- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Luar Negeri
Cetak Rekor Tertinggi, Rusia Catat 12 Ribu Kasus Corona Sehari


TS
samsol...
Cetak Rekor Tertinggi, Rusia Catat 12 Ribu Kasus Corona Sehari

Seperti dilansir Reuters, Jumat (9/10/2020), otoritas Rusia melaporkan 12.126 kasus Corona dalam 24 jam terakhir. Angka tersebut mencetak rekor sebagai tambahan kasus harian tertinggi sejak pandemi Corona merebak di negara ini.
Total 1.265.238 kasus Corona kini terkonfirmasi di wilayah Rusia. Otoritas Rusia juga melaporkan bahwa 201 kematian dalam 24 jam terakhir, sehingga total kematian akibat Corona di Rusia kini mencapai 22.257 orang.
Diketahui bahwa sebelumnya rekor tertinggi untuk tambahan kasus harian dicapai pada 11 Mei, dengan 11.656 kasus tercatat dalam sehari saat lockdown ketat masih diterapkan di sebagian besar wilayah Rusia.
Otoritas Rusia mengimbau warganya untuk tetap berada di rumah pada akhir pekan. Namun saat ini tidak ada lockdown yang diberlakukan dan Kremlin menyatakan tidak ada rencana untuk menerapkannya kembali untuk saat ini.
Sementara itu, kantor Wali Kota Moskow tengah mempertimbangkan untuk menutup bar, kelab malam dan bar karaoke demi mengendalikan penyebaran Corona. Namun untuk restoran akan tetap diperbolehkan buka.
"Kita harus setidaknya agak mengurangi jumlah orang di kota, jika tidak, kita mungkin akan sampai pada pembatasan ketat seperti yang kita lakukan saat musim semi," ungkap seorang sumber pada kantor Wali Kota Moskow, seperti dikutip media lokal RBC.
Otoritas Moskow juga menyarankan warga yang berusia 65 tahun ke atas untuk melakukan isolasi mandiri dan telah memberitahu pusat-pusat bisnis bahwa setidaknya sepertiga staf mereka harus bekerja dari jarak jauh.
https://news.detik.com/internasional...from=wpm_nhl_2
Lha ...vaksin kemaren piye iki Tin..



37sanchi memberi reputasi
1
427
1


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan