Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ramianiAvatar border
TS
ramiani
Tutorial Teknik Stek Sirih, Cara Termudah Mengembangbiakkan Sirih
Tutorial Teknik Stek Sirih, Cara Termudah Mengembangbiakkan Sirih
Siapa yang tak tau sirih? Sirih adalah salah satu primadona dalam kategori TOGA (Tanaman Obat Keluarga). Sejak jaman nenek moyang, sirih memang sudah sering dijadikan bahan obat.

Zat aktif yang terdapat dalam daun sirih diklaim mampu mengobati berbagai macam penyakit, seperti radang tenggorokan, mengatasi bau badan, mengobati berbagai macam penyakit kulit, dan masih banyak lagi hal menakjubkan yang bisa dilakukan oleh si daun sirih ini.

Orang tua jaman dahulu sering memanfaatkan sirih untuk digosok-gosokkan ke gigi, kalau di Bali istilahnya “Nginang”, katanya bisa membuat gigi bersih dan sehat *cmiiw. Kalau saya sendiri sering memanfaatkan rebusan daun sirih untuk membasuh bagian tubuh yang kulitnya gatal. Pengobatan gatal dengan rebusan air sirih cukup ampuh bagi saya.

Saya menyadari daun sirih ini benar-benar berguna untuk pengobatan rumahan. Oleh karena itu, saya memutuskan untuk memelihara sirih di rumah. Tujuannya untuk berjaga-jaga saat penyakit gatal menjangkiti saya dan keluarga, sirih yang akan jadi pertolongan pertama.

Tutorial Teknik Stek Sirih, Cara Termudah Mengembangbiakkan Sirih
dokumen pribadi

Cara menanam sirih tidak sulit. Ada banyak cara yang ditawarkan dari tutorial di internet. Namun cara yang paling mudah adalah dengan teknik stek. Berikut ini saya sajikan cara stek tanaman sirih di rumah.

1. Siapkan media tanam yang berupa campuran tanah, pasir, dan pupuk di dalam sebuah pot. Dan tempatkan di tempat teduh, sirih tidak terlalu membutuhkan sinar matahari karena ia suka tumbuh di tempat yang agak lembab.

2. Ambil bibit stek yaitu batang sirih yang sudah tua. Potong dulu bagian batang sirih itu sekitar dua ruas, kemudian rendam di air 15 menit-an. Berbicara tentang bibit stek, bibit sirih yang baik dan unggul adalah yang berasal dari indukan yang bebas penyakit, memiliki daun yang lebar dan bagus, tunas dan akar yang banyak, batangnya bagus, dan tanpa cacat luka maupun hama yang menempel.

3. Lalu tancapkan batang stek tersebut yang sudah direndam tadi ke media tanam yang telah disiapkan.

4. Siram setiap hari, pagi dan sore.

5. Rawat dengan baik sampai tunas sirih itu makin tumbuh dengan lebat. Setelah itu barulah pindahkan ke tanah di halaman.

Saya menanam sirih saya di sekitar pohon kamboja, supaya sirih bisa merambat. Tapi sirih juga merambat ke tembok di belakangnya.

Tutorial Teknik Stek Sirih, Cara Termudah Mengembangbiakkan Sirih
Dokumen pribadi

Perlu diketahui juga setelah tanaman dewasa, intensitas penyiraman yang tidak intens seperti dulu pun tidak apa-apa. Karena saat dewasa, akar sirih sudah mampu mencari nutrisi sendiri.

Tanaman sirih juga bisa dimanfaatkan untuk ladang bisnis loh! Caranya adalah dengan menjual daun sirih kepada produsen jamu, yang barangkali membutuhkan daun sirih sebagai salah satu bahan untuk membuat jamunya.

Jika kamu tertarik menjadikan tanaman sirih sebagai ladang bisnis, pastinya kamu harus menanam sirih dalam skala besar dan harus telaten merawatnya supaya daunnya lebat dan berkualitas.
0
699
0
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan