Kaskus

Hobby

ashley.08Avatar border
TS
ashley.08
Menyamarkan Aroma Kandang Ayam dengan.... Lidah Mertua, dkk
Menyamarkan Aroma Kandang Ayam dengan.... Lidah Mertua, dkk


Spoiler for :


Semenjak ayahku pergi untuk selama-lamanya, ibuku mencari kesibukan di rumah. Di antaranya adalah membuat kandang ayam di belakang rumah. Kandangnya nyempil sih di atas saluran pembuangan. Jenis ayam yang dipelihara adalah ayam kampung. Dan jumlahnya juga tak banyak karena untuk konsumsi keluarga saja.

Aku dan kakak dilema sendiri. Mau melarang kami nggak tega. Bagaimanapun ibu perlu pengalih perhatian agar nggak larut dalam kesedihan dan keinget ayah terus menerus. Biarkah ayah tenang di alam sana.

Namun, membiarkan kandang eksis di sana ya kadang aromanya kemana-mana. Kalau ke atas dan dihisap langit sih nggak masalah. Yang jadi masalah, kadang aromanya mampir belok ke dapur. Karena posisinya memang di belakang tembok dapur.

Akhirnya aku memutuskan untuk menaruh beberapa pot dan tanaman di atasnya. Awalnya sih aku pikir untuk menyamarkan pemandangan, biar tak nampak bahwa itu adalah kandang ayam. Tapi kabar baiknya adalah, pohon-pohonan ini juga menjadi filter udara. Semenjak aku meletakkan beberapa pot tanaman di atas kandang, kini aroma khas dari kandang nggak pernah tercium lagi sampai dapur rumahku.

Aku memilih tanaman yang dapat ditanam di pot, seperti pohon lidah mertua, pohon dona carmen, dan pohon-pohon lain yang aku tahu jenisnya tapi aku nggak tahu apa namanya.

Aku coba ceritain 2 pohon saja ya biar thread ini jadi tak kepanjangan:

1. Pohon Lidah Mertua

Aku memilih pohon ini karena memang sangat mudah dirawat. Pohon yang juga dikenal dengan nama tusuk gigi gajah ini memang terkenal dalam menghasilkan oksigen dan mengurangi polusi udara. Mungkin hilangnya aroma kandang ayam di belakang dapur sedikit banyak karena andil pohon ini.

Seperti yang kubilang tadi, merawat pohon ini sangat simple. Jangan terlalu banyak air tapi juga jangan terlalu banyak sinar matahari. Udah itu saja syaratnya. Pohon ini cukup tangguh bisa hidup di luar maupun dalam ruangan.

2. Pohon Donacarmen

Pohon ini juga dikenal sebagai pohon sri rejeki. Saya suka dengan corak dan warnanya. Perawatannya juga tidak rumit. Saya cukup menyiramnya sehari sekali. Kadang 2 kali kalau cuaca sedang kering ekstrim. Dan sama seperti pohon lidah mertua, pohon donacarmen bisa hidup dengan baik, baik outdoor maupun indoor.

Overall, yang perlu kuperhatikan adalah, bobot pohon-pohon ini yang lumayan. Makanya supaya nggak ambruk, aku meminta tukang untuk memperkuat kandang ayam ibu.

Dan saat ada ayamnya, aku juga tak menyiram dengan semena-mena. Kasian kalau ayam-ayam ibu jadi kuyup. Nanti kalau ayam ibu stress, ibu tambah sedih deh.

Oh ya, ada satu kejadian terus terang yang membuat aku trauma. Ular!

Yup, pernah ada ular bersembunyi di salah satu pot. Saat aku ingin menyiram. Warnanya hitam. Orang kampung sini menyebutnya ular sendok. Atau dikenal luas dengan nama ular king kobra.

Untung aku belum sempat menyiram. Aku yang kaget langsung melepas ember dan air begitu saja. Menutup pintu dapur dan kabur!

Setelah kejadian ini, justru ibu yang lebih ingat menyiram tanamanku. Sekalian dia memberi makan ayam-ayamnya.

Jangan bersedih terus, ya Ibu...
Diubah oleh ashley.08 23-09-2020 20:00
0
622
0
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan