Kaskus

Sports

Djamboel79Avatar border
TS
Djamboel79
Hasil Manis Laga ke-100 Carlo Ancelotti
Everton kembali menuai poin penuh pada lanjutan Liga Primer Inggris musim 2020-2021.

Hasil Manis Laga ke-100 Carlo Ancelotti

Dominic Cavert-Lewin dkk sukses meredam perlawanan Brighton & Hove Albion dalam bentrokan yang berlangsung di Stadion Goodison Park.

Kemenangan dengan skor 4-2 menjadi kemenangan keempat beruntun bagi Everton di awal musim.

Torehan baik nan mengejutkan yang dibuat Everton sudah barang tentu tak lain dari tangan dingin Carlo Ancelotti.

Sebenarnya Manager asal Italia tersebut datang ke Goodison Park sejak musim 2019-2020 lalu. Hanya saja, Carlo Ancelotti baru menukangi Everton pada akhir Desember 2019 lalu.

Laga pertama Carlo Ancelotti bersama Everton terjadi pada Kamis, 26 Desember 2019, saat Everton menjamu Burnley di Stadion Goodison Park.

Hasil Manis Laga ke-100 Carlo Ancelotti

Dominic Calvert-Lewin mencetak gol tunggal untuk kemenangan Everton pada debut Carlo Ancelotti sebagai nahkoda baru The Toffees.

Hasil Manis Laga ke-100 Carlo Ancelotti

Pemain yang sama pula yang mencetak gol kemenangan bagi Everton atas Tottenham Hotspur dalam laga pembuka musim yang baru saat ini.

Everton bukanlah tim anggota Premier League pertama yang merasakan tangan dingin seorang Carlo Ancelotti.

Don Carlo sempat merasakan panasnya kompetisi Liga Primer Inggris pada periode 2009-2011.

Hasil Manis Laga ke-100 Carlo Ancelotti

Serupa dengan Everton yang mengagungkan warna biru sebagai warna kostum utama, mantan pemain AC Milan ini juga menangani klub Premier League yang menggunakan warna biru sebagai jersey kandang.

Carlo Ancelotti pernah dua musim menjadi arsitek, The Blues, Chelsea.

Pertandingan menghadapi Brighton & Hove Albion tadi malam merupakan laga ke-100 bagi Carlo Ancelotti di ajang Premier League.

Sebanyak 76 pertandingan sebelumnya dijalani Don Carlo bersama Chelsea.

Bersama Chelsea, Carlo Ancelotti mencatatkan 48 kemenangan, 13 seri dan 15 kekalahan sepanjang musim 2009-2010 dan 2010-2011.

Hasil Manis Laga ke-100 Carlo Ancelotti

Prestasi terbaik Carlo Ancelotti bersama Chelsea tentu saja gelar juara Premier League musim 2009-2010.

Musim ini memang masih panjang bagi Everton dan Carlo Ancelotti, mengingat kompetisi baru menginjak pekan keempat.

Target terdekat bagi Carlo Ancelotti bersama Everton ialah meraih kemenangan kelima secara beruntun pada awal musim ini.

Untuk mencapai target tersebut Everton harus bisa mengalahkan Liverpool pada pekan kelima yang akan dimainkan 17 Oktober 2020 mendatang.

Dengan lima kemenangan beruntun maka Carlo Ancelotti akan menyamai capaiannya pada musim 2010-2011 dimana Chelsea mampu memenangi lima laga awal musim.

Apabila sanggup menang di lima pertandingan awal musim, maka target berikutnya ialah meraih kemenangan keenam beruntun untuk menyamai prestasi Chelsea pada musim 2009-2010 silam.

Apapun hasilnya nanti yang jelas pertandingan ke-100 Carlo Ancelotti di Liga Primer Inggris berbuah manis.

Hasil Manis Laga ke-100 Carlo Ancelotti

Pada pertandingan ke-50, Carlo Ancelotti sukses meraih kemenangan bersama Chelsea saat menundukkan Fulham dengan skor 1-0 di Stadion Stamford Bridge (11/11/2010).

Hasil Manis Laga ke-100 Carlo Ancelotti

Kini kemenangan yang diraih Everton atas Brighton & Hove Albion dengan skor 4-2 di Stadion Goodison Park menjadi kado indah bagi Carlo Ancelotti menjalani laga ke-100 nya di ajang liga.

Kemenangan pada laga ke-100 menjadi kemenangan ke-60 bagi lelaki Italia di ajang Liga Primer Inggris.

Dan saya meyakini, jumlah kemenangan Carlo Ancelotti akan terus bertambah pada pekan-pekan mendatang.

Hasil Manis Laga ke-100 Carlo Ancelotti

Pertanyaan yang muncul berikutnya ialah sanggupkah pria Italia tersebut mengangkat trophy juara Liga Primer Inggris bersama Everton di akhir musim nanti ?!?!

Bagaimana menurut kalian ?!?!

#RinganJari
Diubah oleh Djamboel79 04-10-2020 23:06
jiwapranaAvatar border
salutobAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
714
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan