AGKSAvatar border
TS
AGKS
Special Content: Memerangi Doxing, Praktik yang Mengubah Data Jadi Senjata


Hallo Agan dan Sista, gimana kabarnya hari ini? Semoga Sehat Selalu ya semua.

Thread TS kali ini akan membahas tentang "Doxing" yang tengah ramai di beritakan oleh beberapa media berita belakangan ini.

sebelum masuk pembahasan, TS akan menjelaskan apa itu Doxing.

Doxing Doxing adalah sebuah praktik melalui internet untuk meneliti dan menyebarluaskan informasi pribadi ke publik terhadap seseorang individu atau organisasi. Informasi yang dikerjakan dapat mencakup nama lengkap seseorang, alamat email, alamat, nomor telepon, gambar, dan detail pribadi lainnya.

(Boleh di bilang seperti Hacking ya ni gaes)

Baiklah, tidak usah berlama-lama lagi, mari kita Simak beritanya.

Liputan6.com, Jakarta - Istilah doxing belum lama ini kembali mencuat setelah jurnalis Liputan6.com, Cakrayuri Nuralam, menjadi korban aksi tercela tersebut. Jurnalis memang menjadi profesi yang rentan terkena doxing.

Doxing sendiri berrati mempublikasikan informasi seseorang tanpa persetujuan pemiliknya. Doxing merupakan pelacakan dan pembongkaran identitas seseorang, kemudian menyebarkannya ke media sosial untuk tujuan negatif.

Dalam beberapa studi, doxing sekarang lebih luas dikenal sebagai bentuk aksi perundungan di dunia digital, yang dapat menimpa siapa saja pengguna internet. Istilah itu sudah muncul sejak tahun 90-an, saat para peretas komputer gemar mengumpulkan informasi pribadi dari seseorang yang menjadi target peretasannya.

Jurnalis Rentan Jadi Korban Doxing

Dalam dunia jurnalis, Adrian Chen, pernah mempublikasikan identitas asli moderator forum Reddit di situs Gawker pada 2012. Kemudian ada Leah McGrath Goodman, jurnalis Newsweek yang mengungkap identitas asli Satoshi Nakamoto, sang pembuat Bitcoin. Goodman menulis tentang Satoshi Nakamoto dalam laporan di Newsweek.

Baik Adrian Chen maupun McGrath Goodman, keduanya merupakan contoh jurnalis yang melakukan praktek doxing. Namun, profesi jurnalis juga tidak jarang menjadi korban dari aksi doxing. Biasanya doxing kepada jurnalis karena berita dan artikelnya tidak sesuai dengan aspirasi politik individu atau kelompok tertentu.

Di Indonesia, sejumlah jurnalis menjadi korban doxing dalam beberapa bulan terakhir. Sebelum kasus yang menyerang jurnalis Liputan6.com, pewarta Detik.com dan Tempo juga sempat mengalami doxing tahun ini.

Jenis Kekerasan Terhadap Jurnalis di Indonesia

Sementara itu, jurnalis Liputan6.com, Cakrayuri, mengakui serangan digital yang diditerimanya membuat kecemasan terhadap keselamatan keluarganya meningkat. Sebab, para pelaku doxing mencoba mengintimidasi dengan menyebut wilayah Cakra tinggal.


Cakra dituduh membantu Rahmat Denas mengubah isi Wikipedia soal fakta kakek dari politikus PDI Perjuangan, Arteria Dahlan. Cakra dianggap melegalkan isi narasi Wikipedia itu.

Padahal, Cakra sama sekali tidak mengenal Rahmat Denas. "Saya tidak pernah mengenal Rahmat Denas, yang diklaim pelaku doxing telah mengubah konten terkait Arteria Dahlan di Wikipedia. Saya tidak punya teman, kerabat atau keluarga yang namanya Rahmat Denas," ujar Cakra.

Aturan yang Mengancam Pelaku Doxing

Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) menilai doxing menyebarluaskan informasi pribadi seseorang di dunia maya merupakan suatu bentuk pelanggaran HAM digital.


Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam, menyebut doxing sudah tergolong tindak kejahatan digital dan bentuk ancaman terhadap HAM. Dalam konteks kasus yang menimpa jurnalis, termasuk Cakrayuri, tentu saja pelaku mempunyai motif dalam melakukan aksi doxing tersebut.

>>SUMBER<<

Sekian thread TS kali ini, Terima Kasih buat yang sudah berkunjung

emoticon-Salam Kenalemoticon-Salam Kenalemoticon-Salam Kenalemoticon-Salam Kenal

nomoreliesAvatar border
eyefirst2Avatar border
caerbannogrbbtAvatar border
caerbannogrbbt dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.3K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan