Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hvzalfAvatar border
TS
hvzalf 
Mengenal Vanuatu, Negara yang Mengusik Indonesia Soal HAM di Sidang Umum PBB
Mengenal Vanuatu, Negara yang Mengusik Indonesia Soal HAM di Sidang Umum PBB

gambar

Vanuatu, negara pasifik satu ini tengah menjadi perbincangan hangat netizen tanah air. Dikarenakan tudingannya kepada Indonesia di sidang umum PBB karena dianggap telah melanggar Hak Asasi Manusia (HAM) terhadap warga Papua.

Tudingan tak berdasar itu langsung dibantah oleh diplomat muda Silvany Austin Pasaribu yang mewakili Indonesia pada sidang tersebut. Wanita berparas menawan itu meminta Vanuatu berhenti mengurusi soal dalam negeri orang lain.

Lalu, seperti apakah sebenarnya negara Pasifik tersebut? Apakah teritorialnya sebesar keberaniannya?

1. Geografis

Mengenal Vanuatu, Negara yang Mengusik Indonesia Soal HAM di Sidang Umum PBB

gambar

Negeri dengan ibu kota Port Villa ini merupakan sebuah negara yang berada di kepulauan Samudera Pasifik bagian Selatan. Memiliki luas sekitar 12.189 km2 dengan 82 pulau vulkanik. Vanuatu terdapat 6 Provinsi. Negara ini baru berdiri pada tahun 1980. Dan tergabung dalam PBB satu kemudian.

2. Sejarah Kanibalisme

Mengenal Vanuatu, Negara yang Mengusik Indonesia Soal HAM di Sidang Umum PBB

gambar

Negara kepulauan satu ini sangat terkenal dengan kanibalismenya. Bahkan pada 1839, dua orang misionaris yang tiba di sana setelah dikirim oleh Inggris langsung dibunuh dan dimakan di Pulau Martyrs yang kini bernama Erromango. Kanibalisme yang terjadi di Vanuatu baru berakhir di tahun 1969. Namun, resep cara memasak daging manusia masih tetap diturunkan ke generasi salanjutnya.

3. Negara Berbahaya

Mengenal Vanuatu, Negara yang Mengusik Indonesia Soal HAM di Sidang Umum PBB

gambar

Vanuatu menjadi salah satu negara berbahaya. Bukan soal kriminal melainkan tentang kondisi alam Vanuatu yang bisa mengancam negara tersebut. Bencana alam seperti banjir, badai, gempa bumi hingga kekeringan menjadi ancaman tersendiri bagi negeri Pasifik Selatan itu.

4. Bungee Jumping

Mengenal Vanuatu, Negara yang Mengusik Indonesia Soal HAM di Sidang Umum PBB

gambar

Bagi mereka yang suka menguji adrenaline akan sesuatu hal yang tinggi, bungge jumping adalah pilihan tepat. Sebelum bungee jumping mendunia seperti saat ini, di Vanuatu disinyalir telah lebih dulu melakukannya. Masyarakat negeri Pasifik itu akan melompat pada ketinggian 20-30 meter dari menara kayu. Hal itu biasanya dilakukan saat ritual Nanggol yakni sebuah kebiasaan yang dilaksanakan ketika tanaman ubi rambat tumbuh di awal April di Pulau Pentakosta.

Orang-orang dewasa dan anak-anak akan melompat dari menara yang telah dibuat dengan tanaman rambat melilit kaki mereka. Karena antara bungee jumping dan ritual tersebut memiliki kesamaan, Vanuatu pernah menuntut royalti karena telah dianggap mengambil tradisi mereka.

5. Negara Tanpa Asap Rokok

Mengenal Vanuatu, Negara yang Mengusik Indonesia Soal HAM di Sidang Umum PBB

gambar

Fakta lainnya tentang Vanuatu adalah negera ini merupakan salah satu dari 10 negara yang bebas dari tembakau. Selain melarang masuknya bahan rokok ke negara mereka, Vanuatu juga melarang makanan barat masuk ke sana.

6. Anti Jomblo

Mengenal Vanuatu, Negara yang Mengusik Indonesia Soal HAM di Sidang Umum PBB

gambar

Hal menarik dari Vanuatu ialah negara tersebut sulit sekali ditemui para kaum jomblo. Hal ini karena pernikahan dianggap sebagai sesuatu yang sangat penting. Bahkan persentasenye disebut mencapai 100 persen. Selain itu, karena warga Vanuatu masih menjunjung tinggi sebuah perjodohan di antara mereka.

Itulah beberapa hal tentang Vanuatu, negara kecil yang galak terhadap Indonesia. Bagaimana ada yang berminat ke negara itu, atau ada yang mau pindah warga negara ke Vanuatu?

Sumber :

1

2
Diubah oleh hvzalf 30-09-2020 01:28
Alya917Avatar border
Alya917 memberi reputasi
1
1.3K
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan