Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mpmedianewsAvatar border
TS
mpmedianews
Nutens, Produk Perawatan Cat Kendaraan Buatan Anak Bangsa


KabarOto.com - Merawat cat motor dan mobil itu perlu, agar tidak terlihat kusam dan tentunya mengkilap selalu. Produk-produk yang beredar di pasaran, kebanyakan datang dari luar negeri atau impor.

Harganya tentu mahal, dan tidak semua pemilik kendaraan bermotor bisa merogoh kocek yang dalam untuk membuat kendaraan mereka tampak mengkilap terawat.

Tak jarang, mereka pergi ke salon mobil atau ke bengkel perawatan untuk membuat tampilan kendaraannya keren. Mereka menganggap sangat sulit merawat cat kendaraan, akhirnya dibiarkan begitu saja.

Nutens pun hadir untuk memenuhi kebutuhan penguna kendaraan bermotor dalam merawat cat. Nutens punya semua cairan untuk merawat cat, ban bahkan interior mobil.

Bahan yang ada di dalamnya hampir seluruhnya dari Indonesia. Hanya alkoholnya saja yang impor. Tak hanya cairan, kemasannya pun dibuat di Indonesia.

Roby Triansyah, Manager Nutens mengatakan, Nutens adalah produk cairan perawatan kendaraan, "Banyak kasus orang berpikir bahwa merawat cat kendaraan sulit, dan produknya mahal juga," terangnya, Minggu (30/8/2020). Akhirnya mereka pun menghadirkan sebuah produk Nutens.

Ditambah, saat ini masih pandemik, jadi sangat pas bagi mereka menghadirkan Nutens. "Pemilik kendaraan bisa melakukan perawatan di rumah dengan Nutens, ga perlu ke luar rumah," tambah Roby lagi.

Nutens memiliki 12 produk unggulan, untuk merawat semua bagian kendaraan. Ukurannya pun bervariasi, 30 ml, 95 ml dan 245 ml. Harga yang ditawarkan Rp 50 ribu sampai Rp 129 ribu, bisa didapatkan di seluruh marketplace.

Setiap pembelian produk Nutens, konsumen akan mendapatkan sarung tangan dan juga lap microfiber. "Kami berikan sarug tangan dan lap microfiber untuk konsumen," tabah Roby lagi.

Untuk menggunakan Nuten sangat mudah, cukup semportkan di bagian cat atau dashbor serta semporotkan juga di kain microfiber, lalu dilap ke bagian kendaraan. "Mudah menggunakannya," tambah Roby lagi.


Sumber: Link
0
170
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan