Kaskus

News

wargatangsel100Avatar border
TS
wargatangsel100
Milenial Abai Politik Kota Tangsel, Ini Daftar Janji Rahayu Saraswati untuk Kaum Muda
Milenial Abai Politik Kota Tangsel, Ini Daftar Janji Rahayu Saraswati untuk Kaum Muda

Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Rahayu Saraswati Djojohadikusumo hadiri kegiatan deklarasi sekumpulan anak muda yang tergabung dalam komunitas Suara Kreasi Anak Bangsa (SKAB).

Dalam kesempatan tersebut, Saras mengungkapkan pentingnya kaum millenial untuk ikut andil dalam kancah perpolitikan di Kota Tangsel.

Pasalnya, Saras mengaku prihatin atas acuhnya kaum milenial terhadap perkembangan politik di Kota Tangsel.

Karenanya ia berjanji bakal mengikut sertakan kaum milenial dalam tiap program yang dikerjakannya bila terpilih memimpin Kota Tangsel ke depannya.

"Salah satunya adalah kota bekerjasama gotong royong dengan SKAB, dengan Muda Melangkah semua organisasi yang bergerak yang diawali dengan semangat anak muda yang mengumpulkan kekuatan-kekuatan muda di Tangerang Selatan," kata Saras saat ditemui di kawasan Serpong, Tangsel, Kamis (1/10/2020).

Tentunya untuk menunjukkan yang muda pun juga ikut berpolitik, kata Saras, yang muda pun juga ikut memperjuangkan apa yang jadi keinginan mereka, aspirasi mereka.

"Sehingga mereka pun bisa melihat politik ini sebenarnya tidak harus dijauhi tetapi justru bisa digunakan untuk kepentingan mereka," ujar Saras.

Selain itu, Saras mengaku pihaknya bakal menggenjot program yang dikhususkan untuk memajukan unit usaha yang banyak digawangi para kaum milenial.

Nantinya, para kaum milenial itu bakal diberi pelatihan khusus untuk dapat mengembangkan usahanya tersebut.

Kita bicara tentang pemulihan ekonomi di tahun 2021, kata Saras, itu pun juga akan banyak sekali program-program untuk pemberdayaan masyarakat dan pemberdayaan UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah).


Yang pasti akan digunakan untuk anak-anak muda, terutama mereka yang baru start up atau mau membuka usaha baru, pelatihan-pelatihan seperti literasi finansial, bagaimana untuk mengelola keuangan, literasi digital.



"Kita juga mau membuka ruang-ruang created center, pusat-pusat kreativitas untuk ekonomi kreatif," jelas Saras.



Selain itu, Saras berjanji bakal membangun kawasan kreatif di Kota Tangsel ahar terwadahinya kegiatan-kegiatan kaum milenial di Kota Tangsel.



Di dunia seni, kata Saras, kita berharap kedepannya bisa dirikan art center ya seperti TIM, tempat di mana mereka bisa menghadirkan karya-karya mereka.



Saras mengatakan, kita berharap bisa menghadirkan mall khusus untuk anak muda di mana yang berjualan di dalamnya ataupun juga barang atau produk yang di jual adalah kreasi dari anak untuk anak muda di Tangsel.


SUMBER
0
761
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan