SkorIndonesiaAvatar border
TS
SkorIndonesia
Joan Mir Sebut Peretarungan Gelar Juara Dunia MotoGP 2020 Baru Dimulai
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, mendapatkan kepercayaan diri tinggi untuk meraih gelar juara dunia MotoGP 2020 setelah mendapatkan tiga podium.

Joan Mir berhasil meraih dua podium beruntun dalam dua balapan MotoGP 2020 yang digelar di Sirkuit Misano, San Marino, pada 13 dan 20 September lalu.



Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, saat merayakan keberhasilannya finis ketiga pada balapan MotoGP San Marino 2020 yang digelar di Sirkuit Misano pada Minggu (13/9/2020). /(twitter.com/SuzukiOfficial)
Pria asal Spanyol ini pun jadi pembalap paling konsisten dan mampu meraih 69 poin dari empat balapan terakhir, yang tiga di antaranya diraih dengan menduduki podium.

Secara khusus, podium yang didapatkan pada GP Austria 2020 membuat Mir merasa bisa menjadi ancaman serius dalam perebutan podium pada balapan-balapan berikutnya.

“Setelah balapan di Austria, saya benar-benar kompetitif. Rasanya seperti terlalu percaya diri ketika Anda mendapatkan podium pertama,” kata Mir dikutip Skor.id dari Motorsport.com.

“Jika saya bisa mendapatkan podium pertama, kenapa saya tidak bisa mengulangnya? Itulah yang kami lakukan. Memang sulit menjaga konsistensi, tetapi inilah tujuan kami,” ujarnya.

Joan Mir memang menjadi ancaman serius dalam dua balapan di Sirkuit Misano karena ia berhasil tampil cepat di lap-lap terakhir.

Mir sukses merebut posisi ketiga dari tangan Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) saat GP San Marino 2020 memasuki lap terakhir.

Sepekan kemudian, Mir sukses menggeser posisi Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) dan Pol Espargaro (Red Bull KTM) di lap akhir hingga akhirnya menjadi runner up.

“Kami benar-benar konsisten. Kesan saya terhadap motor Suzuki adalah mereka memiliki keseimbangan yang baik dan kurang lebih tampil apik di setiap area,” ujar Mir.

“Terutama di dua trek terakhir, saya merasa sangat baik dengan motor. Setelah podium pertama, secara tidak sadar saya terus berjuang untuk podium berikutnya,” ujarnya.


Pembalap Tim Suzuki Ecstar, Joan Mir, berubah menjadi sangat berbahaya di MotoGP 2020 ini berkat performa konsistennya. Tampak Mir merayakan podium kedua GP Emilia Romagna di Sirkuit MisanoSan Marino, Minggu (20/9/2020). Twitter/Team Suzuki Ecstar (@suzukimotogp)


Sedangkan untuk balapan berikutnya di Sirkuit Barcelona-Catalunya pada 27 September mendatang, Joan Mir berharap bisa melanjutkan kinerja baiknya.

“Kami akan melanjutkan cara kerja seperti ini. Memang benar kami mendapatkan podium pada tiga balapan terakhir, tetapi itu hanya di dua trek berbeda,” ujar Mir.

“Mari kita lihat kemampuan kami di Barcelona, apakah bisa kembali meraih podium atau bahkan bisa memperjuangkan kemenangan,” juara dunia Moto3 2017 itu melanjutkan.

Joan Mir saat ini berada di posisi keempat dalam klasemen sementara MotoGP 2020 dengan koleksi 80 poin atau hanya berjarak empat angka dari pimpinan tabel.

Posisi puncak klasemen kejuaraan dunia MotoGP 2020 saat ini diduduki oleh Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) dengan raihan 84 angka.

Dengan begitu, kans Joan Mir untuk meraih gelar juara dunia pertamanya di MotoGP bersama Suzuki Ecstar cukup terbuka lebar.

“Saya merasa sedang memperebutkan gelar juara dunia. Namun jujur, saya tak memikirkan itu karena masih ada banyak poin yang bisa diperjuangkan,” kata Mir.

“Namun, kami berada di pertangahan musim dan sepertinya musim berjalan dengan lebih ketat mulai saat ini. Ada empat pembalap yang memiliki poin hampir sama,” ujarnya.

Joan Mir berharap timnya tak terbawa suasana dan terus mengerjakan area yang bermasalah pada motor Suzuki GSX-RR.

“Pertarungan sesungguhnya baru akan dimulai. Mari kita lihat apakah kami bisa menjaga konsistensi hingga akhir musim,” Joan Mir memungkasi.

SUMBER



Baca berita MotoGP lainnya:
Joan Mir Lebih Baik daripada 6 Pembalap Peraih Podium Utama MotoGP 2020
Joan Mir Deklarasikan Suzuki sebagai Penantang Gelar MotoGP 2020



aygilagilityAvatar border
bedypopAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
3.7K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan