Kaskus

Story

nurindaeyoAvatar border
TS
nurindaeyo
Pengalamanku Ikut Kartu Prakerja, Ternyata Tak Seburuk Cerita-Cerita Yang Aku Baca
Pengalamanku Ikut Kartu Prakerja, Ternyata Tak Seburuk Cerita-Cerita Yang Aku Baca

Sumber: Tirto

"Eh sis, nyoba o ini". Begitu isi pesan yang dikirim temanku di Instagram pada 19 September 2020 disertai linkpendaftaran Kartu Prakerja. Saran ini aku tanggapi biasa saja awalnya. Malah lebih ke kaget karena ternyata program Kartu Prakerja masih ada. Tapi keesokan harinya, aku berubah pikiran dan mantap untuk daftar program ini.

Kenapa? Tentu saja karena sekarang aku sedang nggak punya pekerjaan haha. Kebetulan awal Maret lalu resigndan pandemi bikin aku makin susah dapat pekerjaan baru. Nah, daripada aku nggak tahu mau ngapain, mending ikutan kursus dari pemerintah ini kan. Siapa tahu banyak manfaatnya.

Akhirnya aku pun daftar Kartu Prakerja pada tanggal 20 September 2020. Prosedur pendaftarannya cukup mudah dan tesnya juga nggak terlalu sulit. Tapi waktu itu aku nggak berani berharap banyak karena aku daftar pas H-1 penerimaan Prakerja Gelombang 9 ditutup. Yang mana, kalau di gelombang itu kuotanya udah terpenuhi, maka aku kemungkinan besar nggak lolos.

Dan dugaanku benar. Pas buka pengumuman sekitar tanggal 22 atau 23-an (aku lupa wkwkw), aku dinyatakan nggak lolos dengan alasan kuota Gelombang 9 sudah terpenuhi. Aku pun langsung mantengin pendaftaran Kartu Prakerja untuk gelombang selanjutnya. Tapi menariknya, sekitar tanggal 24 aku dinyatakan lolos pas nggak sengaja cek-cek akun Prakerja lagi.

Di sini aku agak bingung karena waktu itu Gelombang 10 belum dibuka. Katanya kalau sudah pernah daftar gelombang sebelumnya, kita emang nggak usah daftar lagi buat ikutan gelombang selanjutnya. Jadi kayak otomatis didaftarkan ke gelombang selanjutnya gitu. Tapi Gelombang 10 baru dibuka tanggal 26 September dan tanggal 24 aku udah dinyatakan lolos. Nah, aku masuk Gelombang 9 apa 10 nih? Wkwkwk. Tapi ya semua aku syukuri aja. Dan aku pun mulai mengikuti beberapa kelas di program Kartu Prakerja.

1. Gimana Kursus di Program Kartu Prakerja?

Aku pernah baca beberapa reviewtentang Kartu Prakerja di berbagai media dan berita. Beberapa peserta mengatakan bahwa kursus yang disediakan Kartu Prakerja biasa saja dan nggak eksklusif. Hmmm, sejauh yang aku alami, semua itu nggak sepenuhnya benar. Ya emang materinya nggak eksklusif karena mitra Prakerjanya adalah situs belajar online yang terbuka untuk umum.

Jadi materi peserta Kelas Prakerja dan peserta kelas reguler ya sama saja. Tapi menurutku materinya sangat berkualitas. Aku merasa dapat banyak pelajaran setelah ikut beberapa kelas Prakerja. Sejauh ini aku baru nyoba ikutan kelas di Skill Academy dan Luar Sekolah. Semuanya oke menurutku karena disampaikan oleh ahlinya.

2. Modal Kursus Rp 1 Juta Apa Cukup?

Buat aku, itu sangat cukup. Karena harga kursus yang disediakan di berbagai mitra platform Kartu Prakerja sangat terjangkau. Kalau nggak salah, yang paling mahal hanya sekitar Rp 500 atau 600 ribu. Jadi tinggal pinter-pinternya kita aja mengolah dana Rp 1 juta itu biar bisa ikut kelas sebanyak-banyaknya. Ada juga loh kelas yang harganya cuma Rp 45 ribu. Aku pernah ngambil kelas itu dan materinya oke. Bahkan ada webinarnya juga loh.

3. Gimana Biaya Intensif Rp 600 Ribunya? Beneran Cair?

Iya, alhamdulillahpunyaku cair. Baru intensif pertama sih yang cair. Ya secara aku baru ikutan bulan September kemarin. Kalau dari yang aku baca, selama semua data pendaftaran Kartu Prakerja dan e-wallet yang dipakai sudah sesuai, dana pasti masuk. Oh iya, dana insentifnya memang dimasukkan ke e-wallet (Go-Pay, LinkAja, dan OVO) atau rekening bank BNI.

Syarat lain biar dana insentif bisa cair (dari yang aku baca) adalah peserta harus menyelesaikan minimal satu kelas, memberi ulasan, dan sertifikat sudah masuk ke dashboardakun Prakerja. Jadi pastikan saja semua ini sudah dilakukan, biar insentifnya bisa masuk ke rekening kalian. Memang butuh beberapa hari buat sertifikat terbit di dashboard akun Prakerja. Tapi kalau semuanya sudah sinkron, sertifikat pasti terbit kok.

Sejauh ini nggak ada kendala berarti yang aku hadapi selama ikut program Kartu Prakerja. Dan rasanya program ini sangat membantu aku yang sekarang jadi pengangguran hahaha. Banyak pengetahuan baru yang aku pelajari melalui program ini. Waktu luangku juga bisa diisi dengan hal-hal berguna berkat Kartu Prakerja.

Aku bikin threadini murni buat membagikan pengalaman mengikuti program Kartu Prakerja. Bukan perez yah hahahha. Kenapa perlu dibagi? Karena selama ini aku banyak membaca tulisan soal "cacat"-nya Kartu Prakerja. Ya mungkin itu benar. Tapi aku nggak mengalaminya dan buat ku, program ini sangat berguna.

bukhoriganAvatar border
Candra310Avatar border
kilua.zoldyckAvatar border
kilua.zoldyck dan 2 lainnya memberi reputasi
-1
1.5K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan