- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
EBLM J0555-57Ab! Bintang Kecil Yang Ukurannya Sedikit Lebih Besar Dari Saturnus!


TS
batzforum
EBLM J0555-57Ab! Bintang Kecil Yang Ukurannya Sedikit Lebih Besar Dari Saturnus!
Welcome to my Thread!!!
Selamat datang kembali, semoga kalian menikmati Thread ane!!
Selamat datang kembali, semoga kalian menikmati Thread ane!!




Bintang merupakan benda langit atau angkasa yang memiliki kemampuan untuk memancarkan cahaya sendiri dimana hal tersebut disebabkan karena reaksi fusi nuklir yang menghasilkan energi pada intinya. Jika diperkirakan, jumlah bintang yang ada di galaksi bima sakti ataupun di luar galaksi bima sakti tak terhitung banyak nya loh. Salah satu bintang yang sering kita lihat setiap hari adalah Matahari.
Sebagai sebuah bintang, Matahari memiliki ukuran yang tidak terlalu besar dan bahkan cenderung kecil jika dibandingkan dengan bintang lainnya yang ada di alam semesta. Contoh bintang besar yang ada di alam semesta adalah Stephenson 2-18 dan UY SCUTI, dimana Matahari dibuat sangat kecil oleh kedua bintang tersebut. Jika dibandingkan, matahari hanya tampak seperti titik kecil saja dari pada kedua bintang raksasa tersebut. Ohiya, ane juga pernah menulis tentang kedua bintang besar tersebut loh, kalian bisa membaca tentang UY SCUTI disini, dan tentang Stephenson 2-18 disini.

Stephenson 2-18 boleh menjadi bintang yang terbesar di alam semesta ini, tapi kalian tahu tidak bintang apa yang paling kecil? Bintang Kejora? Tentu bukan dong. Bintang paling kecil di alam semesta ini disebut sebagai EBLM J0555-57Ab. Sebutan yang cukup panjang dan cenderung sulit diucapkan bukan?
EBLM J0555-57Ab memiliki jarak yang sangat jauh dari bumi, yaitu sekitar 600 tahun cahaya loh. Sebagai sebuah bintang dengan ukuran kecil, EBLM J0555-57Ab ukurannya hanya sedikit lebih besar dari planet Saturnus loh. Ingat ya, sedikit lebih besar.

Perbandingan ukuran Bintang EBLM J0555-57Ab
Meskipun ukuran bintang ini cenderung kecil, tapi bintang tetaplah bintang. Ya tetep saja bakalan panas sih. Dari bintang EBLM J0555-57Ab kita bisa belajar bahwa walaupun kita biasa saja, kita tetap bisa saja bersinar terang. Bagaimana tanggapan agan sista terhadap bintang EBLM J0555-57Ab ini? Apakah menurut kalian akan ditemukan sebuah bintang yang ukurannya lebih kecil dari bintang ini?

Sumber referensi : Tulisan Pribadi, dari sinidan dari sini
Sumber gambar : Google Images









doobey dan 15 lainnya memberi reputasi
16
4.7K
64


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan