ada atau tidak, ane ingin bertanya apakah mahluk tersebut benar adanya didunia sana? Lalu bagaimana caranya agar jin mau diminta untuk menunggu sebuah daerah? #Oktoberberhantu. 

indrag057Avatar border
tahubaksobakarAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
955
3
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan