baikokeAvatar border
TS
baikoke
Tuduh Kim Hyun Jun Eks 'SS501'Lakukan Pelecehan Seksual, Wanita Ini Dihukum 8 Bulan

Sumber: instagram.com/hyungjunkin


Seorang wanita pernah mengaku mendapat pelecahan seksual dari Kim Hyun Jun pada Maret 2019. Tepatnya pada 29 Maret 2019 lalu, seorang wanita yang disebut A melontarkan tuduhan kepada seorang member grup idola atas pelecehan seksual 9 tahun lalu. Diketahui idol yang dimaksud adalah Kim Hyung Jun. Berdasar kesaksian dari wanita yang bekerja di bar itu, pelecehan tersebut terjadi pada 2010 pada bulan Mei. Pelapor mengatakan jika sang idol tak meminta maaf atas perbuatannya dan justru meminta A untuk melupakan kejadian tersebut.

A mengatakan jika dirinya dan Kim Hyu Jun ka berkenalan sekitar 10 tahun yang lalu, dan Kim Hyung Jun melakukan pelecehan seksual terhadapnya di rumahnya. “Saya bertemu dia (Kim Hyung Jun) di bar sekitar Desember 2007 ketika saya bekerja paruh waktu di sana. PAda 2010, saya mendengar dia keluar (dari grup SS501), dan dia datang ke rumah saya dalam kondisi mabuk. Dia menepuk-nepuk seprai tempat tidur saya dan mengatakan dia akan meniduri saya. Tiba-tiba dia menekan tangan saya dan merasa sangat terhina,” ungkap A.


Pihak Kim Hyung Jun dan agensi telah membantah tuduhan tersebut. Mereka menegaskan jika hubungan yang dilakukan tersebut dilakukan atas dasar suka sama suka. Selain itu, mereka menekankan mengapa A baru melaporkan kejadian tersebut, padahal sudah berlalu selama 9 tahun dari waktu pelaporan. Untuk menghadapi A, pihak Kim  Hyung Jun pun mengambil langkah hukum. Pihaknya mengatakan jika tuduhan tersebut tidak benar dan merugikan Kim Hyung Jun. Laporan tersebut dinilai telah mencemarkan nama baik Kim Hyung Jun.  "Karena tuduhan tidak benar dan tidak berdasar, Kim Hyung Jun mengalami kerugian dan pencemaran nama baik yang telah dibangunnya selama 15 tahun sebagai selebriti dan dia juga mengalami hambatan dalam kegiatannya," kata agensi Kim Hyung Jun.

Kim Hyung Jun melaporkan A pada 9 April 2019. Dia mengaku merasa terganggu dengan A karena terus menerus melakukan tuduhan palsu melalui akun media sosialnya. Bagi Kim Hyun Jun, tuduhan tersebut banyak yang kontradiktif dengan kesaksian yang ia berikan sebelumnya. "Banyak laporan berita dibuat berdasarkan kesaksian wanita itu, yang dibuat berdasarkan niat jahat, dan akibatnya Kim Hyung Jun dan keluarganya menderita kesedihan mental yang parah. Kim Hyung Jun juga berencana untuk mengajukan gugatan ganti rugi untuk semua kerusakan materi dan mental yang ditimbulkan oleh wanita itu," ujar agensi Kim Hyun Jun.



Kemudian, pada Juni 2019, penuntut menolak gugatan 'A terhadap Kim Hyung Jun karena pelecehan seksual atas dasar gugatan tersebut tidak memiliki cukup bukti. Lalu pada 25 September 2020, pengadilan memutuskan jika A bersalah karena membuat tuduhan palsu dalam gugatannya dan mencemarkan nama baik Kim Hyung Jun. Akibat dari perbuatannya tersebut, A mendapatkan hukuman penjara selama 8 bulan. Sementara itu, pihak Kim Hyun Jun sedang mempertimbangkan untuk mengajukan gugatan tambahan sebagai atas pencemaran nama baik dan penyebab ganguan emosional. 


Sumber: Allkpop
Diubah oleh baikoke 29-09-2020 11:21
aygilagilityAvatar border
aygilagility memberi reputasi
1
357
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan