Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

uray24Avatar border
TS
uray24
[COC Reg. Tegal] Artis Yang Terkenal Membawakan Logat Tegal Dalam Acara Komedi
Assalamualaikum dan Salam Sejahtera

Mohon izin suhu regional Tegal untuk saya pertisipasi

Sebagaimana kita ketahui bahwasanya Tegal merupakan salah satu daerah yang sedang berkembang di pesisir utara pulau Jawa khususnya Jawa Tengah, yang wilayahnya meliputi Kota Tegal dan Kabupaten Tegal.

Tegal yang kini telah dilintasi Tol Transjawa sejak dahulu banyak dikenal karena tempat wisata, kuliner dan oleh-oleh khas, perantau yang mayoritas membuka usaha Warung Tegal, hingga dialek/aksen/logat penduduk asli Tegal yang memiliki cengkok khas dalam pelafalan beberapa kalimat/percakapan.

Berbicara mengenai dialek atau aksen khas Tegal, bahkan dijadikan trademark bagi beberapa orang untuk mencari peruntungan khususnya di dunia pertelevisian lokal yang dipakai/dibawakan oleh artis/seniman/komedian dalam konteks mengisi acara televisi yang ternyata bisa membawa kelucuan dalam menghibur pemirsanya.

Disini saya coba merangkum beberapa artis atau seniman atau komedian yang terkenal karena dalam dialog di acara televisi kental dengan dialek/aksen/logat khas Tegal, da mohon maaf bila ada yang terlewat kiranya bisa ditambahkan sebagai referensi

1.        Cholik Syahmari

dikenal sebagai pelawak yang tergabung dalam Pelita Grup (Grup Komedi) dengan formasi Cholik yang berakses Tegal, Ron-Ron yang beraksen Minang, dan dua rekannya Ujang yang beraksen Sunda dan Darussamin yang berakses Batak

Cholik Syahmari yang lahir di Bumiayu 12 Desember 1952 dan wafat pada 14 Juli 2010, semasa hidupnya sebagai pelawak bersama Pelita Grup banyak menghiasi layar kaca pada era 1980an dan pembawaan khas Tegal yang banyak penggunaan kata “inyong/nyong” membuat pelawak yang satu ini mudah dikenali dan menjadi kelucuan tersendiri ketika membawakan lawakan bersama grupnya


Spoiler for Cholik dalam Formasi Pelita Grup (Baju Biru):


Cholik juga pernah tampil di salah satu episode acara komedi Neo Pepesan Kosong dan beradu akting dengan Maestro logat Betawi H. Bolot dan H. Malih Tong-Tong serta Kuro Rosadi

2.        Sri Wahyuningsih

Sri Wahyuningsih dikenal sebagai artis yang sering membawakan logat Tegal dengan nama panggung “Cici Tegal” yang malang melintang di dunia pertelevisian tanah air pada rentang 1995-2005, namun yang unik meski dikenal dengan nama panggung Cici Tegal, beliau justru lahir dan besar di Jakarta dengan orangtua yang kelahiran Cirebon dan Yogyakarta.


Spoiler for Cici Tegal Penampilan Terkini:


Cici Tegal yang kelahiran 5 Desember 1961 juga dikenal sebagai pelawak dan pernah tampil dalam beberapa acara komedi di beberapa stasiun televisi antara lain Bagito Show, Asep Show, dan Ketoprak Humor

Artis yang pernah kesandung kasus Korupsi pada Kementerian Kesehatan era 2004-2009 kini banyak vakum dari industri hiburan dan memilih membuka usaha kuliner.

3.        KartikaPutri 

Satu lagi artis yang dikenal karena sering membawakan logat khas Tegal adalah KartikaPutri, yang pada era 2011-2015 sering malang melintang di acara komedi atau musik macam Pesbukers, Dahsyat, dan Inbox

KartikaPutri dikenal karena sering membawakan logat khas Tegal dalam setiap penampilannya di acara bergenre Komedi, meskipun wanita kelahiran 20 Januari 1991 ini aslinya adalah Wong Kito Galo alias dari Palembang


Spoiler for Kartika Putri Dulu dan Sekarang:


Selain acara Sitkom, Kartika Putri juga malang melintang di dunia perfilman dan kebanyakan yang bergenre komedi. Kini Kartika Putri yang dulu dikenal juga dengan image seksi, kini telah dipersunting Habib Usman dan sudah banyak mengurangi aktivitas di dunia pertelevisian.

Sekian ulasan singkat dari saya, mohon maaf jika ada yang kurang berkenan dan saya berterima kasih untuk masukan dan tambahan yang bersifat menambah wawasan

Terima Kasih (Sumber Gambar Cici TegalKartika Putri dan Cholik Pelita Grup)
Diubah oleh uray24 27-09-2020 13:33
indrag057Avatar border
indrag057 memberi reputasi
1
1.9K
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan